Gepi Sartianis
Pascasarjana Pendidikan Fisika, Universitas Negeri Malang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KEMAMPUAN LITERASI NUMERASI SISWA SMA KELAS XI MIPA DALAM MATA PELAJARAN FISIKA Gepi Sartianis; Lia Yuliati; Parno Parno
QUANTUM: Jurnal Inovasi Pendidikan Sains Vol 13, No 2 (2022): Oktober 2022
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/quantum.v13i2.12765

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat literasi numerasi siswa kelas XI MIPA. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Sampel penelitian ini adalah kelas XI MIPA pada salah satu SMA Negeri di Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi dengan jumlah 31 orang dengan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling.Soal yang digunakan sebanyak 11 soal tes berbentuk pilihan ganda. Hasil penelitian menunjukkan siswa memiliki kemampuan yang bervariasi. Tingkat kemampuan literasi numerasi siswa berada pada kategori cakap dengan rata-rata 60,9% siswa telah menjawab benar. Kemampuan literasi numerasi siswa berada pada kategori perlu intervensi khusus sebanyak 1 orang, kategori dasar sebanyak 6 orang, kategoricakap sebanyak 18 orang, dan kategorimahir sebanyak 6 orang. Secara keseluruhan siswa memiliki kemampuan yang cukup baik pada indikator mengestimasi dan menghitung; menggunakan pecahan, desimal, persen dan perbandingan; menggunakan penalaran; dan menggunakan pengukuran yang semuanya berada pada kategori cakap dengan persentase jawaban benar berturut-turut 64,52 %, 72,58%, 62,90%, dan 59,68% sedangkan indikator mengnterpretasi informasi masih dalam kategori dasar dengan presentase jawaban benar sebesar 49,46%. Sehingga dapat disimpulkan kemampuan literasi numerasi siswa cukup baik. Namun, masih diperlukan tindakan lebih lanjut dalam mengasah kemampuan siswa terutama dalam meningkatkan literasi numerasi siswa dalam pembelajaran fisika.