Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Penggunaan Nilai dan Vektor Eigen Untuk Menentukan Prioritas Faktor-Faktor Penentu Pemilihan Tempat Makan (Restoran) Erick Pranata; Tjwanda Putera Gunawan
Teknika Vol 7 No 2 (2018): November 2018
Publisher : Center for Research and Community Service, Institut Informatika Indonesia (IKADO) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34148/teknika.v7i2.119

Abstract

Dalam memilih tempat makan (restoran) banyak faktor yang harus dipertimbangkan, antara lain harga, rasa, kuantitas (porsi), dekor ruangan, jarak, kepemilikan (misal milik saudara atau teman), tempat parkir yang luas, dan pelayanan (service) yang ramah. Diantara semua faktor tersebut, bagi mahasiswa-mahasiswi suatu perguruan tinggi, faktor harga, rasa, pelayanan, dan jarak yang paling dominan untuk dipertimbangkan dalam membuat keputusan akan makan dimana baik saat makan sendiri maupun bersama teman-teman. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui diantara keempat faktor di atas (harga, rasa, pelayanan, dan jarak) mana yang paling dipilih oleh mahasiswa-mahasiswi tersebut. Penelitian ini dilakukan dengan memberikan kuesioner yang berisi perbandingan antara faktor yang satu dengan yang lain, misal antara faktor harga dan rasa atau faktor pelayanan dan jarak dan seterusnya. Responden memberikan faktor mana yang dipilih dan juga memberikan bobot untuk setiap pilihan. Kemudian dihitung Nilai Eigen dan keputusan yang diambil berdasarkan vektor Eigen yang dinormalkan yang merupakan rata-rata dari nilai Eigen tiap faktor terhadap faktor yang lainnya.
Aplikasi Mobile Untuk Memantau Body Mass Index Dengan Metodologi Scrum Esther Irawati Setiawan; Hans Keven Budi Prakoso; Tjwanda Putera Gunawan; Endang Setyati; Joan Santoso
Teknika Vol 10 No 3 (2021): November 2021
Publisher : Center for Research and Community Service, Institut Informatika Indonesia (IKADO) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34148/teknika.v10i3.405

Abstract

Pandemi berkepanjangan menyebabkan adanya kecenderungan manusia untuk kurang bergerak dan berolahraga, sehingga terjadi peningkatan berat badan yang menyebabkan penurunan kualitas kesehatan. Di samping itu, teknologi smartphone dewasa ini semakin berkembang pesat dan telah menjadi kebutuhan sehari-hari. Oleh karena itu, teknologi smartphone sebaiknya dimanfaatkan sebaik mungkin, sehingga dapat digunakan dalam berbagai aspek kehidupan, seperti penghitungan Body Mass Index (BMI), yang diharapkan dapat mengontrol tingkat tumbuhnya obesitas pada masyarakat terutama di masa pandemi ini. Pengembangan aplikasi ini mencakup penggunaan kamera dalam penghitungan BMI. Jika pada umumnya penghitungan BMI dilakukan dengan menggunakan tinggi dan berat badan, aplikasi ini dapat menggunakan gambar dari kamera smartphone sebagai sumber datanya. Melalui pembuatan aplikasi penghitungan BMI ini, dapat disimpulkan bahwa metodologi Scrum sangat membantu dalam proses pencatatan perkembangan kerja task-task pembuatan aplikasi saat mengerjakan setiap sprint mulai sprint pertama hingga empat. Penghitungan BMI dengan menggunakan hasil gambar dari kamera memiliki tingkat akurasi sebesar 70%.
Aplikasi Pemesanan Multi Catering Berbasis Android Tommy Chandra Pangestu; Amelia Alexandra P. W; Tjwanda Putera Gunawan
Journal of Information System,Graphics, Hospitality and Technology Vol. 1 No. 02 (2019): Journal of Information System,Graphics, Hospitality and Technology
Publisher : Institut Sains dan Teknologi Terpadu Surabaya (d/h Sekolah Tinggi Teknik Surabaya)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37823/insight.v1i02.41

Abstract

Pihak catering ingin mempertahankan dan menambah customer dengan menyajikan pilihan menu yang bervariasi. Sementara pihak customer sering berganti catering agar tidak bosan dengan makanan dari catering tertentu. Proses pemesanan kebanyakan catering yang ada sekarang, informasi yang diberikan kurang detail hanya sekedar melalui telepon, sehingga sering terjadi salah paham dalam pemesanan. Apalagi jika pada saat itu orang yang memesan catering sangat membutuhkan jasa catering tersebut. Untuk menjembatani hal ini, maka dibutuhkan sebuah aplikasi yang dapat menangani semua permasalahan dan meningkatkan kualitas layanan catering tersebut, yaitu aplikasi multi catering. Pada penelitian ini, dikembangkan aplikasi jasa layanan Multi Catering Online untuk usaha catering rumahan. Aplikasi ini berbasis android dilengkapi dengan web service PHP dan menyimpan data ke dalam database MySQL. Aplikasi Multi Catering ini hanya melayani bisnis catering rumahan, tidak melayani bisnis catering yang berbasis bisnis atau event. Terdapat 4 (empat) actor yang terlibat dalam aplikasi Multi Catering ini, yaitu admin aplikasi, vendor, pengantar, dan customer. Admin Multi Catering dapat memantau aplikasi Multi Catering seperti laporan, filter search, dan pengaturan member. Sedangkan, vendor catering merupakan pihak yang menyediakan catering yang hendak dipilih oleh customer pada aplikasi ini, baik paket maupun non paket. Pengantar merupakan user yang bertugas mengirimkan catering kepada customer yang memesan. Customer pada aplikasi ini merupakan user yang berperan sebagai pemesan catering. Dengan adanya aplikasi Multi Catering ini dapat membantu pihak vendor catering serta customer agar lebih mudah menangani proses pemesanan catering yang ada, dan meningkatkan layanan bisnis catering yang ada saat ini dengan bantuan chatting dan notifikasi. Aplikasi Multi Catering ini sangat menguntungkan vendor dan customer. Kata Kunci—Android, Catering Online, Multi Catering, Web Service.
Rent Car Online Boro Adi Viranata; Eka Rahayu Setyaningsih; Tjwanda Putera Gunawan
Journal of Information System,Graphics, Hospitality and Technology Vol. 2 No. 02 (2020): Journal of Information System, Graphics, Hospitality and Technology
Publisher : Institut Sains dan Teknologi Terpadu Surabaya (d/h Sekolah Tinggi Teknik Surabaya)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37823/insight.v2i02.94

Abstract

Perkembangan website pada masyarakat sekarang sangat berkembang dikarenakan banyaknya website yang dibutuhkan di dalam kegiatan sehari-hari. Dibandingkan jaman dahulu, sekarang telah banyak orang yang melakukan aktifitas sehari-hari melakukan secara online. Mulai dari kebutuhan kecil hingga kebutuhan yang besar dilakukan secara online tanpa harus keluar rumah. Website rent car online pada penelitian ini adalah salah satu solusi untuk keperluan sehari-hari yang dilakukan secara online tanpa harus keluar rumah. Dilengkapi dengan fitur status order pada halaman customer yang membuat customer dapat memantau orderannya kapanpun dan dimanapun. Semua sistem pengerjaan mulai dari operator, sopir, dan admin semuanya dibuat secara efisien dan kompleks sehingga proses sewa mobil menjadi mudah dan menyenangkan. Sistem ini diharapkan dapat membantu mempermudah customer untuk melakukan penyewaan yang dilakukan secara online tanpa harus keluar dari rumah. Dengan sistem pembayaran yang kompleks dan sistem order yang mudah dan menyenangkan. Semua sistem dari pemesanan, proses pengiriman, hingga pengembalian dilakukan secara online.
FlashCard Mobile Web App untuk Pembelajaran Matematika dengan Sencha Touch FrameWork Tjwanda Putera Gunawan; Esther Irawati Setiawan; Heppi Siswanto; Setya Ardhi; Joan Santoso
Jurnal Inovasi Teknologi dan Edukasi Teknik Vol. 3 No. 2 (2023)
Publisher : Universitas Ngeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17977/um068v3i22023p99-104

Abstract

A flashcard is a learning card that is used by children. This study card has two sides, the front and rear. The front section usually contains questions, and the back contains the answers. The way to learn this card is by opening the front of the card and thinking about the answer. Then the card is reversed, if the answer is like the answer on the back of the card, it is correct. If the answer is wrong, this process is repeated until the answer is correct. Sencha Touch is a mobile web app framework. This framework is used by developers who want to develop web applications like the original, but Sencha only runs on the client side. If the developers want to run the application on the server side, they can use PHP which is called by using Ajax request. This application aims to develop a mobile flashcard application using Sencha Touch. Features such as quizzes and group will be added to share the flashcard or quiz questions with friends and find out their learning activities. There is also a multimedia feature, by which users can add images, voice, or video on flashcards. The use of Sencha Touch mobile web is very helpful because the GUI for web app development using Sencha Architect. Sencha Touch handles only the client side, so it is necessary to have an application to handle the server side for database processing, which is done by using PHP called by using Ajax request. Flashcard merupakan kartu belajar yang pada umumnya digunakan untuk belajar anak-anak pada usia balita. Kartu belajar tersebut memiliki dua sisi, bagian depan dan bagian belakang. Pada bagian depan biasanya berisi pertanyaan, dan bagian belakang berisi jawaban. Cara mempelajarinya adalah dengan membuka kartu bagian depan, kemudian pengguna memikirkan jawabannya. Setelah itu kartu dibalik, jika jawaban yang dipikirkan sama dengan jawaban pada bagian belakang kartu, maka jawabannya benar. Jika jawabannya salah pembelajaran diulangi berkali-kali hingga jawabannya benar. Sencha Touch merupakan framework mobile web app. Framework ini digunakan para pengembang yang ingin membuat aplikasi web seperti aplikasi asli, tetapi pada Sencha hanya berjalan pada client side. Jika pengembang ingin menjalankan aplikasi server side, pengembang dapat menggunakan PHP yang dipanggil menggunakan Ajax request. Aplikasi ini bertujuan membuat suatu aplikasi flashcard dengan Sencha Touch. Fitur yang akan ditambahkan antara lain fitur quiz, fitur grup untuk dapat berbagi kartu flashcard atau soal quiz kepada teman, dan mengetahui aktifitas belajar teman. Juga ada fitur multimedia, dimana pengguna dapat menambahkan gambar, suara, atau video pada flashcard yang dibuat. Penggunaan Sencha Touch sangat membantu pembuatan mobile web app, karena adanya GUI untuk pembuatan web app dengan menggunakan Sencha Architect. Sencha Touch hanya menangani aplikasi secara client side, sehingga dibutuhkan aplikasi server side untuk pengolahan database, yaitu dengan menggunakan PHP yang dipanggil menggunakan Ajax request.
Sistem Konsultasi dan Booking Service Mobil Berbasis Web Setiawan, Mikhael; Surya Pratama, Eric; Irawati Setiawan, Esther; Putera Gunawan, Tjwanda
Prosiding TAU SNARS-TEK Seminar Nasional Rekayasa dan Teknologi Vol. 2 No. 1 (2023): Prosiding TAU SNARS-TEK Seminar Nasional Rekayasa dan Teknologi 2023
Publisher : Fakultas Teknik dan Teknologi - TANRI ABENG UNIVERSITY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47970/snarstek.v2i1.603

Abstract

Penggunaan kendaraan bermotor sebagai alat transportasi sudah tidak dapat terlepas dari kehidupan manusia saat ini. Namun tidak jarang kendaraan bermotor, khususnya mobil, mengalami banyak kendala. Kendala yang terjadi memiliki alasan yang bermacam-macam dengan penanganan yang berbeda-beda pula. Kendala atau kerusakan kendaraan bermotor ini, tidak jarang membutuhkan konsultasi mendalam dan service kendaraan di bengkel. Berdasarkan permasalahan tersebut, dibangunlah sebuah sistem konsultasi dan booking service mobil. Sistem ini menyediakan berbagai fitur bagi customer seperti untuk melakukan konsultasi permasalahan kendaraan, booking layanan service kendaraan di bengkel maupun di rumah, booking emergency service, reminder jadwal melakukan service, dan mereview hasil service yang diterima. Sistem ini juga menyediakan fitur bagi pengelola jasa service kendaraan yaitu admin dan teknisi. Admin dapat mendaftarkan teknisi, mengatur paket service, melayani konsultasi, konfirmasi booking service, dan melihat laporan rating, laporan hasil service, serta laporan hasil konsultasi. Teknisi dapat melihat daftar pekerjaan dan menerima reminder jadwal service yang telah diberikan. Sistem ini dikembangkan dengan menggunakan metodologi Waterfall, menggunakan Bootstrap sebagai CSS Framework, Laravel sebagai fullstack PHP framework, MySQL sebagai basis data, Google Maps API untuk membantu dalam penandaan lokasi service, dan Midtrans sebagai payment gateway. Uji coba dilakukan pada 20 responden sebagai customer, 2 responden sebagai teknisi, dan 1 responden sebagai admin. Hasil ujicoba pada customer menunjukkan bahwa pada fitur booking service sebanyak 65% customer menyatakan telah berjalan dengan baik sekali dan 30% menyatakan baik, pada fitur lokasi emergency service sebanyak 70% customer menyatakan akurat dan 20% menyatakan cukup akurat, pada fitur konsultasi 100% customer menyatakan terbantu. Hasil ujicoba pada teknisi menunjukkan bahwa sebanyak 100% responden menyatakan bahwa fitur daftar pekerjaan, reminder pekerjaan, dan notifikasi email telah berjalan baik. Hasil ujicoba pada admin menunjukkan bahwa fitur konsultasi dan laporan telah berjalan dengan baik, serta membantu admin dalam menemukan customer baru