Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS PENGGUNAAN METODE ECONOMIC VALUE ADDED (EVA) DAN MARKET VALUE ADDED (MVA) UNTUK MENILAI KINERJA KEUANGAN PADA PT. ANEKA TAMBANG (PERSERO),TBK DI KOTA MAKASSAR Nasrianto Nasrianto; Rabihatun Idris; Yana Fajriah
YUME : Journal of Management Vol 4, No 1 (2021)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v4i1.960

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian evaluasi dengan metode Economic Value Added (EVA) Market Value Added (MVA). Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data sekunder yang berupa laporan keuangan tahunan PT. Aneka Tambang (Persero) Tbk. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik dokumentasi selanjutnya dianalisis menggunakan metode Economic Value Added (EVA) yang terdiri dari analisis NOPAT, Invested Capital, WACC, Capital Charges. Dan metode Market Value Added (MVA) yang terdiri dari analisis Nilai Pasar Ekuitas dan Total Nilai Ekuitas. Hasil dari penelitian ini menunjukkan: (1) kinerja keuangan Economic Value Added (EVA) pada perusahaan PT. Aneka Tambang (Persero) Tbk periode 2016-2019 kurang dari nol (EVA0), Nilai Economic Value Added (EVA) lebih mendominasi dibawah nol yang berarti perusahaan belum mampu menciptakan nilai tambah ekonomis. (2) kinerja keuangan Market Value Added (MVA) pada perusahaan PT. Aneka Tambang (Persero) Tbk periode 2016-2020 menunjukkan nilai positif yang berarti perusahaan mampu memberikan kesejahteraan bagi para pemegang saham. Kata Kunci: Kinerja Keuangan, Economic Value Added (EVA), Market Value Added (MVA)