Hasnirwan Hasnirwan
Department Of Chemistry, Faculty Of Mathematics And Natural Sciences, Universitas Andalas, Padang 25163, Indonesia

Published : 10 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : SEMIRATA 2015

ISOLASI DAN KARAKTERISASI SENYAWA FLAVONOID DARI DAUN KOLESOM (Talinum triangulare ( Jacq). W) Bustanul Arifin, Ferdian Nada Putra, Hasnirwan,
SEMIRATA 2015 Prosiding Bidang Kimia
Publisher : SEMIRATA 2015

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (187.021 KB)

Abstract

Senyawa flavonoid yang terdapat pada daun kolesom (Talinum triangulare ( Jacq). W) telah diisolasi dengan menggunakan pelarut  methanol , dan kemudian difraksinasi dengan pelarut etilasetat, dan n-heksana. Pemisahan dilakukan dengan menggunakan metode kromatografi kolom dengan silica gel sebagai fasa diam. Selanjutnya dikarakterisasi dengan kromatografi kertas dua arah menggunakan eluen butanol : asam asetat : air ( 4:1:5). Hasil isolasi yang didapat berupa kristal berwarna putih dengan titik leleh : 288-290oC dan memberikan noda tunggal pada plat KLT dengan berbagai eluen. Karekterisasi dengan spektrofotometer UV memberikan serapan pada λmaks 251 dan 300 nm, sedangkan dengan dengan spektrofotometer IR menunjukkan pita serapan pada bilangan gelombang : 3433, 2925, 1629, 1524, 1467, 1289, 1148, dan 1031 cm-1. Selanjutnya ditentukan posisi gugus OH pada cincin aromatis senyawa hasil isolasi dengan pereaksi geser. Hasil senyawa isolasi yang didapat dari data tersebut diperkirakan senyawa flavonoidnya adalah senyawa flavon yang memiliki gugus o-di- OH yang tersubstitusi pada atom  C6 dan C7 atau C7 dan C8. Kata kunci : Talinum triangulare ( Jacq). W, spektrofotometer UV dan IR, senyawa Flavonoid
ISOLASI SENYAWA FLAVONOID DARI DAUN SALAM (Polyanthi folium) Hasnirwan, Hermansyah, Bustanul Arifin,
SEMIRATA 2015 Prosiding Bidang Kimia
Publisher : SEMIRATA 2015

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (111.475 KB)

Abstract

Senyawa flavonoid dari daun salam (Polyanthi folium) telah diisolasi dengan  metoda maserasi, kromatografi kolom serta dikarakterisasi dengan metode spektroskopi. Uji kromatografi kertas (KKt) dua arah senyawa hasil isolasi menunjukan suatu aglikon dari flavonoid. Karakterisasi struktur dilakukan dengan spektroskopi ultraviolet memberikan serapan maksimum pada panjang gelombang 310 nm sebagai pita I dan 255 nm sebagai pita II. Untuk mengetahui gugus hidroksi digunakan pereaksi geser NaOCH3, AlCl3, HCl, NaOOCCH3 dan H3BO3. Spektrum inframerah senyawa hasil isolasi memberikan serapan pada angka gelombang 3434, 2932, 1710, 1610, 1464, 1054, 1026, 794  cm-1. Berdasarkan data spektrum ultraviolet dan inframerah, disarankan bahwa senyawa hasil isolasi merupakan senyawa flavonoid golongan flavon yang mempunyai gugus hidroksi pada C7. Kata kunci: Polyanthi folium, kolom kromatografi, pereaksi geser, flavonoid