Bahasa Indonesia mengalami perkembangan yang sangat pesat sebagai dampak kemajuan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni. Penggunaannyapun semakin luas dalam beragam ranah pemakaian, baik secara lisan maupun tulis. Oleh karena itu, kita memerlukan buku rujukan yang dapat dijadikan pedoman dan acuan berbagai kalangan pengguna bahasa Indonesia, terutama dalam pemakaian bahasa tulis, secara baik dan benar. Sehubungan dengan itu, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, menerbitkan Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia. Pedoman ini disusun untuk menyempurnakan Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia yang Disempurnakan (PUEYD). Kompetensi guru merupakan perpaduan antara kemampuan personal, keilmuan, teknologi, sosial, dan spiritual yang secara kafah membentuk kompetensi standar profesi guru. Kemampuan personal yang diharapkan salah satunya adalah menulis karya ilmiah yang terpubilkasi di perpustakaan, media cetak atau elektronik yang diakui. Terpenuhinya publikasi ilmiah akan menjadi salah satu tolak ukur profesionalitas guru. Untuk itu, guru perlu ditingkatkan kompetensinya dalam menulis karya ilmiah melalui teknik pemodelan dalam kegiatan pelatihan atau pada diklat yang sudah terprogram. Tujuan awal dilaksanakan kegiatan ini adalah untuk memberikan pemahaman dan keterampilan bagi guru-guru di SMP Negeri 2 Gemolong dalam memahami PUEBI dalam penulisan karya ilmiah. Acara ini mendapat antusias positif yang terlihat melalui banyaknya peserta yang mengikuti dan Bapak dan Ibu guru yang sudah menyiapkan banyak pertanyaan terkait penerapan PUEBI dalam penulisan karya ilmiah.