Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Pembelajaran Daring vs Luring: Perspektif dari Siswa dan Kaitannya dengan Motivasi Belajar Three Rahmadona; Darmansyah Darmansyah; Yanti Fitria
EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol 4, No 6 (2022): December 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/edukatif.v4i6.4258

Abstract

Ada perubahan motivasi belajar siswa setelah terjadinya fenomena Covid-19. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi siswa mengenai pembelajaran daring dan luring, serta kaitannya dengan motivasi belajar siswa. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Desain penelitian ini merupakan deskriptif dengan pendekatan wawancara untuk mengetahui persepsi siswa mengenai pembelajaran daring dan luring serta kaitannya dengan motivasi belajar siswa. Hasil analisis pada penelitian ini menyimpulkan bahwa hampir semua siswa setuju jika pada pembelajaran daring mereka lebih santai. Namun, pembelajaran daring membuat mereka cepat merasa bosan, tidak menarik, dan kurang bersemangat. Pada pembelajaran luring, siswa memiliki motivasi yang sangat besar karena bisa belajar bersama teman. Hal itu menunjukkan reaksi negatif siswa berupa bercerita atau bermain dengan teman ketika guru menerangkan materi pembelajaran. Siswa juga mudah bosan dalam belajar, efek terbiasa santai ketika belajar daring. Mengetahui persepsi siswa tersebut diharapkan guru mampu menciptakan pembelajaran luring yang menyenangkan dan melibatkan lebih banyak aktivitas siswa bersama temannya.
Pengaruh Aplikasi Berbasis Android Dalam Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar Siswa Three Rahmadona; Firman Firman; Desyandri Desyandri
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 6 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v4i6.9202

Abstract

Penelitian ini berawal dari maraknya aplikasi berbasis android sebagai media pembelajaran semenjak fenomena Covid-19 yang mengharuskan pembelajaran dilakukan secara daring atau dalam jaringan. Aplikasi berbasis android ini banyak ragamnya dan bisa diterapkan hampir di semua mata pelajaran. Penelitian ini merupakan studi literatur yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh aplikasi berbasis android dalam meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan studi literatur, pertama-tama peneliti merumuskan masalah, kemudian dilanjutkan dengan menelusuri penelitian yang sudah ada dan relevan untuk dianalisis. Dari hasil penelitian artikel-artikel yang relevan, diperoleh kesimpulan bahwa ada pengaruh positif penggunaan aplikasi berbasis android terhadap motivasi dan hasil belajar siswa. Hal ini tampak pada tingginya rata-rata hasil belajar posttest kelompok eksperimen yang menggunakan media aplikasi berbasis android di dalam pembelajaran. Pada uji statistik juga terbukti bahwa hipotesis nol ditolak dan hipotesis kerja diterima, yang menunjukkan bahwa adanya pengaruh penggunaan aplikasi berbasis android terhadap motivasi dan hasil belajar siswa.
Studi Literatur: Perbedaan Penilaian Kurikulum 2013 dengan Kurikulum Merdeka Marnis Susanti; Three Rahmadona; Yanti Fitria
Jurnal Basicedu Vol 7, No 1 (2023): February
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v7i1.4444

Abstract

Pendidikan dalam kehidupan manusia memiliki pengaruh besar untuk dapat membentuk generasi muda yang berkualitas dan cerdas. Kurikulum sebagai dasar atau pandangan hidup suatu bangsa bukan dalam menata masa sekarang serta juga masa yang akan mendatang. Perbaikan kurikulum yang telah dilalui bangsa Indonesia telah menjadi sejarah bagi perkembangan pendidikan di Indonesia. Dalam artikel ini peneliti ingin membahas tentang perbedaan penilaian kurikulum 2013 dengan kurikulum merdeka. Artikel ini dibuat dengan maksud tujuan untuk menjelaskan perbedaan penialain dalam kurikulum 2013 dengan kurikulum merdeka. Perbaikan maupun perubahan dalam kurikulum Indonesia setidaknya sekitar sepuluh tahun sekali. Dalam waktu tersebut, adanya kemungkinan perubahan yang terjadi dalam berbagai aspek diantaranya ilmu pengetahuan dan teknologi. Metode yang dipakai pada penulisan ini yaitu studi literatur. Metode ini bertujuan untuk mengumpulkan sumber-sumber yang dibutuhkan sesuai dengan penelitian yang kita bahas. Sumber-sumber tersebut bisa kita dapatkan dalam pustaka, website, majalah, koran dan lain sebagainya. Setelah sumber tersebut kita kumpulkan, maka sumber tersebut kita baca dan dicatat, setelah itu kita bisa mengolah bahan penelitian tersebut sesuai topik yang kita bahas. Adapun manfaat atau kontribusi dalam artikel ini adalah sebagai informasi tambahan bagi instansi pemerintahan, pendidik dan peserta didik.
Studi Literatur: Perbedaan Penilaian Kurikulum 2013 dengan Kurikulum Merdeka Marnis Susanti; Three Rahmadona; Yanti Fitria
Jurnal Basicedu Vol 7, No 1 (2023): February
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v7i1.4444

Abstract

Pendidikan dalam kehidupan manusia memiliki pengaruh besar untuk dapat membentuk generasi muda yang berkualitas dan cerdas. Kurikulum sebagai dasar atau pandangan hidup suatu bangsa bukan dalam menata masa sekarang serta juga masa yang akan mendatang. Perbaikan kurikulum yang telah dilalui bangsa Indonesia telah menjadi sejarah bagi perkembangan pendidikan di Indonesia. Dalam artikel ini peneliti ingin membahas tentang perbedaan penilaian kurikulum 2013 dengan kurikulum merdeka. Artikel ini dibuat dengan maksud tujuan untuk menjelaskan perbedaan penialain dalam kurikulum 2013 dengan kurikulum merdeka. Perbaikan maupun perubahan dalam kurikulum Indonesia setidaknya sekitar sepuluh tahun sekali. Dalam waktu tersebut, adanya kemungkinan perubahan yang terjadi dalam berbagai aspek diantaranya ilmu pengetahuan dan teknologi. Metode yang dipakai pada penulisan ini yaitu studi literatur. Metode ini bertujuan untuk mengumpulkan sumber-sumber yang dibutuhkan sesuai dengan penelitian yang kita bahas. Sumber-sumber tersebut bisa kita dapatkan dalam pustaka, website, majalah, koran dan lain sebagainya. Setelah sumber tersebut kita kumpulkan, maka sumber tersebut kita baca dan dicatat, setelah itu kita bisa mengolah bahan penelitian tersebut sesuai topik yang kita bahas. Adapun manfaat atau kontribusi dalam artikel ini adalah sebagai informasi tambahan bagi instansi pemerintahan, pendidik dan peserta didik.
Implementasi Pembelajaran Tematik Terpadu Menggunakan Pendekatan Saintifik di Kelas II Sekolah Dasar (Studi Literatur) Three Rahmadona; Nelly Astimar
e-Jurnal Inovasi Pembelajaran Sekolah Dasar Vol 9, No 3 (2021): (September-Desember) e-JIPSD (Under Maintenance)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (166.21 KB) | DOI: 10.24036/e-jipsd.v9i3.10104

Abstract

The success in implementing integrated thematic learning using a scientific approach, starts from the skills of an educator in preparing lesson plans. However, there are still educators who are not perfect in making lesson plans, so the authors are interested in making learning designs with a scientific approach. The method used is literature study, by comparing the various research results of the scientific approach. From the observations of the five scientific lesson plans that the author found, it is concluded; the suitability of RPP by M (2015) is 93.22% with a total value of 55 out of 59 total scores; K (2015) amounted to 88.1% with a total value of 52 out of 59 total scores; H (2020) of 83.05% with a total score of 49 out of 59 total scores; B (2016) of 84.75% with a total value of 50 out of 59 total scores; and R (2018) amounting to 84.75% with a total value of 50 out of 59 total scores. From the results of the lesson plans that the author made, the suitability of the lesson plans was 100% with a total value of 59 of the 59 total scores.
Pelibatan Orang Tua di Sekolah Dasar: Upaya Kepala Sekolah dan Guru dalam Mencapai Tujuan Pendidikan Three Rahmadona; Desyandri Desyandri; Irda Murni
MODELING: Jurnal Program Studi PGMI Vol 10 No 2 (2023): Juni
Publisher : Program Studi PGMI Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdlatul Ulama Al Hikmah Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36835/modeling.v10i2.1640

Abstract

Banyak orang tua yang kurang aktif dalam mengikuti perkembangan pendidikan anaknya di sekolah sehingga kepala sekolah dan guru di sekolah dasar harus memiliki strategi yang efektif untuk melibatkan orang tua dalam proses pendidikan anak. Tujuan artikel ini adalah untuk menjelaskan upaya kepala sekolah dan guru dalam mencapai tujuan pendidikan dengan pelibatan orang tua di Sekolah Dasar. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif-deskriptif dengan pendekatan wawancara pada lima orang guru. Penelitian ini memiliki tiga prosedur, yaitu: orientasi, reduksi, dan seleksi. Ada tiga tahap dalam menganalisis data, yaitu tahap reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa upaya yang dapat dilakukan oleh kepala sekolah dan guru dalam melibatkan orang tua untuk mencapai tujuan pendidikan di antaranya: membuat program keterlibatan orang tua secara berkala, komunikasi yang efektif, melibatkan orang tua dalam proses pembelajaran, memperkuat kepercayaan, mempertimbangkan kebutuhan orang tua, menyediakan kesempatan untuk memberikan umpan balik, memanfaatkan teknologi. Diharapkan dengan kerja sama antara kepala sekolah, guru, dan orang tua, dapat meningkatkan kualitas pendidikan anak sehingga mampu mencapai tujuan pembelajaran.
Examining the Transformative Effect of the RADEC Learning Model on Student’s Fictional Writing Ability Three Rahmadona; Syafri Ahmad; Elfia Sukma; Yanti Fitria
AL-ISHLAH: Jurnal Pendidikan Vol 16, No 2 (2024): AL-ISHLAH: JURNAL PENDIDIKAN
Publisher : STAI Hubbulwathan Duri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35445/alishlah.v16i2.4814

Abstract

This study originated from the observation of teachers employing traditional teaching methods, leading to a notable deficiency in students' proficiency in crafting fiction texts. The aim of this research is to investigate the impact of the RADEC (Read, Answer, Discuss, Explain, Create) learning model on the development of fiction writing skills among fifth-grade elementary students. Employing a quasi-quantitative experimental approach, this study utilizes a non-equivalent control group design, incorporating experimental and control classes. Data collection methods include observation, pretest and posttest assessments, and documentation. Data analysis involves normality testing, homogeneity of variance testing, and independent sample testing using SPSS IBM26. The findings reveal a statistically significant disparity in the average fiction writing ability between groups utilizing the RADEC model and conventional methods, with a significance value of 0.047 0.05. The noteworthy average improvement of 17.5 in students' fiction writing skills subsequent to the implementation of the RADEC learning model underscores its effectiveness, advocating for its adoption by educators, particularly for enhancing the writing proficiency of fifth-grade students.