Putri Ayu Marta Tila’ar
Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KORELASI KUALIFIKASI TERHADAP ETOS KERJA KARYAWAN DI HOTEL NOVOTEL LOMBOK RESORT & VILLAS DI MANDALIKA KABUPATEN LOMBOK TENGAH Putri Ayu Marta Tila’ar; Syech Idrus; Ida Nyoman Tri Darma Putra
Journal Of Responsible Tourism Vol 1 No 3: Maret 2022
Publisher : Program Studi S1 Pariwisata, Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (249.233 KB) | DOI: 10.47492/jrt.v1i3.1372

Abstract

Sumber daya manusia merupakan sumber utama yang sangat penting bagi perusahaan. Untuk mewujudkan cita-cita perusahaan, maka perusahaan harus memiliki sumber daya manusia yang handal disetiap bidangnya. Salah satu untuk mendapatkan karyawan yang handal adalah menentukan rekrutmen dan seleksi yang baik. Oleh karena itu mendapatkan sejumlah pelamar yang memenuhi kualifikasi sering terjadi permasalahan bahwa calon pelamar yang memasukkan berkas lamarannya ke perusahaan banyak jumlahnya, tetapi banyak pula yang tidak memenuhi kualifikasi seperti kurangnya pengetahuan dalam bidang yang dilamar, masih kurangnya kepribadian dan sikap yang dalam berbicara dan menjalin hubungan baik dengan tamu hotel, serta masih banyak yang memiliki tingkat kejujuran yang rendah terhadap pimpinan. Jadi dengan adanya kualifikasi calon tenaga kerja ini penting untuk membantu bagaimana perusahaan akan mencapai tujuannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara kualifikasi karyawan dengan etos kerja karyawan. Lokasi penelitian ini dilakukan di hotel Novotel Lombok Resort and Villas di Mandalika Kabupaten Lombok Tengah dengan menggunakan metode pengumpulan data berupa kuesioner dan dianalisis menggunakan analisis korelasi Rank Spearman. Analisis ini untuk melihat hubungan antar variabel. Hasil penelitian bahwa kualifikasi memiliki hubungan secara signifikan terhadap etos kerja dan memiliki hubungan dengan kategori sedang.