Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : SmartComp

Pengendali Suhu, Kelembaban dan Cahaya Berbasis Arduino dan IOT pada Kumbung Jamur Tiram Muhammad Akbar Setiawan; Sunaryono Sunaryono
Smart Comp :Jurnalnya Orang Pintar Komputer Vol 10, No 2 (2021): Smart Comp: Jurnalnya Orang Pintar Komputer
Publisher : Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/smartcomp.v10i2.2277

Abstract

Jamur tiram adalah jamur pangan yang memiliki morfologi dengan tudung mirip cangkang tiram dengan bagian tengah agak cekung dan berwarna putih hingga krem. Syarat yang penting agar jamur dapat tumbuh maksimal adalah dengan menjaga suhu, kelembabannya serta intensitas cahaya ketika akan tumbuh buah. Untuk jamur tiram syarat untuk suhu dan kelembaban yang harus terpenuhi agar jamur dapat tumbuh optimal ialah suhu 20 – 30 °C, kelembaban minimal 80% dan intensitas cahaya pada saat tumbuh buah adalah sekitar 200 lux. Salah satu kelemahan dalam pembudidayaan jamur tiram adalah tidak diketahuinya suhu, kelembaban serta intensitas cahaya dalam kumbung tanpa alat bantu pengukuran. Alat bantu pengukuran ini hanya akan mengukur seberapa besar suhu, kelembaban ruangan,  pengendalian suhu, dan kelembaban ruangan tetap manual dalam penjagaanya. Kelemahan tersebut coba diatasi oleh peneliti dengan membangun sebuah alat pengendali suhu dan kelembaban yang berbasis Arduino. Alat pengendali suhu dan kelembaban ini dibangun untuk memudahkan petani dalam menjaga suhu dan kelembaban di dalam kumbung jamur tiram. Fungsi dari alat ini akan memberi pelayanan berupa pengiriman data suhu dan kelembaban secara waktu nyata ke Aplikasi Smartphone Blynk serta mampu memberikan  output  menjaga suhu dan kelembaban dengan cara memutar kipas untuk mendinginkan suhu dan menyemprotkan air untuk menambah kelembaban relatif, sehingga tercapai suhu dan kelembaban ideal untuk pertumbuhan Jamur Tiram. Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Sistem yang dibangun dapat mencapai hasil yang diharapkan yaitu mampu memberikan rekayasa pengendalian suhu, kelembaban dan intensitas cahaya didalam kumbung jamur tiram.Kata kunci : jamur tiram, arduino, sensor suhu, Internet of Things 
Sistem Informasi Pengelolaan Stok Barang dan Keuangan di Toko Tofik Berbasis Website Putri, Wingki Diyah; Purbasari, Wika; Setiawan, Muhammad Akbar
Smart Comp :Jurnalnya Orang Pintar Komputer Vol 14, No 1 (2025): Smart Comp: Jurnalnya Orang Pintar Komputer
Publisher : Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/smartcomp.v14i1.7348

Abstract

Toko Tofik, sebagai salah satu Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) menjual berbagai jenis produk atau barang. Toko Tofik belum menggunakan teknologi informasi dalam pencatatan stok barang, transaksi penjualan, dan laporan keuangan, sehingga masih mengandalkan metode konvensional yang memakan waktu lebih banyak dan rentan terhadap kesalahan. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sistem informasi pengelolaan stok barang dan keuangan berbasis website untuk meningkatkan efektivitas operasional Toko Tofik. Metode pengembangan sistem yang digunakan adalah Scrum, yang dapat melakukan perubahan requirements selama masa pengembangan sistem. Sistem ini dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP, framework CodeIgniter dan database MySQL. Pengujian menggunakan standar ISO 9126 menunjukkan nilai functionality sebesar 1 atau “Baik”. Aspek reliability, memperoleh nilai 100%. Aspek usability, mendapatkan nilai 75.6 atau “Good”. Aspek efficiency, rata-rata 91.5 untuk mobile dan 99 untuk desktop. Aspek maintainability memenuhi kriteria correct-faults, consistency, dan simplicity. Aspek portability, sistem dapat diakses dan berjalan dengan baik di berbagai web browser. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem informasi ini memudahkan pengelolaan stok barang menjadi lebih akurat, mencatat transaksi penjualan, dan membantu pemilik mendapatkan informasi mengenai total penjualan serta keuntungan melalui laporan keuangan.