Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Model forensik literasi dalam pembelajaran daring di masa pandemi: Efektivitas pembelajaran dan responnya Abdul Rasid Saraha; Sudir Umar; Nurfatimah Sugrah
Jurnal Inovasi Pendidikan IPA Vol 7, No 1: April 2021
Publisher : Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jipi.v7i1.34149

Abstract

Abstrak: elah dilakukan penelitian penerapan pembelajaran daring (dalam jaringan) menggunakan model forensik literasi (FL), pada materi kinetika reaksi mata kuliah kimia dasar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas dan respon mahasiswa dalam pembelajaran ini. Desain dalam penelitian ini adalah pretest dan postest one group design, dengan sampel berjumlah 31 mahasiswa dari program studi pendidikan kimia, FKIP, Universitas Khairun, Ternate. Metode untuk mengetahui efektivitas pembelajaran daring dengan FL menggunakan teknik analisis data paired sample t-test. Keaktifan mahasiswa, ketelusuran literatur dan relevansi argumentasi mahasiswa dalam pembelajaran ini dianalisis dengan metode observasi. Sedangkan respon mahasiswa terkait ketersediaan sumber daya, proses pembelajaran, motivasi belajar, aktivitas literasi, dan pendapat mahasiswa dianalisis dengan menggunakan angket. Berdasarkan analisis data hasil belajar manunjukkan adanya pengaruh antara pembelajaran daring menggunakan model FL dengan hasil belajar mahasiswa. Tanggapan mahasiswa terkait proses pembelajaran juga menunjukkan respon positif, serta mampu meningkatkan motivasi belajar mahasiswa khususnya dalam melakukan aktifitas literasi. Aktivitas literasi mahasiswa dalam pembelajaran ini juga menunjukkan tren positif dengan indikasi tingginya persentase keaktifan mahasiswa dalam mengemukakan argumentasi. Forensic literacy models in online learning in a pandemic period: Learning effectiveness and its response Abstract: Research on the Implementation of online learning using the forensic literacy (FL) model has been carried out on the reaction kinetics material of basic chemistry courses. The purpose of this study was to determine the effectiveness and response of students. This study was designed in a one-group pretest and posttest, with a sample of 31 students from the chemistry education study program, FKIP, Khairun University, Ternate. The method to determine the effectiveness of online learning with FL used the data analysis technique paired sample t-test. Student activity, literature traceability, and the student of the relevance of argumentation in this study were analyzed using the observation method. Meanwhile, student responses related to resource availability, learning process, learning motivation, literacy activities, and student opinions were analyzed using a questionnaire. Based on the analysis of learning outcomes data, it shows that there was an influence between online learning using the FL model and student learning outcomes. Student responses related to the learning process also showed a positive response and were able to increase student motivation, especially in literacy activities. Student literacy activities in this study also showed a positive trend with an indication of the high percentage of student activity in arguing.
Analysis of Ni2+ Metal Adsorption on Chitosan Membrane with Density Functional Theory (DFT) Method Muhammad Adrian Natsir; Zulkifli Zam Zam; Fadlan Muin; Sudir Umar
Techno: Jurnal Penelitian Vol 11, No 1 (2022): Techno Jurnal Penelitian
Publisher : Universitas Khairun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33387/tjp.v11i1.4182

Abstract

This study aims to modeling the membrane structure of chitosan containing nickel metal and determine the adsorption energy and energy gap of the chitosan molecular structure containing nickel metal. The molecular structure modeling was carried out using a computer using Avogadro software and analyzed with GaussView 6 software. The results of shape optimization using the Density Functional Theory (DFT) method with the basis set B3LYP/LanL2DZ were the total energy of the chitosan-Ni compound. The analysis revealed the interaction between the structure of chitosan and metal Ni. Determination of the structural model of chitosan and Ni metal shows a stable molecular geometry with an electronic energy value of 38826.90 eV in chitosan-Ni with a linear molecular geometry. Modeling the structure of chitosan with nickel metal shows the presence of bonds between nickel metal and chitosan in the inter glycosidic bonding region with a bond length of 1.92 for Ni-N and 1.81 for Ni-O. The adsorption energy of the chitosan structure with nickel is -18.236 eV. The energy gaps in the structure of chitosan-Ni, chitosan, and Ni are 0.10456, 0.23481, and 0.10213 eV.
DESAIN E-MODUL INTERAKTIF BERBASIS KVISOFT FLIPBOOK MAKER PRO PADA MATERI REAKSI REDOKS Nurul Aulia Rahman; Sudir Umar; Topan Setiawan; Erwinda RK
Prosiding Seminar Nasional Orientasi Pendidik dan Peneliti Sains Indonesia Vol. 1 (2023): Prosiding Seminar Nasional Orientasi Pendidik dan Peneliti Sains Indonesia (OPPSI) 20
Publisher : Orientasi Pendidik dan Peneliti Sains Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan E-Modul Interaktif Berbasis Kvisoft Flip Book Maker Pro implementasinya terhadap tingkat pemahaman siswa pada materi reaksi redoks. Kebijakan pembelajaran online secara menyeluruh yang dilakukan pemerintah diawal masa pandemic Covid-19, memberikan pengalaman bahwa pembelajaran online (daring) tidak hanya fleksibel dari segi waktu dan tempat dengan media yang bervariasi, akan tetapi kendala yang muncul berupa terbatasnya akses ke perangkat komputer dan smartphone terutama bagi siswa yang berada di daerah dengan jaringan internet yang sulit dijangkau, juga harus dipikirkan bersama. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah membekali siswa dengan media ajar yang menarik, yang dapat digunakan disekolah maupun dirumah. Media yang sesuai dengan kondisi dan perkembangan teknologi saat ini, salah satunya yaitu e-modul interaktif, adapun aplikasi yang dapat membuat e-modul interaktif yaitu aplikasi kvisoft flipbook maker. Model pengembangan yang digunakan dari Plom yang terdiri dari 5 tahap yaitu : 1) investigasi awal, (2) desain, (3) realisasi/konstruksi, (4) evalusai dan revisi, (5) implementasi. Analisis kondisi awal merupakan tahap pengidentifikasian yang dilakukan dengan cara pengumpulan informasi tentang: identifikasi tujuan dan analisis pembelajaran, capaian peserta didik sebelumnya, dan permasalahan pembelajaran yang dihadapi. Selanjutnya adalah tahapan realisasi/ konstruksi. Pada tahap ini, dibuat desain atau rancangan media yang akan dikembangkan, termasuk bagaimana bentuk dan tampilannya.
Pengembangan E-Modul Interaktif Praktikum Kimia Ramah Lingkungan untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Kimia Siswa Sudir Umar; Nur Jannah Baturante; Nurul Aulia Rahman; Dewi Satria Ahmar
Journal on Teacher Education Vol. 5 No. 2 (2023): Journal on Teacher Education
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jote.v5i2.18143

Abstract

Kegiatan praktikum merupakan bagian penting dalam pembelajaran kimia guna memberi pemahaman yang konkrik dan pembuktian teori yang dipelajari. Di Maluku Utara, tidak semua sekolah memiliki fasislitas laboratorium. Selain itu, keterbatasan alat dan bahan di laboratorium, dan kurangnya kemampuan guru dalam merancang kegiatan seringkali menjadi kendala untuk melaksanakan praktikum. Olehnya itu sebagai solusi akan permasalahn tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menghasilkan e-modul praktikum kimia interaktif yang valid, praktis, dan efektif dimana kegiatan praktikum dalam e-modul tersebut menggunakan alat dan bahan ramah lingkungan, yang dengan mudah dapat ditemui dalam kehidupan sehari-hari. Jenis penelitian ini adalah R&D dan mengikuti pola yang dikembangkan oleh Ploom yang terdiri dari 5 tahap yaitu : 1) investigasi awal, (2) desain, (3) realisasi/konstruksi, (4) evalusai dan revisi, (5) implementasi. Hasil validasi menunjukkan bahwa e-modul interaktif praktikum kimia ramah lingkungan yang dikembangkan berada pada kategori valid, sehingga layak untuk dilakukan uji efektifitas dan disebarluaskan.