Yuni Fransiska
NIM : E1012161054

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

TIPE KEPEMIMPINAN KEPALA DESA DALAM MENGGERAKKAN SEPULUH PROGRAM PKK DI DESA META BERSATU KECAMATAN SAYAN Yuni Fransiska; Ida Rochmawati; Martinus Martinus
PublikA Jurnal Ilmu Administrasi Negara (e-Journal) Vol 11, No 2 (2022): PUBLIKA, EDISI JUNI 2022
Publisher : FISIP Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/publika.v11i2.2954

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana Tipe Kepemimpinan Kepala Desa dalam Menggerakkan Sepuluh Program PKK di Desa Meta Bersatu Kecamatan Sayan. Permasalahan belum adanya pembangunan rumah posyandu dan rendahnya partisipasi masyarakat untuk bergotong-royong dalam pembangunan rumah posyandu. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan teori Tipe Kepemimpinan menurut Kartono (2016: 80-86) yang terdiri dari : 1) Tipe Karismatis, hasilnya adalah Kepala Desa sudah menjalankan Tipe Karismatis dalam menggerakkan sepuluh program PKK di Desa Meta Bersatu, karena Kepala Desa dapat memberikan inspirasi dan memotivasi masyarakat untuk dapat berkomitmen terhadap tujuan dan Kepala Desa dalam menjalankan tugasnya memiliki kemampuan luar biasa serta membawa perubahan yang lebih baik. 2) Tipe Administratif, hasilnya adalah Kepala Desa belum sepenuhnya menjalankan Tipe Administratif dalam menggerakkan program PKK di Desa Meta Bersatu, karena Kepala Desa belum bisa menjalankan tugas-tugas administratif seperti melakukan perekapan data, mengelola dokumen, menjalankan serta menggunakan komputer dengan baik. 3) Tipe Demokratis, hasilnya adalah Kepala Desa sudah berupaya untuk menjalankan Tipe Demokratis dalam menggerakkan sepuluh program PKK di Desa Meta Bersatu, karena kepala desa dalam melaksanakan tugas serta menjalankan program dan dalam penggambilan keputusan mau mendengarkan nasehat serta saran dari masyarakat dan juga dalam menjalankan setiap program Kepala Desa melibatkan semua perangkat desa dalam pengambilan keputusan serta mempercayai setiap anggota untuk bisa menggurus sesuai dengan bidangnya masing-masing. Kata Kunci: Kepala Desa, PKK, Tipe Kepemimpinan