Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Riset dan Praktik Pendidikan Kimia

PENGEMBANGAN WEB ASSESSMENT DENGAN HOT POTATOES PADA MATERI REAKSI OKSIDASI DAN REDUKSI Amir, Encep; Siswaningsih, Wiwi; Hana, Muhammad Nurul
Jurnal Riset dan Praktik Pendidikan Kimia Vol 1, No 1 (2013): Jurnal Riset dan Praktik Pendidikan Kimia
Publisher : Masyarakat Pendidikan Kimia Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengembangan Web Assessment dengan Hot Potatoes didasarkan pada suatu fakta tentang peningkatan jumlah siswa dari tahun ke tahun, sehingga menuntut dikembangkannya instrumen evaluasi yang membantu guru dalam pelaksanaan assessment di kelas yang jumlah siswanya terus meningkat. Masalah yang disoroti adalah bagaimana mengembangkan Web Assessment berkualitas yang juga dapat membantu guru dalam pelaksanaannya. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini adalah mengembangkan Web Assessment yang layak dari segi butir soal, media serta keterpakaiannya di kelas. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Research and Development. Web Assessment diujicobakan kepada kelas X dan guru di salah satu SMA Negeri di Kota Bandung. Berdasarkan hasil penelitian, jumlah butir soal yang diterima berdasarkan pengujian validitas, reliabilitas, daya  pembeda dan tingkat kesukaran adalah 12 soal. Lima soal dari dua belas soal tersebut direvisi dalam  hal kualitas distraktornya. Web Assessment dipandang oleh siswa memiliki kelayakan dari segi media seperti dalam hal kejelasan komponen, proporsionalitas layout, fungsionalitas serta kemudahan penggunaannya.  Melalui wawancara, siswa memberikan rekomendasi untuk mengoptimalkan Web Assessment dari segi timer, layout, dan  tata letak. Mengacu pada pengisian kuesioner yang diperuntukan bagi guru, Web Assessment mudah digunakan serta dapat membantu pelaksanaan assessment di kelas seperti dalam hal pembagian soal, penghitungan dan pengumuman nilai. Kata Kunci : Pengembangan, Assessment, Web, Hot Potatoes, Oksidasi dan Reduksi