Etnomatematika merupakan suatu teori yang mendasari bahwa dalam kehidupan budaya terdapat unsur matematika. Tujuan dari penelitian ini adalah mengungkap unsur etnomatematika yang terdapat dalam permainan tradisional congklak dan bagaimana penerapanya dalam pembelajaran matematika di sekolah dasar. Metode penelitian ini adalah etnografi dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian ini adalah (1) terdapat unsur matematika pada permainan congklak berupa membilang. (2) permainan congklak dapat menumbuhkan karakter jujur, sportif dan teliti. (3) congklak dapat mengasah kemampuan motorik halus dan motorik kasar dari siswa. (4) penerapan etnomatematika congklak dapat memotivasi siswa dan membuat siswa bersemangat dalam pembelajaran matematika.