Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Penerapan Media Audio Visual Dalam Pembelajaran Menulis Puisi Siswa Kelas VIII SMP Muhammadiyah Pagar Alam Tahun Pelajaran 2021-2022 Reklan Arlindo; Henny Nopriani; Septi Ariyani
Jurnal Lentera Pedagogi Vol 6 No 1 (2022): Jurnal Lentera Pedagogi
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (396.804 KB) | DOI: 10.54895/lentera.v6i1.1488

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan media audio visual dalam pembelajaran menulis puisi siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah Pagar Alam tahun pelajaran 2021-2022 dan untuk mengetahui hasil penerapan media audio visual terhadap kemampuan menulis puisi siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah Pagar Alam tahun pelajaran 2021-2022. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah metode kuantitatif-deskriptif. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII 3 SMP Muhammadiyah Pagar Alam tahun pelajaran 2021-2022, dengan jumlah siswa 36 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik statistik deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian tes menulis puisi siswa dengan menggunakan media audio visual dapat diketahui nilai tertinggi yang diperoleh siswa, yaitu 90 dan nilai terendah, yaitu 60. Dengan rincian, yaitu: 3 orang siswa mempunyai kemampuan dengan kategori baik sekali, 26 orang siswa yang mempunyai kategori baik, dan 7 orang siswa dengan kemampuan kategori cukup. Dari hasil analisis diperoleh hasil tes menulis puisi dengan menggunakan media audio visual pada siswa kelas VIII 3 SMP Muhammadiyah Pagar Alam dengan total nilai 2783 dengan rata-rata 77,30 dalam kategori baik. Sehingga dapat disimpulkan hasil pembelajaran menulis puisi siswa dengan menggunakan media audio visual berhasil dengan nilai rata-rata 77,30 dalam kategori baik.
Penerapan Model Pembelajaran 3M (Meniru, ‎Mengolah, Mengembangkan) dalam Menulis Teks ‎Ulasan Kelas VIII SMP Muhammadiyah Pagaralam Aisyah Rika Julipah; Henny Nopriani
Jurnal Lentera Pedagogi Vol 6 No 2 (2023): Jurnal Lentera Pedagogi
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (388.311 KB) | DOI: 10.54895/lentera.v6i2.1747

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimanakah penerapan model pembelajaran 3M (Meniru, Mengolah, Mengembangkan) dalam menulis teks ulasan. Penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi guru, siswa, dan sekolah.Subjek penelitian ini adalah Siswa Kelas VIII SMP Muhammadiyah Pagaralam Tahun Pelajaran 2021/2022 sebanyak 35 siswa 24 siswa laki-laki 11 siswa perempuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes menggunakan model pembelajaran 3M (Meniru, Mengolah, Mengembangkan), teks ulasan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan menulis siswa tes dalam menulis teks ulasan dengan menggunakan model pemebelajaran 3M (Meniru, Mengolah, Mengembangkan) dengan total nilai 2650 diperoleh nilai rata-rata 75,71 Berdasarkan kategori penilaian dapat dikatakan baik. Maka nilai rata-rata siswa tersebut dapat dikatankan nilainya tuntas, siswa tergolong nilai amat baik berjumlah 6 orang, siswa yang mendapat nilai baik berjumlah 15, siswa yang mendapat nilai cukup berjumlah 12, dan siswa yang mendapat nilai kurang baik berjumllah 2 orang . Dan dari nilai observasi guru mendapat nilai total 44 dengan hasil nilai 80 dengan kategori baik. Sehingga dapat disimpulkan hasil pembelajaran menulis teks ulasan dengan menggunakan model pembelajaran 3M (Meniru, Mengolah, Mengembangkan) dalam kategori baik.
Analisis Tindak Tutur Direktif Dalam Novel “Matahari Minor” Karya Tere Liye (Kajian Pragmatik) Nurul Ismawati; Henny Nopriani; Yuyun Setiawan Putra
Jurnal Lentera Pedagogi Vol 7 No 2 (2024): Jurnal Lentera Pedagogi
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54895/lentera.v7i2.2296

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya tuturan percakapan tokoh dalam novel “Matahari Minor” karya Tere Liye yang didalamnya digambarkan dengan situasi dan kondisi yang berbeda-beda sehingga sangat memungkinkan terjadi ujaran-ujaran yang mengandung makna tersirat. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tindak tutur direktif dalam novel “Matahari Minor” Karya Tere Liye. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik studi pustaka. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis isi. Sumber data dalam penelitian ini adalah berupa novel dengan judul “Matahari Minor” Karya Tere Liye. Data penelitiannya adalah data berupa kalimat-kalimat yang terdapat dalam novel yang mendukung permasalahan yang akan diteliti yaitu jenis dan fungsi tindak tutur direktif. Data diperoleh dengan cara Membaca dengan teliti novel “Matahari Minor” karya tere liye, Membuat sinopsis novel “Matahari Minor” karya tere liye, Mengidentifikasi data yang mengandung tindak tutur direktif dalam novel “Matahari Minor” karya tere liye, Menandai setiap dialog yang dianggap penting dalam membaca. Hasil penelitian dari tindak tutur direktif dalam novel “matahari minor” diperoleh 3. Berdasarkan pembahasaan hasil analisis data, dikemukakan kesimpulan sebagai berikut: tindak tutur direktif permintaan ditemukan sebanyak 3 tuturan , bentuk tindak tutur direktif pertanyaan ditemukan sebanyak 20 , tindak tutur direktif perintah ditemukan sebanyak 4 tuturan, tindak tutur direktif larangan ditemukan sebanyak 3 tuturan, tindak tutur direktif pemberian izin ditemukan sebanyak 4 tuturan, tindak tutur direktif nasehat ditemukan sebanyak 4 tuturan dari total keseluruhan Tindak tutur direktif ditemukan sebanyak 39 tuturan.