This Author published in this journals
All Journal JIAGABI
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS PEMASARAN DAN PENGEMBANGAN VALUE ADDED DENGAN PEMANFAATAN UDANG SEBAGAI PRODUK OLAHAN (STUDI KASUS PADA UD. AGUNG JAYA GRESIK) Anita Astini Hidayah; Siti - Saroh; ratna nikin hardati
JIAGABI (Jurnal Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis) Vol 7, No 3 (2018): JIAGABI
Publisher : LPPM FIA Unisma Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (259.549 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran strategi pemasaran dalam pemanfaatan udang sebagai produk olahan serta mengetahui nilai tambah (value added) pada olahan udang yang dijadikan sebagai petis udang pada UD. Agung Jaya Gresik.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan teknik obesevasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan analisis datanya menggunakan analisis data deskriptif dengan melalui alur kegiatan yaitu reduksi data, sajian data, dan penarikan kesimpulan. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder.Hasil penelitian menunjukkan: 1) Strategi produk yang ada pada UD. Agung Jaya Gresik yaitu tetap memperhatikan kualitas produk yang menjamin mutu terbaik, serta penampilan yang menarik guna mempengaruhi konsumen untuk membelinya. 2) Strategi harga lebih menetapkan harga jual yang sesuai dengan produk yang ditawarkan oleh pelaku usaha sendiri serta melakukan kalkulasi harga yakni dengan membandingkan harga bahan-bahan yang digunakan dalam proses produksi. 3) Strategi promosi yang dilakukan pada UD. Agung Jaya Gresik yaitu dengan menggunakan personal selling dan publisitas. 4) UD. Agung Jaya Gresik pada saluran distribusinya yakni menjual langsung ke konsumen dan ke para tengkulak yang sudang menjadi langganan tempat usaha. 5) Value added (nilai tambah) yang ada pada UD. Agung Jaya Gresik ini adalah adanya bahan baku dalam proses produksi.