Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Journal of Scientech Research and Development

RANCANG BANGUN SMART STICK SEBAGAI ALAT BANTU JALAN BAGI PENYANDANG TUNANETRA BERBASIS MIKROKONTROLER ARDUINO Rio Rezky Parirak Rio Rezky Parirak; Yuliana Kolyaan
Journal of Scientech Research and Development Vol 4 No 2 (2022): JSRD, December 2022
Publisher : Ikatan Dosen Menulis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56670/jsrd.v4i2.75

Abstract

Penyandang tuna netra memiliki kesulitan dalam melakukan aktifitas terutama masalah mobilitas. Hal ini diakibatkan masih minimnya sarana dan prasarana yang dapat menunjang para penyandang tuna netra dalam melakukan kegiatan sehari-hari. Alat yang biasa digunakan adalah tongkat, dengan tongkat akan membantu para penyandang tuna netra ketika berjalan. Namun tongkat yang dunakan tersebut memiliki keterbatasan yaitu tidak dapat mendeteksi keberadaan objek yang berada diluar dari jangkauan tongkat tersebut. Penelitian ini dikembangkan sebuah konsep alat bantu jalan bagi penyandang tuna netra dengan mendesain tongkat sebagai perangkat bantu dengan menambahkan alat yang dirancang dengan memanfaatkan teknologi mikrokontoler dengan sistem arduino, sensor ultrasonik, vibrator, ­­­dan DFPlayer mini. Alat dirancang dengan tujuan membantu penyandang tunanetra saat berjalan untuk mendeteksi keberadaan objek penghalang yang dapat menghalangi penyandang tunanetra. Hasil penelitian ialah alat bantu jalan yang akan mendeteksi keberadaan objek pengalang hingga jarak 200 cm. Alat akan memberitahukan posisi objek pengalang dan memberikan notifikasi suara letak objek dan jumlah getaran diatur sesuai letak objek pengalang. Jika pengalang di depan maka akan memberikan notifikasi berupa getaran sebanyak 1 kali getaran. Jika objek berada di sebelah kanan maka akan memberikan notifikasi berupa getaran sebanyak 2 kali getaran. Jika objek berada di sebelah kiri akan memberikan notifikasi getaran sebanyak 3 kali getaran.
PENGUKURAN DAN ANALISIS KUALITAS LAYANAN KOMUNIKASI BASE TRANSCEIVER STATION (BTS) DI KAMPUNG SOA Roberto Corputty; Rapha Nikita Kaikatui; Kolyaan, Yuliana
Journal of Scientech Research and Development Vol 5 No 2 (2023): JSRD, December 2023
Publisher : Ikatan Dosen Menulis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56670/jsrd.v5i2.302

Abstract

Sarana telekomunikasi semakin meningkat diberbagai daerah terpencil akibat kebijakan pemerintah hal ini sangat memembantu Masyarakat dalam memenuhi kebutuhan informasi, namun terkadang kualitas jaringan tersebut masih jauh dari yang diharapkan oleh sebab itu perlu diteliti kualitas layanannya. Penelitian ini berlokasi pada Base Transceiver Station (BTS) kampung Soa dengan tujuan mengetahui kualitas layanan suara dan layanan data. Metode yang digunakan adalah metode pengukuran RSRP, RSRQ, SINR, dan Throughput dan eksperimantal serta metode analisis digunakan untuk menganalisis hasil pengukuran guna mengambil kesimpulan kualitas pelayanan jaringan telekomunikasi. Hasil penelitihan ini memperlihatkan nilai dari RSRP, RSRQ, SINR, dan Throughput membutukan perbaikan kualitas jaringan karena kekuatan sinyal di beberapa titik belum maksimal. Nilai keseluruan rata-rata RSRP -89 dBm pada kategori standar nilai RSRP (baik) diberi warna hijau, untuk nilai rata-rata keseluruan RSRQ -7 dBm pada kategori standar nilai RSRQ (baik) diberi warna hijau, kemudian untuk nilai rata-rata SINR 30,0 dB pada kategori standar nilai SINR (Baik diberi warna hijau, dan nilai rata-rata dari Throughput 79.2 Mbps pada kategori standar nilai Throughput (Baik).
OTOMATISASI PENYIRAMAN TANAMAN ANGGREK DENDROBIUM MENGGUNAKAN SENSOR KELEMBABAN SHT11 Roberto Corputty; Rapha Nichita Kaikatui; Yuliana Kolyaan; Adik Putra Andika
Journal of Scientech Research and Development Vol 6 No 1 (2024): JSRD, June 2024
Publisher : Ikatan Dosen Menulis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56670/jsrd.v6i1.346

Abstract

Anggrek Dendrobiuma merupakan salah satu spesies anggrek terbesar di dunia dan diperkirakan terdiri dari 1.600 spesies. Anggrek Dendrobiuma termasuk ke dalam anggrek epifit yang memiliki akar jenis serabut dengan lapisan velamen yang mengandung klorofil dan bersifat lengket. Suhu kelembaman tanah sangat mempegaruhi pertumbuhan angrek. Tujuan penelitian adalah merencanakan perangkat penyiraman berbasih suhu kelembaman tanah mengunakan sensor kelembaman SHT11. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen, pengontrol penyiraman anggrek dendrobium menggunakan sensor SHT11 yang dibuat secara prototype dengan pengiriman data menggunakan internet sebagai pengirim. Sistem pengiriman data terdiri dari sensor SHT11, sensor Soil Moisture (YL-69), Wemos D1, data yang diterima dikirim melalui Telegram dengan menggunakan Software Thinger.io. Hasil pengontrol penyiraman tanaman anggrek dendrobium menggunakan sensor SHT11 untuk mengukur kelembaban udara (humidity) dan sensor Soil Moisture untuk mengukur kelembaban tanah. Hasil yang diperoleh adalah alat pengotrolan dapat bekerja secara otomatis menyiram dengan ketentuan apabila kelembaban <75% maka pompa air otomatis ON dan pompa air otomatis OFF apabila kelembaban >75%.