Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Workshop Penggunaan Mini Studio Photobox Untuk Meningkatkan Daya Jual UMKM Di Kelurahan Purwanegara Andina, Anisa Nur; Pinilih, Muliasari; Agung Nugroho, Bagas Zaky; Azzahra, Manda Dwi Tian
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe
Publisher : Cv. Utility Project Solution

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i1.3850

Abstract

Tidak bisa dipungkiri cara pemasar mengambil foto produk merupakan hal penting saat membuat keputusan pembelian. Konsumen akan memperhatikan cara produk disajikan dalam penawaran dan memberikan reaksi secara berbeda tergantung pada teknik pengambilan foto produk. Tujuan dari kegiatan workshop ini adalah mengenalkan piranti mini studio photobox yang bisa digunakan untuk membantu kegiatan pemasaran produk yang dimiliki oleh UMKM Kelurahan Purwanegara Kecamatan Purwokerto Utara. Metode yang digunakan adalah metode workshop. Metode workshop dipilih karena selain bisa berinteraksi dengan peserta, peserta juga bisa langsung melakukan praktik dengan mini studio photobook yang sudah disediakan. Peserta workshop bersikap sangat kooperatif dan gembira mendapatkan ilmu baru. Hasil dari workshop adalah kemampuan peserta yang meningkat dalam hal menggunakan piranti mini studio photobox untuk mengambil foto produk dengan lebih apik yang digunakan sebagai penambah nilai jual produk yang dipasarkan oleh UMKM.
Pemberdayaan Berbasis Masyarakat Pada Paguyuban Pelaku Usaha Banyumas Melalui Pelatihan Canva untuk Promosi Digital Purwadi, Purwadi; Pinilih, Muliasari; Andina, Anisa Nur; Saputra, Dhanar Intan Surya
Jurnal Pengabdian Masyarakat: Pemberdayaan, Inovasi dan Perubahan Vol 5, No 5 (2025): JPM: Pemberdayaan, Inovasi dan Perubahan
Publisher : Penerbit Widina, Widina Media Utama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59818/jpm.v5i5.2070

Abstract

Micro, Small, and Medium Enterprises (MSMEs) play a crucial role in local economic growth, but they still face limitations in accessing wider digital markets, particularly in visual promotion capabilities. This community service program aimed to empower the Banyumas Business Actors Association (PPUB) through training on the use of Canva as a digital promotion design tool integrated with social media. The program was held on Saturday, August 9, 2025 at the Digital Business Laboratory, Universitas Amikom Purwokerto, involving 30 MSME participants from PPUB. A learning by doing approach was applied, combining theoretical instruction with hands-on practice. Participants were trained to create promotional content such as posters, flyers, and social media posts using various Canva features, followed by mentoring sessions on optimizing Instagram as a marketing platform. The results showed a significant improvement in participants’ skills, as indicated by an increase in the average score from 46.25% (pre-test) to 85.25% (post-test) on indicators including Canva feature utilization, typography, color composition, and product photo editing. Post-training monitoring also indicated higher audience engagement on social media, marked by an increase in likes, positive comments, and orders from new customers. Participants gave positive feedback, noting that the training materials were easy to understand and directly applicable to their business. These findings highlight that Canva training effectively enhances MSMEs’ digital capacity and supports product promotion, while encouraging greater self-reliance in technology-based marketing. This program thus contributes to the development of a more digitally adaptive MSME ecosystem that is better prepared to compete in an increasingly competitive market.ABSTRAKPelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memiliki peran penting dalam pertumbuhan ekonomi, namun masih menghadapi keterbatasan dalam mengakses pasar digital yang lebih luas, khususnya dalam hal kemampuan promosi visual. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberdayakan Paguyuban Pelaku Usaha Banyumas (PPUB) melalui pelatihan penggunaan Canva sebagai sarana desain promosi digital berbasis media sosial. Kegiatan dilaksanakan secara tatap muka pada Sabtu, 09 Agustus 2025 di Laboratorium Bisnis Digital, Universitas Amikom Purwokerto, dengan metode learning by doing yang menggabungkan penyampaian teori dan praktik langsung. Mitra sasaran dalam kegiatan ini adalah 20 pelaku UMKM anggota PPUB dari berbagai bidang usaha. Peserta dilatih membuat konten promosi berupa poster, pamflet, serta desain unggahan media sosial dengan memanfaatkan fitur-fitur Canva, kemudian dilakukan pendampingan untuk optimalisasi akun Instagram sebagai media pemasaran. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan keterampilan peserta secara signifikan, terlihat dari kenaikan rata-rata skor pre-test 46,25% menjadi post-test 85,25% pada pemahaman fitur Canva, tipografi, perpaduan warna, dan pengelolaan foto produk. Selain itu, pemantauan pascapelatihan mengindikasikan peningkatan interaksi audiens di media sosial, ditandai dengan bertambahnya jumlah likes, komentar positif, serta adanya pesanan dari konsumen baru. Peserta memberikan tanggapan positif terhadap pelatihan yang diikuti karena materi mudah dipahami dan sesuai dengan kebutuhan usaha mereka. Temuan ini menegaskan bahwa pelatihan Canva efektif dalam meningkatkan kapasitas digital pelaku UMKM, mendukung promosi produk secara mandiri, serta mendorong kemandirian dalam pemasaran berbasis teknologi. Program ini berkontribusi pada terciptanya ekosistem UMKM yang lebih adaptif terhadap perkembangan digital dan mampu bersaing di pasar yang semakin kompetitif.
DETERMINANTS OF SHARIA FINANCE INCLUSION IN THE STUDENT ENVIRONMENT Pinilih, Muliasari; Shaferi, Intan; Purwadi, Purwadi; Sejati, Maulita Nur; Sain, Juwita Anggraini
FINANSIA : Jurnal Akuntansi dan Perbankan Syariah Vol 7 No 2 (2024): FINANSIA : Jurnal Akuntansi dan Perbankan Syariah
Publisher : Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam IAIN Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32332/finansia.v7i2.9418

Abstract

This study aimed to analyze the influence of financial literacy, technology, and self-efficacy on Islamic financial inclusion. The investigation further examined the differences in Islamic inclusion levels across different student groups. In order to achieve the stated objective, data was collected through the administration of a questionnaire to 174 students, after which an analysis was carried out using the t-test, F-test, and independent test differential approaches. The obtained results showed that financial literacy had a partial influence, while financial technology had no effect on Sharia financial inclusion. Accordingly, financial self-efficacy was observed to influence Islamic financial inclusion only in the business and management student group and not in the non-business and management group. It is also important to state that the analysis results did not show any difference in Islamic financial inclusion and financial literacy, but a difference was found between financial technology and financial self-efficacy of the two groups.