Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Prosiding National Conference for Community Service Project

MENINGKATKAN MINAT BACA DI KALANGAN ANAK-ANAK PANTI ASUHAN “DAARUT TAUBAH” Ria Karina; Natalis Christian; Iskandar Itan; Erika Chen; Jacky Lim; Kian Ricardoegan; Winson Winson; Susanti Susanti; Vinco Vinco; Hartono Hartono; Willy Benyamin Ompusunggu; Erwin Erwin
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 2 No 1 (2020): The 2nd National Conference of Community Service Project 2020 (Accepted Papers)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v2i1.1172

Abstract

Reading a book is a fun activity if someone is used to it. Instead, this activity becomes the most boring thing ever done when someone has no interest in reading books. There are two types of people when reading a book, the first is someone who likes to read books without a picture. The second type, are people who like to read books interspersed with pictures. Everyone's interest in reading a book depends on the motivation and presentation of the book itself which makes other people interested in reading. The habit of reading this book must be instilled early on. Various reading sources are widely available both in the form of books and digital content such as e-books, digital magazines, and animated videos. The role of parents and the environment is very important for the development and growth of children. Reading books has value and benefits for children in terms of children's character development. Therefore, raising awareness of the importance of reading books is important. Community service activities carried out are by donating notebooks and stationery to the people who need them and introducing them to the importance of reading culture through online educational activities.
Upaya Peningkatan Pendidikan Berkualitas Di Kota Batam Melalui Sosialisasi Carissa Dinar Aguspriyanti; Bayu Syahputra; Christiana Christiana; Julvina Julvina; Mayliska Tandi; Charline Marshella Ong; Dinna Theresia Kalalo; Winson Winson; Della Hervi Syahputri
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 4 No 1 (2022): The 4th National Conference of Community Service Project 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v4i1.7021

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan untuk meningkatkan pengetahuan peserta didik mengenai pendidikan berkualitas. Pendidikan merupakan salah satu jalur utama dalam upaya mempersiapkan generasi muda untuk menyambut dan menghadapi perkembangan zaman yang semakin kompetitif ini. Sebagai salah satu upaya pokok, pendidikan harus dilaksanakan sebaik mungkin. Oleh karena itu, dibutuhkan keseimbangan dengan pemahaman mengenai pendidikan berkualitas. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini yaitu pengumpulan data dan informasi dengan melakukan observasi dan wawancara. Setelah data dan informasi terkumpul, metode implementasi yang digunakan dalam memecahkan permasalahan yang ditemukan pada peserta didik LKSA Rumah Shallom yaitu berupa metode pendidikan masyarakat. Kegiatan dilakukan dengan menggunakan metode sosialisasi kepada para peserta didik di LKSA Rumah Shallom Batam. Tujuan pelaksanaan kegiatan sosialisasi yaitu untuk meningkatkan wawasan para peserta didik mengenai pendidikan yang berkualitas. Tujuan ini sudah tercapai dengan adanya penyampaian materi dan sesi evaluasi yang dilakukan dalam pelaksanaan kegiatan. Hasil dari sosialisasi menunjukkan persentase pemahaman peserta didik dalam hasil evaluasi yang dilakukan mencapai lebih dari 80%. Maka dari itu, peserta didik di LKSA Rumah Shallom mampu menjadi contoh bagi pihak lain dalam upaya meningkatkan pengetahuan mengenai pendidikan berkualitas. Hal ini ditunjukkan dengan beberapa indikator, yaitu seberapa jauh pemahaman mengenai pendidikan, bentuk implementasi, serta manfaat yang dirasakan dalam memahami pendidikan berkualitas. Rekomendasi untuk kegiatan PkM selanjutnya diharapkan dapat membawakan materi yang berbeda dan tetap mencakup ruang lingkup peserta didik.
Peran Bawaslu dan Mahasiswa Universitas Internasional Batam dalam Membangun Sifat Partisipatif Pemilu kepada Pemilih Pemula SMA Negeri 24 Batam Sandy Estrina Claudya; Natasya Cahyani; Icha Heriaty Togatorop; Ethan Abednego Tjahyadi; Muthia Andini; Maya Marsevani; Antoni Foo Siang An; Marsheila Pratista; Frandy Tansri; Melvina Tan; Benson Pang Tian Poh; Winson Winson; Rizky Putra; Wildan Laksamana Sakti
National Conference for Community Service Project (NaCosPro) Vol 5 No 1 (2023): The 5th National Conference for Community Service Project 2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37253/nacospro.v5i1.8287

Abstract

Sekolah merupakan tempat penyaluran ilmu pengetahuan dan keterampilan. Tidak hanya selalu mengenai pendidikan akademik serta non-akademik, sekolah dapat menjadi tempat yang tepat dalam menyalurkan pendidikan politik. Mengingat murid SMA/SMK/sederajat merupakan pemilih pemula yang memerlukan pemahaman mengenai pemilu. Tujuan PKM ini adalah memberikan pengetahuan politik serta meningkatkan partisipatif pemilu bagi pemilih pemula dengan sasaran sebanyak 400 siswa/i kelas XI dan XII SMA Negeri 24 Batam. Metode yang digunakan adalah pendidikan masyarakat dengan teknik pengumpulan data observasi. Adapun analisa data yang digunakan berbentuk kualitatif dengan sumber data sekunder berupa materi seputar pengetahuan pemilu dari Bawaslu. Adapun kesimpulan yang diperoleh melalui kegiatan PKM yang telah dilakukan, yaitu meningkatkan pengetahuan pendidikan politik bagi pemilih pemula, meningkatkan partisipatif pemilih pemula dengan mengikut sertakan murid SMA Negeri 24 Batam dalam lomba guna menyerukan pemilu, serta menjaga kualitas pemilih yang cerdas di masa depan.