Claim Missing Document
Check
Articles

Found 21 Documents
Search

SISTEM NFORMASI KEPEGAWAIAN BERBASIS DESKTOP: (Studi Kasus SMAK ST. Joanne Baptista Wolosambi) Theobaldus Puly; Maria Adelvin Londa; Rosalin Togo
Simtek : jurnal sistem informasi dan teknik komputer Vol. 8 No. 1 (2023): April 2023
Publisher : STMIK Catur Sakti Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51876/simtek.v8i1.241

Abstract

SMAK St Joanne Baptista Wolosambi adalah salah satu sekolah yang berada di Sawu, Kecamatan Mauponggo, Kabubaten Nagekeo. Sekolah ini memliki banyak pegawai dan pengelolaan data pegawai di nstansi ini masih sangat konvensional yaitu dengan cara pencatatan dalam pembukuan. Oleh karena tu, peneliti membangun sistem kepegawaian berbasis desktop. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan studi pustaka. Bahasa pemrograman Microsoft Visual Studio dan MYSQL sebagai data basenya. Teknik pengujian menggunakan metode blackbox testing dan metode pengembangan sistem menggunakan waterfall. Sistem nformasi kepegawaian ini guna mempermudah bagian kepegawaian untuk penginputan data pegawai, dan mengelola data pegawai.
SISTEM INFORMASI PENJUALAN IKAN BERBASIS WEB: (STUDI KASUS DI TOKO SANG SURYA KECAMATAN TITEHENA KABUPATEN FLORES TIMUR) Marianus Gega Kelen; Maria Adelvin Londa; Rosalin Togo
Simtek : jurnal sistem informasi dan teknik komputer Vol. 8 No. 1 (2023): April 2023
Publisher : STMIK Catur Sakti Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51876/simtek.v8i1.243

Abstract

Toko Sang Surya merupakan usaha yang bergerak di bidang penjualan ikan, Namun dalam pelayanan dan transaksi penjualan di Toko Sang Surya seperti Sebelum menggunakan internet konsumen harus datang ke toko untuk membeli ikan, tidak jarang pula konsumen dibuat kecewa karena ikan yang mau dibeli telah habis, sistem yang berjalan di Toko Sang Surya saat ini masih memiliki banyak kekurangan dan kelemahan seperti belum optimalnya sistem penjualan, sehingga jumlah pelanggan yang ada juga terbatas, dan juga penyusunan laporan yang belum terkomputerisasi menyebabkan kinerja kerja toko menjadi terhambat dan belum mampu menunjang segala kebutuhan yang diinginkan. Dalam hal ini guna mempermudah pelanggan untuk mendapatkan pelayanan tersebut, berdasarkan masalah diatas maka perlu adanya suatu sistem informasi penjualan ikan pada Toko Sang Surya Berbasis Web. Penelitian ini menggunakan Metode waterfall sebagai Metode Pengembangan dan pemodelan sistem menggunakan bahasa pemrograman Java pada bagian web dan bahasa pemrograman PHP Pada bagian Administrator dengan MySQL untuk pengolahan databasenya. Sistem Informasi Penjualan Pada Toko Sang Surya Berbasis Web Dapat mengumpulkan, mengidentifikasi, menyimpan, mengolah dan memberikan informasi Penjualan Pada Toko Sang Surya yang menjadi target dalam penelitian ini.
Pelatihan Penggunaan Microsoft Excel Bagi Guru-Guru SDK Bokogo Dalam Mengolah Nilai : Microsoft Excel Kristina Sara; Anastasia Mude; Rosalin Togo; Elvira Esperanza Sala; Melky Radja
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 4 No. 3 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Cv. Utility Project Solution

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v4i3.1649

Abstract

Pelatihan ini bertujuan agar guru-guru mampu mengetahui dan menggunakan fungsi perhitungan yang ada pada aplikasi Microsoft Excel. Salah satu pekerjaan guru yang bisa menggunakan aplikasi Microsoft Excel adalah menghitung nilai akhir mata pelajaran dan nilai raport. Pekerjaan tersebut dilakukan pada setiap akhir semester. Apabila dalam perhitungan nilai menggunakan aplikasi Microsoft Excel, maka tidak membutuhkan waktu yang lama dalam menyelesaikan, dibandingkan dengan menghitung menggunakan perhitungan sederhana dan kalkulator. Metode pelatihan yang digunakan adalah ceramah, demonstrasi, praktik, diskusi, dan tanya jawab. Pelaksanaan kegiatan pelatihan bertempat di Sekolah Dasar Katolik Bokogo, selama satu hari dengan jumlah peserta pelatihan sebanyak 10 orang. Materi yang diberikan antara lain: fungsi aritmatika, fungsi statistika dan fungsi logika. Hasil yang diperoleh selama pelatihan adalah bahwa guru-guru sangat senang dan antusias dalam mengikuti kegiatan pelatihan ini. Mereka mempraktikkan secara langsung tentang materi yang disampaikan. Apabila mengalami kesulitan, bapak ibu guru langsung bertanya kepada pemateri, dan pemateri langsung memberikan penjelasan serta mempraktekkan bersama.
IMPLEMENTASI RAPID APPLICATION DEVELOPMENT PADA PEMODELAN SISTEM INFORMASI APOTEK Sala, Elvira Esperanza; Togo, Rosalin
Jurnal informasi dan komputer Vol 11 No 02 (2023): Jurnal Informasi dan Komputer yang terbit pada tahun 2023 pada bulan 10 (Oktobe
Publisher : LPPM Institut Teknologi Bisnis Dan Bahasa Dian Cipta Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35959/jik.v11i02.479

Abstract

Analysis and design are the basis for the development of information systems, because it is important to make them in detail and complete, so that the next steps can be carried out effectively and efficiently. The analysis and design of this pharmacy information system is made to identify the needs of pharmacies and users for the system built, as well as to design the user interface and database needed for its implementation. The system was built using the Rapid Application Development (RAD) model. The RAD method allows the involvement of the user in reviewing the design, so that the design results can correctly answer the user's needs. The first RAD stage in this research is business modeling. At this stage, an analysis of all user requirements for the system to be designed is carried out. Data for analysis was obtained through direct interviews with users, as well as through direct observation at the research site. Users of the system that was built consisted of pharmacists and pharmacy employees, each with the authority to access rights in the system. In the next stage, data modeling is carried out based on the results of the needs analysis. Data modeling consists of entity relationship diagrams (ER diagrams) and table relationships. ER Diagram includes 4 entities, namely users, purchases, goods, and sales. Each entity has its own attributes. Referring to the ER diagram, a table relation is created to visualize the tables and fields in the database. The third stage is process modeling, which is explained through use case diagrams and activity diagrams. Use case diagrams explain what processes can be carried out by each actor, while activity diagrams describe all activities that occur in the system. The last design process is user interface design. The user interface provides an overview to the user about the appearance of the system that will be seen by the user. System design through several changes at the request of the user. The results of the research are in the form of designs for the implementation phase. The resulting design will facilitate the programmer's task because the design has been approved by the user so that it can be a strong basis in building an information system that has minimal errors. The system implementation phase will be more targeted and efficient in terms of time.
SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN DATA PENDUDUK BERBASIS WEBSITE DI KELURAHAN PAUPIRE Bene, Anastasia; Lidang Witi, Ferdinandus; Togo, Rosalin
Simtek : jurnal sistem informasi dan teknik komputer Vol. 9 No. 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : STMIK Catur Sakti Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51876/simtek.v9i2.805

Abstract

Kelurahan Paupire adalah kelurahan yang dimekarkan dari kelurahan induk yaitu kelurahan onekore, kecamatan Ende Selatan.Kelurahan Paupire berada pada wilayah kecamatan Ende Tengah dalam batas wilayah kependudukan, Demografi, sosial ekonomi dan budaya Kabupaten Ende sesuai dengan kebutuhan Kelurahan dengan memperhatikan prinsip efisiensi dan peningkatan akuntabilitas. Masalah yang di hadapi dalam Pengelolaan data di Kelurahan Paupire adalah kurang tertibnya penduduk yang tidak datang melaporkan diri di RT/RW di Kelurahan sehingga mengakibatkan data yang ada tidak akurat, hal ini memperlambat proses pembuatan surat menyurat dalam hal ini surat keterangan domisili, keterangan pindah penduduk ataupun surat kematian, dan surat lainnya.Tujuan dari penelitian ini yakni merancang dan membangun Sistem Informasi Pengelolaan data Penduduk berbasis web di Kelurahan Paupire Metode yang digunakan Model Waterfall (model air terjun) merupakan suatu model pengembangan secara sekuensial. Model Waterfall bersifat sistematis dan berurutan dalam membangun sebuah perangkat lunak.Proses pembuatanya mengikuti alur dari mulai analisis, desain kode, pengujian dan pemeliharaan. Model pengembangan waterfall memiliki beberapa kelebihan, antara lain: dapat mudah dipahami dan dapat diterapkan dalam proses pengembangan perangkat lunakdari hail penelitian yang dilakukan penulis, maka dapat di simpulkan beberapa hal  Dengan adanya sistem informasi ini dapat membantu proses pengelolaan data penduduk yang terkait pada kelurahan paupire dan mempercepat proses penginputan data kependudukan Sistem informasi ini dapat memudahkan admin dalam pengelolaan pelayanan kepada masyaakat agar lebih baik dan efektif
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PENJUALAN COKELAT KOBAR BERBASIS WEBSITE (STUDI KASUS BADAN USAHA MILIK DESA PELITA HIDUP) Ea, Maryetha; Jago Tute, Kristianus; Togo, Rosalin
Simtek : jurnal sistem informasi dan teknik komputer Vol. 9 No. 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : STMIK Catur Sakti Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51876/simtek.v9i2.823

Abstract

BUMDes Pelita Hidup Desa Kotowuji Barat merupakan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yengbergerak di bidang produksi dan penjualan CokelatKobar. Saat Ini, proses penjualan Cokelat Kobar masihdilakukan secara manual, sehingga mengalami beberapa kendala seperti: Proses pemesanan yang terhambat dan tidak efisien, Keterbatasan informasiproduk dan stok yang tersedia, Kesulitan dalammemantau penjualan dan laporan. Untuk mengatasi kendala tersebut, maka dirancanglah sebuah sisteminformasi penjualan Cokelat Kobar berbasis Website.Sistem ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi danefektivitas proses penjualan Cokelat Kobar padaBUMDes Pelita Hidup. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini Studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi,wawancara, dan studi literatur. Teknik analisis dat yang digunakan adalah analisis kualitatif. Hasil penelitianmenunjukan bahwa sistem informasi penjualan CokelatKobar berbasis website yang dirancang dapat membantuBUMDes Pelita Hidup dalam mengatasi kendala yang dihadapi. Sistem ini memiliki fitur utama, yaitu:Pemesanan dilakukan secara online, Menyediakaninformasi tentang produk Cokelat Kobar,seperti kategori, harga, dan stok yang tersedia, MemudahkanLaporan penjualan.
SISTEM INFORMASI INVENTARIS BARANG DI SMKN 1 ENDE Tifoona, Fandry; Lidang Witi, Ferdinandus; Togo, Rosalin
Jurnal Sistem Informasi Dan Teknologi (jsistek) Vol. 2 No. 02 (2024): Juli 2024
Publisher : LPPM Universitas Flores

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37478/jsistek.v2i02.4021

Abstract

SMKN 1 ENDE merupakan sebuah sekolah yang memiliki sistem pendataan barang yang masih manual sehingga pendataan yang dilakukan tidak berjalan dengan lancar. Oleh karena itu, diperlukan sebuah sistem yang bisa mengatur dan mengontrol dalam hal pendataan barang maupun pengecekan barang masuk dan barang keluar di SMKN 1 ENDE. Dengan adanya sistem informasi inventaris barang di SMKN 1 ENDE ini tentunya dapat membantu pegawai di instansi tersebut dalam melakukan pendataan maupun pengecekan barang masuk dan barang keluar secara lebih mudah dan cepat. Adapun dalam penelitian ini metode yang akan digunakan adalah metode SDLC dengan menggunakan fase waterfall atau sering juga disebut model sekuensial linier atau alur hidup klasik. Aplikasi sistem informasi iventaris barang ini menggunakan database dengan nama db_inventori yang berfungsi sebagai tempat menyimpan data yang telah dikelolah di sistem. SMKN 1 ENDE merupakan sebuah sekolah yang memiliki sistem pendataan barang yang masih manual sehingga pendataan yang dilakukan tidak berjalan dengan lancar. Oleh karena itu, diperlukan sebuah sistem yang bisa mengatur dan mengontrol dalam hal pendataan barang barang masuk di SMKN 1 ENDE. Ruang lingkup sistem dilakukan di SMKN 1 ENDE Tujuan dari pembuatan sistem informasi inventaris barang ini adalah merancang dan membangun sistem informasi inventaris barang sehingga dapat mendukung dan mempermudah dalam melakukan pendataan maupun pengecekan barang masuk dan barang keluar secara evektif. Manfaat Teoritis. Manfaat Praktis. Menambah pengetahuan dibidang pembuatan sistem berbasis web dan mencobah mengukur seberapa jauh kemampuan penulis dalam membuat sistem sesuai dengan pembelajaran yang telah didapat.
SISTEM PENGGAJIAN GURU DAN PEGAWAI HONOR DI SMKN 1 ENDE BERBASIS WEB Wenggo, Jon; Lidang Witi, Ferdinandus; Togo, Rosalin
Jurnal Sistem Informasi Dan Teknologi (jsistek) Vol. 2 No. 02 (2024): Juli 2024
Publisher : LPPM Universitas Flores

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37478/jsistek.v2i02.4039

Abstract

Sehubungan dengan permesalahan ini maka dibutuhkan sistem penggajian guru dan pegawai honor yang terkomputerisasi khususnya berbasis web. Dan dengan menggunakan aplikasi berbasis web yang terkomputerisasi diharapkan akan lebih efektif dan efesien dalam pekerjaan dan meminimalkan terjadinya kesalahan dalam perhitungan dan pelaporan data gaji guru dan karyawan. Dengan permasalahan tersebut maka pada tugas akhir ini mengangkat judul “SISTEM PENGGAJIAN GURU DAN PEGAWAI HONOR DI SMKN 1 ENDE BERBASIS WEB”Berdasarkan latar belakang penelitian yang dikemukakan diatas, maka masalah yang akan diteliti dan dibahas adalah : Bagaimana membangun aplikasi sistem penggajian guru dan pegawai honor berbasis web di Smkn 1 Ende. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk membangun dan merancang sistem dengan menggunakan aplikasi atau website yang dapat memudahkan serta meningkatkan keamanan data guru dan pegawai honor di SMKN 1 ENDE. Adapun dalam penelitian ini metode yang akan digunakan adalah metode SDLC dengan menggunakan fase waterfall atau sering juga disebut model sekuensial linier atau alur hidup klasik. Berikut tahapan- tahapan fase waterfall :Aplikasi sistem pengajian guru dan pegawai honor ini menggunakan database dengan nama db_sekolah yang berfungsi sebagai tempat menyimpan data yang telah dikelolah di sistem.SMKN 1 ENDE merupakan sebuah instansi pendidikan yang melayani anak-anak yang ingin bersekolah di SMKN 1 ENDE. Ada 130 orang Guru dan Pegawai yang ada di SMKN 1 ENDE. Pada proses pengolahan data guru honorer dan penggajian guru honorer di SMKN 1 ENDE masih menggunakan metode lama yakni dengan menggunakan Microsoft Excel metode ini menyebabkan proses pada sub sistem tersebut kurang maksimal. Dana BOS diberikan berdasarkan jumlah siswa yang dimiliki sebuah sebuah sekolah. Ssehubungan dengan permesalahan ini maka dibutuhkan sistem penggajian guru dan pegawai honor yang terkomputerisasi khususnya berbasis web.
SISTEM INFORMASI PERPANJANGAN SURAT REKOMENDASI PANGKALAN MINYAK TANAH BERBASIS WEBSITE (DINAS PERDAGANGAN DAN PERINDUSTRIAN KABUPATEN ENDE) PARNO, EPHINEUS; Lidang Witi, Ferdinandus; Togo, Rosalin
Jurnal Sistem Informasi Dan Teknologi (jsistek) Vol. 2 No. 02 (2024): Juli 2024
Publisher : LPPM Universitas Flores

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37478/jsistek.v2i02.4051

Abstract

Perpanjangan surat rekomendasi pangkalan minyak tanah Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Ende sebagai obyek penelitian. seteleh melakukan berbagai tahap-tahap penelitian, ditemukana permasalahan dalam mengurus perpanjangan surat rekomendasi pangkalan minyak tanah, masih secara manual. Sehingga pemilik pangkalan mengakibatkan keterlambatan dalam mendapatkan surat rekomendasi yang diperbarui. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat sistem informasi perpanjangan surat rekomendasi pangkalan minyak tanah berbasis web. Penelitian ini menggunakan perancangan data flow diagram dengan menggunakan metode pengujian black box testing dengan type equivalence partitioning. Hasil dari penelitian ini berupa sistem informasi perpanjangan surat rekomendasi pangkalan minyak tanah berbasis web agar waktu yang diperlukan menjadi lebih cepat dan mudah.
SISTEM INFORMASI PENJUALAN BARANG ELEKTRONIK BERBASIS WEB : universitas flores bataona, Agustinus boli; Londa, Maria Adelvin; Togo, Rosalin
Jurnal Sistem Informasi Dan Teknologi (jsistek) Vol. 2 No. 02 (2024): Juli 2024
Publisher : LPPM Universitas Flores

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37478/jsistek.v2i02.4071

Abstract

Masalah dalam penelitian ini ialah bagaimana merancang dan membangun sistem informasi penjualan barang elektronik berbasis web. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan dan mendeskripsikan pembuatan sistem informasi penjualan barang elektronik berbasis web. Perancangan sistem menggunakan metode Waterfall dan pengujian menggunakan blackbox testing. Hasil penelitian menyatakan bahwa sistem informasi penjualan barang-barang elektronik berbasis web telah dibangun di Toko Mitra Komputer. Dengan demikian akan memudahkan pemilik dan karyawan toko dalam mendata barang, menginput, mengolah dan membuat laporan berbasis web