Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Variasi Konsentrasi Ekstrak Temugiring (Curcuma heyneana) dalam Sediaan Krim Terhadap Nilai SPF Anisa Lailatusy Syarifah; Andini Andini; Haritsah Alfad; Auril Alfurida
Journal of Islamic Pharmacy Vol 6, No 2 (2021): J. Islamic Pharm.
Publisher : Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/jip.v6i2.14336

Abstract

Temugiring (Curcuma heyneana) mengandung senyawa flavonoid dan kurkumin yang berpotensi sebagai tabir surya, sehingga konsentrasi ekstrak yang ditambahkan dalam formulasi sediaan krim harus ditentukan secara tepat karena akan berpengaruh terhadap mutu fisik dan nilai Sun Protection Factor (SPF). Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh variasi konsentrasi ekstrak temugiring terhadap mutu fisik dan nilai SPF krim. Dalam penelitian ini, ekstrak temugiring diperoleh dari metode maserasi menggunakan pelarut etanol 96%, kemudian diformulasikan dalam sediaan krim dengan variasi konsentrasi ekstrak 5%; 7,5%; dan 10%. Selanjutnya, penentuan nilai SPF dilakukan dengan metode spektrofotometri UV-Vis. Hasil penelitian menunjukkan variasi konsentrasi ekstrak temugiring menyebabkan nilai SPF yang berbeda pada setiap formula. Nilai SPF formula 1, 2, dan 3 adalah 3,307±0,11; 3,497±0,18; 4,966±0,24. Uji One Way Anova menghasilkan p-value 0,05.  Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa konsentrasi fraksi etil asetat bangle berpengaruh terhadap nilai SPFnya.Kata Kunci: Curcuma heyneana, krim, sun protection factor, temugiring