Hernawati
Program Studi Teknik Informatika Universitas Nurtanio Bandung

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Rancang Bangun Sistem Rekomendasi Produk Sepatu pada Toko Online Menggunakan Metode User-Base Collaborative Filtering Sri Sutjiningtyas; Hernawati; Alma Arofa Dharmawan
Bulletin of Information Technology (BIT) Vol 3 No 2: Juni 2022
Publisher : Forum Kerjasama Pendidikan Tinggi (FKPT)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47065/bit.v3i2.288

Abstract

When shopping at an online store, customers are always confused by the number of products displayed in the catalog. As a solution, customers see testimonials and other user ratings to ensure that the product to be purchased is in accordance with what is displayed in the product catalog. User-base collaborative filtering is a recommendation method that uses rating data from users to generate recommendations. To create a recommendation system using this method, there are three steps that must be taken, namely, first calculating the rating distance between users using the Euclidean distance equation, second calculating the similarity between active users and other users based on Euclidean distance calculations, and third calculating predictions. rating, which is to transfer the similarity value to the user rating value and then add up all the multiplication values. The final result of the prediction calculation is the five highest recommendation values which will then be processed by the system in such a way as to produce recommendations for shoes products that are displayed to active users as product recommendations. With this recommendation system, it is hoped that it will further increase consumer convenience when shopping at online stores
PERANCANGAN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENILAIAN KINERJA PEGAWAI MENGGUNAKAN METODE ALGORITMA PROFILE MATCHING STUDI KASUS : UNIVERSITAS NURTANIO Dienh Hernawati; Shefiana Husnayain
Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 8 No. 1 (2018): FIKI
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer dan Informatika - Universitas Nurtanio Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (932.302 KB) | DOI: 10.56244/fiki.v8i1.236

Abstract

Universitas Nurtanio adalah salah satu perguruan tinggi swasta di Kota Bandung Jawa Barat yang sedang berupaya untuk meningkatkan mutu internal secara berkelanjutan agar dapat bersaing dengan perguruan tinggi yang lainya. Salah satu upayanya adalah dengan melakukan evaluasi terhadap kinerja pegawai yang ada di Universitas Nurtanio. Saat ini bagian HRD (Human Resource Departmen) di Universitas Nurtanio sulit untuk menilai mana saja pegawai yang memiliki kinerja atau prestasi yang baik dan yang kurang baik. Penilaian yang dilakukan di Universitas Nurtanio masih bersifat subjektif. Maka dari itu dibutuhkan sistem penilaian yang akurat, jujur dan objektif serta ada tindak lanjutnya supaya bisa memotivasi pegawai untuk meningkatkan produktivitas kerja. Dalam melakukan proses penilaian kinerja pegawai, banyak kriteria yang telah ditentukan oleh instansi. Untuk memenuhi kebutuhan penilaian kinerja pegawai, penulis merancang sistem pendukung keputusan penilaian kinerja menggunakan metode algoritma profile matching dan metode penilaian diri. Dengan adanya sistem ini penilaian kinerja pegawai akan lebih efektif dan efisien. Kata Kunci: Sistem Pendukung Keputusan, Penilaian Kinerja Pegawai, Profile Matching
PERANCANGAN APLIKASI BELAJAR MENGAJI ILMU TAJWID BERBASIS ANDROID Nur'aini Ayuningsih; Ariawan Djoko Rachmanto; Dienh Hernawati
Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 11 No. 1 (2021): Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer dan Informatika - Universitas Nurtanio Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (789.791 KB) | DOI: 10.56244/fiki.v11i1.419

Abstract

Ilmu tajwid ialah menyampaikan dengan sebaik-baiknya dan sempurna dari tiap bacaan ayat Al-Quran. Tujuan dari penulisan skripsi ini adalah merancang Aplikasi Belajar Mengaji Ilmu Tajwid melalui suatu alat komunikasi yang disebut smartphone. Alat komunikasi ini dapat membantu orang yang ingin belajar ilmu tajwid karena dapat dibawa kemana saja. Pada aplikasi ini pengguna akan belajar cara membaca Al-Quran yang benar dengan hukum tajwid seperti idzhar, idzham bighunnah, idgham bilaghunnah, iqlab, ikhfa, ghunnah, ikhfa' syafawi, idzhar syafawi, idgham mimi, mad thobi'i dan belajar 15 hukum mad far'i. Konsep pembelajaran pada aplikasi ini dirancang secara menarik dan terdapat kuis untuk evaluasi pembelajaran. Dalam melakukan penelitian ini, jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimental yaitu melakukan eksperimen terhadap variabel-variabel kontrol (input) untuk menganalisis output yang dihasilkan. Metodologi yang digunakan dalam pembuatan aplikasi ini ialah metodologi waterfall.  Hasil dari rancangan sistem pada penulisan skripsi ini adalah sebuah aplikasi yang berjalan pada sistem operasi Android, dimana terdapat beberapa menu yang memberikan pembelajaran ilmu tajwid. Pengujian yang dilakukan menggunakan metode pengujian blackbox yang berfokus pada persyaratan fungsional perangkat lunak. Setelah dilakukan pengujian, dapat ditarik kesimpulan bahwa secara fungsional sistem aplikasi ini sudah dapat menghasilkan output yang diharapkan
IMPLEMENTASI PERAMALAN PENJUALAN PRODUK DI PT. PRIMA PER TRADEA UTAMA MENGGUNAKAN METODE ARTIFICIAL NEURAL NETWORK Aly Dzulfikar; Iswanto; Nopi Ramsari; Sri Sutjiningtyas; Hernawati
Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol. 11 No. 2 (2021): Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer dan Informatika - Universitas Nurtanio Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (663.302 KB) | DOI: 10.56244/fiki.v11i2.428

Abstract

PT Prima Per Tradea Utama merupakan produsen peralatan per mobil yang berfokus pada produksi per pegas dan per daun. PT Prima Per memasarkan produknya pada distributor-distributor yang tersebar di beberapa wilayah di Indonesia sehingga sangat penting bagi PT Prima Per untuk dapat memprediksi penjualan barang pada bulan berikutnya. Peramalan penjualan produk adalah suatu cara yang digunakan oleh perusahaan untuk memperkirakan atau memprediksi tingkat penjualan pada waktu yang akan datang dengan menggunakan data penjualan pada tahun sebelumnya. Algoritma Artificial Neural Network Backpropagation dapat melakukan proses peramalan terhadap penjualan barang untuk periode waktu selanjutnya pada masing-masing barang pada perusahaan tersebut. Proses peramalan dimulai dengan menentukan variabel-variabel yang akan dibutuhkan dalam pola jaringan, selanjutnya pola jaringan yang sudah dibentuk akan dilanjutkan pada proses pelatihan jaringan dengan menggunakan algoritma backpropagation. Setelah melakukan proses pelatihan jaringan, peneliti akan melakukan perbandingan dengan beberapa pola jaringan yang sudah dibentuk. Penelitian ini dilakukan untuk membahas mengenai analisis peramalan produk PT Prima Per pada jenis per pegas dan per daun. Peramalan akan dilakukan pada jenis per pegas toyota 48210-25290 R3 dengan menggunakan metode Artificial Neural Network Backpropagation dengan nilai bobot learning rate 0,1 hidden layer 4 dan error 0,01. Dari analisis pengolahan data yang telah dilakukan berdasarkan parameter bobot yang dipilih, maka prediksi penjualan pada bulan april dengan produk per pegas toyota 48210-25290 R3 adalah Rp.129.447.450 Kata kunci: PT Prima Per , peramalan penjualan, Artificial Neural Network Backpropagation.