Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

Analisis Performa GetX dan BLoC State Management Library Pada Flutter untuk Perangkat Lunak Berbasis Android Abdillah, Mgs. M. Fakhri; Sardi, Indra Lukmana; Hadikusuma, Aristyo
LOGIC: Jurnal Penelitian Informatika Vol. 1 No. 1 (2023): September 2023
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/logic.v1i1.6479

Abstract

Perkembangan perangkat lunak berbasis android sangatlah cepat, framework untuk mengembangkan perangkat lunak berbasis android pun banyak bermunculan, salah satunya Flutter. Flutter terdiri dari beberapa komponen user interface yang disebut dengan widget. Informasi terkait pembangunan ataupun perubahan widget disebut dengan state. Para pengembang menyadari bahwa diperlukan suatu cara untuk mengelola state yang disebut dengan state management. Pada Flutter terdapat berbagai state management, beberapa state management yang paling banyak disukai para pengembang antara lain GetX dan BLoC. Pengimplementasian state management yang berbeda dapat mempengaruhi performa perangkat lunak, maka dari itu dilakukan pengujian terhadap kedua state management tersebut menggunakan metode performance testing. Hasil pengujian menunjukkan bahwa GetX memiliki cpu usage 11% dan memory usage 111.6333 mb lebih rendah daripada BLoC, namun memiliki energy consumption yang sama. Hal ini dikarenakan perbedaan cara dalam mengelola state.
Evaluasi dan Perancangan Ulang Antarmuka Pengguna Menggunakan Metode Usability Heuristic (Studi Kasus: Climatebase Job Board) Septiandi, Dicky Indrayan; Riskiana, Rosa Reska; Hadikusuma, Aristyo
LOGIC: Jurnal Penelitian Informatika Vol. 2 No. 1 (2024): Mei 2024
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/logic.v2i1.7434

Abstract

Climatebase merupakan salah satu website penyedia lowongan pekerjaan yang tersebar di seluruh dunia.Banyaknya interaksi pengguna setiap harinya pada website tersebut membuat website Climatebase harusmemberikan interaksi dan usability yang baik dalam hal user interface kepada penggunanya. Berdasarkanobservasi dan wawancara yang dilakukan dengan pihak Climatebase hasilnya pihak climatebasememberikan rekomendasi evaluasi pada fitur job board berdasarkan evaluasi dari user dan pihakclimatebase. Berdasarkan hasil evaluasi usability tahap awal pada fitur Job Board website Climatebase,didapatkan nilai severity ratings 1,13 dengan tiga aspek usability yang bermasalah yaitu Consistency andStandard , Help Users Recognize, Diagnose and Recover from dan Help and Documentation. Hasil evaluasiusability pada tiga aspek mendapat nilai Severity Ratings pada range 1,67 hingga 2 termasuk dalam minnorproblem perbaikan dalam prioritas rendah oleh karenanya fokus pada penelitian ini adalah Improvementdesain. Dilakukan evaluasi dengan menggunakan metode heuristic evaluation dan perancangan ulangantarmuka pengguna menggunakan prinsip Human Centered Desain. Hasil perancangan ulang padawebsite Climatebase mendapatkan nilai severity ratings 0,84 termasuk kategori Cosmetic problem, tidakperlu diperbaiki kecuali terdapat waktu tambahan.