This Author published in this journals
All Journal Widya Teknik
Martinus Edy Sianto
Jurusan Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya

Published : 8 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search

Penentuan komposisi lapisan paving block untuk mendapatkan kuat tekan yang optimal Chandra Wijaya; Martinus Edy Sianto; Luh Juni Asrini
Widya Teknik Vol. 17 No. 1 (2018)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33508/wt.v17i1.1955

Abstract

Bata beton (paving block) adalah suatu komposisi bahan bangunan yang dibuat dari campuran semen portland atau bahan perekat hidrolis sejenisnya, air dan agregat dengan atau tanpa bahan tambahan lainnya yang tidak mengurangi mutu paving block tersebut. Kualitas paving block dapat diukur dari kekuatan paving block dalam menerima beban tekan dan juga ketahanan terhadap keausan. Maka dalam penelitian ini dilakukan penggabungan komposisi optimal kuat tekan paving block milik Pratama (2017) sebagai lapisan bawah dan komposisi optimal kuat aus paving block milik Kertajaya (2017) sebagai lapisan atas. Dengan harapan dapat menghasilkan paving block yang selain mempunyai kuat tekan yang baik, namun juga mempunyai ketahanan aus yang baik pula. Perbandingan ketebalan lapisan bawah dan lapisan atas yaitu (1cm : 5cm), (2cm : 4cm), (3cm : 3cm), (4cm : 2cm), (5cm : 1cm). Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa pada perbandingan ketebalan lapisan bawah dan atas (3cm : 3cm) menghasilkan rata-rata kuat tekan yang paling tinggi yaitu sebesar 368 kg/cm2, sedangkan pada perbandingan (2cm : 4cm) menghasilkan rata-rata kuat tekan yang paling rendah sebesar 302 kg/cm2.
Pengaruh intensitas suara dan karakter Visual Auditori Kinestetik (VAK) terhadap konsistensi pengukuran Mutia Rata Palamba; Martinus Edy Sianto; Luh Juni Asrini
Widya Teknik Vol. 17 No. 1 (2018)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33508/wt.v17i1.1960

Abstract

Proses pengukuran dilakukan untuk menunjang pengambilan keputusan terhadap sebuah system. Seorang rater (pengukur) dalam melakukan pengumpulan informasi dipengaruhi dengan kecenderungan gaya belajar yaitu visual, auditori atau kinestetik (VAK). Selain adanya pengaruh karakteristik VAK kondisi lingkungan kerja dengan tingkat kebisingan tertentu dapat mempengaruhi hasil ukuran yang dilakukan rater (pengukur). Dengan adanya pengaruh karakteristik VAK dan kondisi kebisingan lingkungan perlu diketahui karakteristik VAK mana yang memiliki tingkat konsistensi hasil pengukuran yang baik, sehingga dapat diketahui karakter terbaik yang dapat menjadi rater (pengukur) dalam sebuah proses pengukuran.Dari Karakter yang diteliti responden dengan karakteristi visual, auditori dan kinestetik pada tingkat kebisingan 80 dBA, 90 dBA dan 100 dBA selama 45 menit untuk setiap kombiasinya maka diketahui bahwa karakterisitik dengan konsistensi hasil pengukuran terbaik dimiliki oleh karakter visual. Sehinggah seorang rater dengan karakteristik visual akan memiliki hasil ukur yang lebih konsisten.
Analisa Akurasi Pengukuran Antara Pengguna Kacamata Dan Bukan Kacamata Dengan Pengaruh Intensitas Suara Dan Gaya Belajar Visual Auditori Kinestetik (VAK) Vivin Opra Toding; Martinus Edy Sianto; Julius Mulyono
Widya Teknik Vol. 18 No. 1 (2019)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33508/wt.v18i1.2086

Abstract

Perusahaan selalu ingin mempertahankan kredibilitas dan keunggulannya dengan meningkatkan kualitas produk dan mempertahankannya hal ini dapat dicapai ketika faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas dapat dikontrol dengan baik. Faktor lingkungan merupakan salah satu faktor yang perlu dikontrol dalam proses produksi. Faktor lingkungan salah satunya yaitu intensitas suara harus disesuaikan dengan batas waktu pendengaran (durasi waktu). Pengaruh karakteristik VAK dan penggunaan kacamata pada responen dapat mempengaruhi proses pengendalian kualitas dalam suatu industri. Dengan adanya pengaruh karakteristik VAK dan penggunaan kacamata, dapat diketahui karakteristik VAK yang memiliki tingkat konsistensi terbaik selama proses pengukuran itu menggunakan kacamata atau tidak. Dilakukan proses pengukuran obyek untuk mengetahui ketepatan hasil pengukuran. Error atau selisih hasil pengukuran merupakan respon dalam penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik VAK dan penggunaan kacamata memberikan pengaruh yang signifikan terhadap error atau selisih hasil pengukuran. Karakteristik kinestetik pengguna kacamata konsisten pada intensitass suara 90 dBA dan karakter auditori bukan pengguna kacamata konsisten pada intensitas suara 100 dBA.
Simulasi Lintasan Perakitan Speaker Untuk Meningkatkan Efisiensi Lini Produksi Ruth Novita Sasongko; Martinus Edy Sianto; Ivan Gunawan
Widya Teknik Vol. 18 No. 1 (2019)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33508/wt.v18i1.2160

Abstract

Semakin ketatnya persaingan di dunia usaha membuat industri manufaktur terus berusaha untuk dapat meningkatkan efisiensi. Konsep yang banyak diterapkan dalam dunia usaha adalah lean manufacturing. Lean manufacturing dapat mengidentifikasi faktor penyebab terjadinya waste sehingga waktu produksi menjadi lebih efisien. Penelitian dilakukan di PT. X yang bergerak dibidang pembuatan speaker. Line assembly di PT.X sering terjadi idle maupun bottleneck sehingga membuat waktu produksi menjadi lebih lama dan kurang efisien. Hal ini juga membuat operator harus lembur dan perusahaan harus mengeluarkan biaya tambahan. Penelitian ini melakukan pendekatan discrete event simulation untuk menyelesaikan permasalahan yang ada. Lead time produksi kondisi awal line assembly sebesar 3199,32 detik dengan nilai average number waiting terbesar 132,84 speaker yaitu pada proses pemberian lem pada baut speaker 4inc. Setelah dilakukan perbaikan, didapatkan hasil nilai lead time produksi sebesar 2743,8 detik dengan nilai average number waiting pada proses pemberian lem pada baut speaker 4inc sebesar 38,8466 speaker untuk operator 1 dan 41,2827 speaker untuk operator 2
Analisis Faktor Terhadap Minat Beli Mobil Low Cost Green Car (LCGC) Merek Toyota Dan Daihatsu Yohanes Dewanto Putra; Martinus Edy Sianto; Julius Mulyono
Widya Teknik Vol. 18 No. 2 (2019)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33508/wt.v18i2.2272

Abstract

Dewasa ini, kebutuhan masyarakat terhadap kendaraan pribadi semakin tak terlepaskan Pengembangan Produksi Kendaraan Bermotor Roda Empat yang Hemat Energi dan Harga Terjangkau, mendorong pabrikan besar dan terkenal seperti Toyota, Daihatsu, Honda, Nissan dan Datsun untuk memproduksi mobil-mobil Low Cost Green Car (LCGC). Sangat penting untuk merencanakan aktivitas pemasaran yang baik melihat bagaimana ketatnya persaingan pangsa pasar mobil LCGC di Indonesia. Perusahaan harus mampu mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi penjualan pada produk yang mereka hasilkan dan memahami dengan baik kebutuhan kosumen sehingga bisa mempertahankan penjualannya ditengah banyaknya produk kompet itor yang lainnya. Dengan menggunakan analisa faktor terdapat empat faktor yang berpengaruh terhadap minat beli mobil LCGC di Kota Surabaya dan Mojokerto, yaitu faktor kualitas, faktor harga produk, faktor citra merek, dan faktor minat beli.
Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pemilihan Jasa Transportasi Online Grady Johsia; Martinus Edy Sianto; Jaka Mulyana
Widya Teknik Vol. 18 No. 2 (2019)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33508/wt.v18i2.2273

Abstract

Perkembangan teknologi dan informasi yang sangat pesat sekarang ini mendorong adanya penyedia transportasi online yang memudahkan konsumen yang bermobilitas tinggi. Moda transportasi yang sudah lama ada di Indonesia ini dibuat dengan inovasi berbasis online. Sampai saat ini, Go-Jek dan Grab terus bersaing khususnya dalam bidang transportasi roda dua dan roda empat. Maka dari itu, dilakukan penelitian untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi calon pelanggan dalam memilih jasa transportasi online di kota Surabaya. Dilakukan analisis faktor untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi loyalitas pelanggan, analisis diskriminan untuk menemukan pembeda antara kedua transportasi online, dan Importance Performance Analysis dilakukan sebagai ide referensi bagi transportasi online untuk meningkatkan loyalitas konsumennya. Didapatkan hasil bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi loyalitas konsumen ada 3 yaitu faktor perhatian (caring), kepercayaan (trust), dan kepuasan akumulatif (overall satisfaction). Sedangkan yang menjadi pembeda signifikan antara kelompok konsumen pemakai Go-Jek, pemakai Grab, dan konsumen yang memakai kedua layanan tersebut adalah tingkat pendapatan konsumen dan dana yang dikeluarkan dalam sebulan untuk menggunakan transportasi online.
Perancangan Ulang Alat Pemotong Kerupuk Dengan Menggunakan Metode Triz (Teorija Rezhenija Izobretatelskih Zadach) Christoforus Angelus Wijaya; Martinus Edy Sianto; Hadi Santosa
Widya Teknik Vol. 18 No. 2 (2019)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33508/wt.v18i2.2274

Abstract

Kerupuk merupakan makanan ringan khas asli Indonesia yang menjadi hidangan pendamping pada beberapa masakan-masakan Indonesia. Proses pembuatan kerupuk meliputi pencampuran bahan baku, pembuatan adonan, pencetakan, pengukusan, pendinginan, pengirisan, pengeringan, dan pemasakan. Dari beberapa proses pembuatan kerupuk tersebut, ada satu proses yang cukup penting diperhatikan yaitu proses pemotongan kerupuk. Hasil pengamatan yang dilakukan di UMKM Srikandi Sumber Laut yang berfokus pada olahan hasil laut menunjukkan bahwa pemillik UMKM masih menggunakan alat pemotong kerupuk secara manual. Untuk memenuhi permintaan konsumen, pemilik menginginkan alat pemotong kerupuk agar dapat menghasilkan kuantitas yang banyak dan kualitas potongan kerupuk yang baik (ukuran dan dimensi kerupuk yang seragam). Dalam penelitian ini digunakan metode TRIZ dalam merancangan ulang alat pemotong kerupuk. Hasil dari penelitian ini yaitu bentuk pisau yang dibuat melengkung, pemotongan 3 adonan dalam 1 rotasi. Penggunaan baja JIS SKD 11 sebagai bahan dasar pisau utama agar dapat memotong lontongan kerupuk dengan baik
Perbandingan Metode ANP Dan AHP Dalam Pemilihan Jasa Kurir Logistik Oleh Penjual Gadget Online Albert Julius Olanta; Martinus Edy Sianto; Ivan Gunawan
Widya Teknik Vol. 18 No. 2 (2019)
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33508/wt.v18i2.2275

Abstract

Gaya hidup masyarakat utamanya di kota-kota besar dengan rutinitas pekerjaan yang banyak menyita waktu dan tenaga menyebabkan sebagian orang lebih suka berbelanja secara online. Keuntungan utama dari berbelanja online adalah harga barang yang cenderung lebih murah karena pedagang dapat menekan biaya operasional serta harga dapat dikomparasikan dengan cepat oleh pembeli. Selain itu, jarak tidak lagi menjadi hambatan dalam berbelanja. Pada setiap transaksi barang secara online membutuhkan dukungan dari jasa kurir logistik untuk mengirimkan. Perusahaan jasa kurir logistik besar yang mampu menangani pengiriman antar kota dan antar provinsi diantaranya adalah Tiki, JNE, J&T, dan PT. Pos Indonesia. Untuk menangani barang yang mahal dan cukup rentan perlu banyak kriteria dan ketelitian didalam memilih jasa logistik.Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasikan faktor-faktor yang mempengaruhi pelanggan dalam memilih jasa kurir. Dengan metode ANP dan AHP dapat diketahui bahwa jasa kurir yang terbaik untuk pengiriman gadget di kota Surabaya adalah ekspedisi JNE dengan faktor yang paling berpengaruh diurutkan mulai dari yang terpenting adalah Ketepatan Waktu, Keamanan Pengiriman, dan Jaminan Ganti Rugi