Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisa Tingkat Kepuasan Pengguna Bus Trans Lampung Rute Rajabasa – Panjang Dengan Menggunakan Metode AHP (Analytical Hierarchy Process) Muhammad Irvan; Sasana Putra; Aleksander Purba; Dwi Herianto
Jurnal Rekayasa Sipil dan Desain Vol 9, No 4 (2021): Edisi Desember 2021
Publisher : Jurnal Rekayasa Sipil dan Desain

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengukur tingkat kepuasan konsumen terhadap layanan jasa transportasi umum Bus Trans Lampung dan mengetahui faktoryang dominan berpengaruh terhadap kepuasan pengguna jasa Bus Trans Lampung rute Rajabasa - Panjang. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer, yang dikumpulkan melalui penyebaran kuisioner dan wawancara langsung serta dianalisa dengan menggunakan metode AHP. Dari hasil pengolahan data dapat diketahui bahwa keseluruhan penumpang telah merasa puas dengan pelayanan yang diberikan oleh jasa layanan trasportasi umum Bus Trans Lampung. Faktor yang paling berpengaruh menurut responden yaitu ketepatan jadwal kedatangan Bus Trans Lampung yang merupakan sub kriteria dari sistem operasi. Dilihat dari bobot nilai gabungan akhir, sub kriteria sistem operasi memiliki nilai gabungan akhir sebesar 0,413 dan paling berpengaruh menurut responden dalam hal prioritas pertimbangan kepuasan konsumen dibandingkan dengan sub kriteria dari kendaraan yang memiliki bobot nilai gabungan akhir sebesar 0,379 dan sub kriteria dari operator/kru sebesar 0,208.