Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JURNAL KESEHATAN SAMODRA ILMU

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN SIKAP IBU DALAM PENANGANAN BALITA DIARE USIA 6-59 BULAN DI DUSUN KLEDOKAN SELOMARTANI KALASAN YOGYAKARTA Asda, Patria; Nurhadi, M.
Jurnal Kesehatan Samodra Ilmu (JKSI) Vol 9 No 2 (2018): JURNAL KESEHATAN SAMODRA ILMU (JKSI)
Publisher : LPPM Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (203.682 KB)

Abstract

Latar Belakang : Kasus tertinggi diare terdapat di wilayah Kecamatan Kalasan yaitu sejumlah 1.658 kasus dan 563 diantaranya telah mendapat penanganan di tenaga kesehatan. Tujuan Penelitian : Studi ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan dengan sikap ibu dalam penanganan balita diare usia 6-59 bulan di Dusun Kledokan Selomartani Kalasan Daerah Istimewa Yogyakarta. Metode Penelitian : Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan metode desain deskriptif analitik dengan rancangan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah ibu balita yang berusia 6-59 bulan di Dusun Kledokan Selmartani Kalasan Daerah Istimewa Yogyakarta, alat penelitian ini menggunakan kuesioner untuk mengukur tingkat pengetahuan dan sikap. tehnik analisis data menggunakan uji-statistik spearman rank. Hasil penelitian : Hasil penelitian didapatkan kategori tingkat pengetahuan dengan kategori baik sebanyak sebanyak 32 (84,2%) sedangkan dengan pengetahuan yang kurang sebanyak 1 (2,6%) dan sikap yang baik sebanyak 32 (84,2%) dengan sikap yang kurang sebanyak 1 (2,6%). hasil penelitian ini juga menemukan adanya hubungan antara tingkat pengetahuan dengan sikap ibu dalam penanganan balita diare usia 6-59 bulan dengan p-value , 0,006. Kesimpulan : Kesimpulan dari penelitian yaitu Adanya hubungan antara tingkat pengetahuan dengan sikap ibu dalam penanganan balita diare usia 6-59 bulan di Dusun Kledokan Selomartani Kalasan Yogyakarta