Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Prosiding National Conference for Community Service Project

Pentingnya Literasi Dalam Era Digital Bagi Masa Depan Bangsa Anthony Sentoso; Octavia Octavia; Aura Wulandari; Jacky Jacky; Steven Kurniawan; Su Thieng
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 3 No 1 (2021): The 3rd National Conference of Community Service Project 2021
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v3i1.6017

Abstract

Literasi memiliki peran yang penting bagi kelangsungan hidup manusia, seperti memecahkan masalah, menganalisis, memahami informasi, dan lain-lainnya. Namun, dikarenakan kurangnya kesadaran masyarakat tentang pentingnya literasi menjadi salah satu penyebab Negara Indonesia menjadi kurang mampu dalam bersaing dengan negara lain. Melihat hal tersebut, penulis pun tertarik untuk menjadikan pembicaraan ini sebagai topik utama dalam melaksanakan proyek ini. Dalam pelaksanaan proyek, kami pun menggunakan metode partisipatif dalam menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang terjadi pada mitra. Ada pun beberapa luaran yang dirancang untuk kepentingan proyek ini yaitu salah satunya melakukan promosi secara digital melalui media sosial untuk menyebarluaskan pentingnya literasi untuk kelangsungan hidup manusia. Selain melakukan promosi secara digital, penulis juga menyelenggarakan sosialisasi serta memberikan bantuan secara material pada mitra, yaitu Panti Asuhan Qurrotu A’yun. Data-data yang didapatkan dalam penyusunan artikel ini menggunakan beberapa metode, yaitu tinjauan pustaka, observasi, dokumentasi, serta wawancara. Untuk kegiatan PKM yang selanjutnya, kami merekomendasikan untuk melakukan kegiatan yang bertema mengenai peran teknologi bagi kehidupan manusia
Merancang Video Profil Jurusan Perbankan Syariah Sebagai Media Promosi di SMK Al-Azhar Batam Zulkarnain Zulkarnain; Steven Kurniawan
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 5 No 1 (2023): The 5th National Conference for Community Service Project 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v5i1.8323

Abstract

SMK Al-Azhar Batam terletak di area Baloi Indah, tepatnya di Jalan Gn. Bromo, Kampung Pelita, Kecamatan Lubuk Baja, Kota Batam. Institusi pendidikan ini didirikan pada tahun 2002. Motto yang dipegang oleh SMK Al-Azhar Batam adalah "mewujudkan aspirasi menjadi realitas dalam dunia kerja." Salah satu tantangan yang dihadapi oleh SMK Al-Azhar Batam adalah perlunya penyegaran dalam video profil sekolah, yang nantinya akan dijadikan sebagai alat pemasaran dan media iklan untuk memvisualisasikan keunggulan yang dimiliki oleh sekolah ini dalam format video. Video ini dijadwalkan untuk diunggah ke saluran YouTube resmi sekolah. Pengembangan video profil ini akan dimulai setelah serangkaian wawancara dan observasi dilakukan. Proses perancangan video profil akan menggunakan kamera Sony Alpha 7S III dengan lensa f2.8, 24-70mm. Tahap pengeditan video akan menggunakan aplikasi Adobe Premiere Pro. Hasil akhir dari proses perancangan dan implementasi ini akan berupa sebuah video profil yang akan diunggah ke kanal resmi YouTube Sekolah SMK Al-Azhar Batam. Video profil ini akan mencerminkan esensi pendidikan perbankan syariah, melibatkan elemen-elemen seperti kurikulum, fasilitas, pengalaman siswa, dan peluang karir. Dengan menerapkan pendekatan kreatif dalam proses produksi, proyek ini berharap dapat meningkatkan citra sekolah dan memberikan wawasan yang lebih mendalam mengenai pendidikan perbankan syariah di SMK Al-Azhar Batam.