Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

INOVASI PEMANFAATAN BELIMBING WULUH MENJADI ABILINER SEBAGAI PEMBERSIH LANTAI: INNOVATION OF THE UTILIZATION OF WULUH STARS TO BECOME ABILINER AS A FLOOR CLEANER Sutanti Sutanti; Everestya Amanda Rasyanti; Siwi Budi Utami; Tasya Manda Intan Fauzi; Zaskia Azkazikra Azzahra
Jurnal Jaringan Penelitian Pengembangan Penerapan Inovasi Pendidikan (Jarlitbang) Vol.8 Nomor 2 Desember 2022
Publisher : Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Wonogiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (389.317 KB) | DOI: 10.59344/jarlitbang.v8i2.31

Abstract

Penelitian yang dilakukan bertujuan mengetahui cara pembuatan Abiliner dan untuk mengetahui hasil uji otganoleptik Abiliner. Penelitian ini dilakukan dilaboratorium kimia SMAN 1 Manyaran dan lingkungan disekitar tempat tinggal peneliti untuk melakukan uji organoleptik. Penelitian ini bertujuan Mengetahui bagaimana proses pembuatan Abiliner, Mengetahui uji mutu Abiliner. Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : (1) Gelas ukur (2) Panci (3) Blender (4) Kompor (5) Saringan (6) Timbangan (7) Pisau (8) Baskom (9) Toples (10) Pengaduk (11) Gas Sedangkan Bahan : (1) Belimbing wuluh (2) Lerak (3) Sereh (4) Aquades (5) Texapon (6) Camperlant. Dalam penelitian ini menggunakan buah belimbing karena didalam belimbing wuluh terdapat zat flavanoid dan saponin yang mempunyai zat yang mampu menghambat birus, bakteri dan jamur, yang kami teliti adalah tentang karakteristik Abiliner berupa warna, aroma, tekstur, rasa. Hasilnya yang terbaik dalam penelitian ini adalah A20B40 dengan karakteristik mempunyai warna coklat, struktur cair kental, beraroma khas belimbing dan sangat disukai responden.
PEMBUATAN MIE INSTAN AROMA WORTEL (ARANCIA NOODLE) Sutanti Sutanti; Sindi Oktavia; Azahro Syifaa Tasliyah; Itsnain muslimatu
Inisiasi Volume 11, Edisi 2, Desember 2022
Publisher : Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Wonogiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (218.153 KB) | DOI: 10.59344/inisiasi.v11i2.43

Abstract

Penelitian ini bertujuan membuatan mie aroma wortel (Arancia noodle) dengan warna, aroma, tekstur, rasa sesuai selera masyarakat. Penelitian ini dilakukan dilaboratorium kimia SMAN 1 Manyaran dan uji organoleptik dilakukan di laboratorium kimia dengan responden 25 orang guru dan siswa. Bahan baku untuk pembuatan Arancia noodle tepung dan ekstrak wortel yang mengandung zat Beta karoten, yang membantu proses penyerapan, Alfa karoten, pada wortel mengandung anti oksidan pada vitamin A. Polyacetylenes senyawa bioaktif ini dapat membantu melindungi dan menjaga kesehatan. Dalam penelitian ini yang diteliti adalah tentang karakteristik mie Arancia noodle berupa warna, aroma, tekstur, kesukaan. Hasilnya yang terbaik dalam penelitian ini adalah A2 dengan karakteristik mempunyai warna orange muda, aroma khas wortel, tekstur keras, dan kesukaan sangat suka. Berdasarkan syarat mutu SNI 01-2974-1996 mie bahwa mie dalam bentuk kering dan basah harus mempunyai padatan minimal 87%, artinya kandungan airnya harus di bawah 13%. Dari hasil pengamatan warna Arancia noodle orange muda, keras, khas aroma wortel dan responden sangat menyukai mie Arancia noodle.
PEMBUATAN “GEN HIROSI PLUS” DETERGEN ALAMI DARI DAUN KEMBANG SEPATU (HIBISCUS ROSSA SINESIS Sutanti Sutanti; Satrio Widyantoro; Sindi Oktavia; Zaskia Azkazikra Azzahra
Inisiasi Volume 11, Edisi 1, Juni 2022
Publisher : Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Wonogiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (270.678 KB) | DOI: 10.59344/inisiasi.v11i1.47

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengurangi dan mencegah pencemaran lingkungan yang disebabkan oleh penggunaan deterjen kimia dengan menghasilkan deterjen alami yang menggunakan bahan dasar dari daun kembang sepatu, yang didalamnya mengandung senyawa saponin untuk mengeluarkan busa, penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Manyaran. Penelitian ini mnggunakan bahan alami yaitu (A) daun kembang sepatu (Hibiscus rossa sinesis) dan (B) lerak, larutan lain yang berupa lidah buaya, lemon, garam cuka, dan pewangi dengan perbandingan 30 :100 ml, dan A3B1 ditambah larutan lain seperti lemon, lidah buaya, garam, cuka dan pewangi masing masing 20 ml, jika semua bahan sudah dicampurkan lalu ditaruh di botol kemasan. Dari hasil pengamatan uji organoleptik terhadap 18 responden perlakuan A3B1 memiliki warna menarik, aroma yang khas dan busanya banyak, merupakan deterjen alami Gen Hirosi plus yang paling banyak di sukai dan dilakukan pengembangan proses penelitian yang sudah dilakukan sebelumnya
PENGEMBANGAN INOVASI PEMBELAJARAN MELALUI "TEHNIK eL Gowa" PADA SISWA KELAS XI IPS 2 SMA NEGERI 1 MANYARAN : DEVELOPMENT OF LEARNING INNOVATION THROUGH "TEHNIK eL Gowa" IN CLASS XI IPS 2 SMA NEGERI 1 MANYARAN Sutanti Sutanti
Jurnal Jaringan Penelitian Pengembangan Penerapan Inovasi Pendidikan (Jarlitbang) Vol.7 Nomor 2 Desember 2021
Publisher : Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Wonogiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59344/jarlitbang.v7i2.73

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui peningkatan motivasi belajar siswa terhadap pengaruh perubahan tehnik dalam proses belajar mengajar secara konsvensial menjadi e- learning akibat pandemi Covid-19. Penelitian ini dilakukan di SMAN 1 Manyaran yang menggunakan pembelajaran berbasis pemanfaatan aplikasi yang dilakukan secara daring. Populasi adalah seluruh siswa kelas XI IPS-2 semester gasal tahun pelajaran 2020/2021 yang berjumlah 1 kelas paralel. Analisis data menggunakan metode pendekatan diskripsi kualitatif dengan sampel penelitian kelas XI-IPS-2 dengan jumlah siswa 26 orang. Sampel penelitian yang diambil adalah satu kelas yang diambil secara acak (random persen) Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya peningkatan motivasi belajar siswa dengan menggunakan tehnik El Gowa dalam proses pembelajaran