Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

OPTIMALISASI PEMANFAATAN TANAMAN OBAT KELUARGA (TOGA) MELALUI PRODUK MINUMAN HERBAL DI DESA SOCO Akbar Ihsanul Ahadin; Tri Suwarto; Bonnix Hedy Maulana; Putri Intan Rosita Dewi; Ira Khusna; Yuliani Fitrianingtias
Jurnal Abdimas Indonesia Vol 6, No 2 (2024): JURNAL ABDIMAS INDONESIA
Publisher : Universitas Muhammadiyah Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26751/jai.v6i2.2643

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mengoptimalkan pemanfaatan tanaman obat keluarga di Desa Soco dengan menghasilkan produk minuman herbal yang bermanfaat secara kesehatan dan bernilai ekonomi. Melalui pendekatan pemberdayaan masyarakat, kegiatan ini mencakup pelatihan pengolahan tanaman obat keluarga menjadi produk minuman herbal serta pendampingan dalam aspek pemasaran. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa masyarakat Desa Soco mampu mengolah berbagai jenis tanaman obat keluarga, seperti jahe, temulawak, dan kunyit, menjadi minuman herbal yang menarik dan berkualitas. Selain itu, peningkatan pengetahuan dan keterampilan warga dalam memanfaatkan tanaman obat keluarga dapat memperkuat kesadaran akan pentingnya tanaman herbal dalam meningkatkan kesehatan keluarga. Keberhasilan ini menunjukkan bahwa pemanfaatan tanaman obat keluarga dapat menjadi salah satu strategi yang efektif untuk mendukung kesehatan masyarakat sekaligus meningkatkan kesejahteraan ekonomi.