Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search
Journal : JIKA (Jurnal Informatika)

PEMANFAATAN SISTEM INFORMASI APOTEK BERBASIS WEB PADA POLIKLINIK PRATAMA BADAN KEPEGAWAIAN NEGARA Adytia, Fanny; Rahmasari, Niken; Kuswanto, Herman
Jurnal Informatika Vol 8, No 2 (2024): JIKA (Jurnal Informatika)
Publisher : University of Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jika.v8i2.9876

Abstract

Apotek memiliki tanggung jawab untuk mengelola proses pengadaan obat, mulai dari melakukan pemesanan, menerima pengiriman, menyimpan stok, mendistribusikan, serta mencatat dan melaporkan status persediaan obat-obatan. Karena belum tersedianya sistem informasi yang berbasis komputer untuk mengelola data, proses pembuatan laporan sering kali mengalami keterlambatan. Hal ini berdampak pada ketidakakuratan informasi tentang jumlah persediaan obat yang tersedia untuk pasien. Kendala yang dihadapi adalah apoteker masih menggunakan cara manual untuk mengolah data termasuk dalam pencatatan obat dan pembuatan laporan obat, sehingga membutuhkan waktu yang lama untuk memantau persediaan obat dan pembuatan laporan. Sebagai solusi permasalahn yang ada perlu diterapkan sebuah sistem terkomputerisasi dalam mengelola stok obat pada Klinik Pratama BKN. Keunggulan utama dari sistem berbasis komputer terletak pada kemampuannya menghasilkan informasi yang tidak hanya relevan dan akurat, tapi juga tepat waktu. Dengan menggunakan sistem komputerisasi, Poliklinik Pratama BKN akan dapat mempercepat proses pengolahan data dan mengurangi kesalahan manusia dalam pencatatan data. Metode prototype merupakan pendekatan yang digunakan dalam pengembangan perangkat lunak dalam penelitian ini. Dari penelitian tersebut, hasil yang berhasil diperoleh adalah sebuah rancangan sistem informasi untuk apotek di Poliklinik Pratama BKN.
PERANCANGAN APLIKASI PELAYANAN KURSUS MENGEMUDI MENGGUNAKAN METODE WATERFALL PADA LPK/LKP INDERA MAGELANG BERBASIS WEB Ibrahim, Muhammad Rizky; Kuswanto, Herman
Jurnal Informatika Vol 6, No 3 (2022): JIKA (Jurnal Informatika)
Publisher : University of Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jika.v6i3.6121

Abstract

Perkembangan dunia teknologi membuat transaksi atau bisnis menjadi lebih mudah bagi kita semua. LPK/LKP INDERA Magelang dalam proses bisnisnya masih menggunakan cara konvensional pada proses administrasinya dan media promosi. Sehingga kurang maksimal dalam pelayanannya dan sering terjadi duplikasi dan kehilangan data. Untuk mengatasi permasalahan yang sedang terjadi perlu adanya sebuah aplikasi yang dapat memudahkan dalam proses pengelolaan bisnisnya. Pengembangan sistem informasi menggunakan model waterfall, yakni analisa kebutuhan, desain, Code Generation, testing dan support. Denagn dibuatnya aplikasi berbasis web ini diharapkan dapat memudahkan bagi calon peserta kursus dalam proses pendaftaran, dan diharapka juga dapat memudahkan bagi pengelola kursus dalam melakukan proses pengelolaan proses bisnis yang ada.
ANALISIS SENTIMEN PENGGUNA MEDIA SOSIAL X TERHADAP KONFLIK BERKEPANJANGAN PALESTINA DENGAN ISRAEL Bahri, Muhammad Saipul; Kuswanto, Herman
Jurnal Informatika Vol 8, No 3 (2024): JIKA (Jurnal Informatika)
Publisher : University of Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jika.v8i3.10632

Abstract

Konflik antara Palestina dan Israel memicu opini dari masyarakat, khususnya di media sosial X. Media sosial ini mengutamakan berbagi pemikiran liar penggunanya melalui postingan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi sentimen yang diungkapkan pengguna media sosial X terhadap konflik. Hal ini untuk mengukur intensitas perasaan yang disampaikan dalam data teks. 150 dataset diambil dari media sosial X, termasuk 50 postingan untuk setiap kata kunci. Kata kuncinya yakni Palestina, Israel, dan Palestine Israel War. Analisis sentimen menggunakan WEKA yang menerapkan metode Trees Classifier. Atribut tersebut adalah atribut akun yang mempunyai label centang biru atau tidak, dan atribut sentimen yang mempunyai label positif, netral, dan negatif. Hasilnya menunjukkan pada atribut akun terdapat 78 akun yang bertanda centang biru dan 72 akun tidak. Kemudian pada atribut sentimen diperoleh hasil berupa sentimen positif sebesar 81, sentimen netral sebesar 15, dan sentimen negatif sebesar 54. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa pengguna media sosial X terhadap Palestina dan Israel memberikan sentimen positif sehingga kedepannya mereka bisa mencari solusi yang baik dari kedua belah pihak dan sentimen ini didominasi oleh akun centang biru yang tentunya berdampak signifikan.
SISTEM INFORMASI PENJADWALAN KUNJUNGAN TEKNISI MENGGUNAKAN ALGORITMA GENETIKA PADA PT SOLUSINDO BINTANG PRATAMA Krisno, Krisno; Kuswanto, Herman
Jurnal Informatika Vol 8, No 4 (2024): JIKA (Jurnal Informatika)
Publisher : University of Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jika.v8i4.12183

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengatasi tantangan penjadwalan kunjungan teknisi di PT Solusindo Bintang Pratama dengan mengembangkan aplikasi berbasis web menggunakan algoritma genetika. Permasalahan utama adalah penentuan rute kunjungan yang masih dilakukan secara manual, mengakibatkan pemborosan waktu dan sumber daya. Algoritma genetika dipilih karena kemampuannya dalam menyelesaikan masalah optimasi kompleks seperti Travelling Salesman Problem. Aplikasi ini dirancang untuk menghasilkan rute kunjungan optimal, meningkatkan efisiensi operasional perusahaan, dan mengurangi risiko kesalahan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi ini berhasil meningkatkan efisiensi waktu dan penghematan bahan bakar, serta mengurangi risiko kesalahan dalam menentukan rute. Implementasi sistem juga menekankan pentingnya data input yang akurat. Meskipun memerlukan pelatihan awal bagi teknisi, sistem ini menunjukkan potensi signifikan dalam meningkatkan responsivitas perusahaan terhadap kebutuhan pelanggan. Secara keseluruhan, aplikasi ini memberikan kontribusi signifikan terhadap peningkatan efisiensi operasional di PT Solusindo Bintang Pratama dan dapat menjadi model untuk diterapkan pada industri layanan teknis lainnya. Penerapan lebih lanjut dan pengembangan berkelanjutan diharapkan dapat meningkatkan kinerja sistem dan memperluas fungsionalitasnya.
ANALISA DESAIN UI/UX PADA WEBSITE PMB NALANDA DENGAN METODE HEURISTIC EVALUATION Juwantono, Fellix; Kuswanto, Herman
Jurnal Informatika Vol 9, No 2 (2025): JIKA (Jurnal Informatika)
Publisher : University of Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/jika.v9i2.13681

Abstract

Internet bisa berpengaruh positif dan negatif. Pengaruh positifnya adalah digunakan untuk sarana pembelajaran maupun mencari informasi yang bermanfaat. Negatifnya adalah penggunaan video asusila, ponografi, dan game online. Website PMB Nalanda dengan memanfaatkan internet digunakan sebagai media untuk pendaftaran mahasiswa baru pada Institut Nalanda. Pentingnya akan user interface dan user experience pada sebuah web yang akan menentukan apakah web tersebut mudah digunakan dan tidak ada kendala atau sebaliknya terdapat beberapa kendala yang terdapat pada fungsi web yang ada, untuk mengetahui hal tersebut maka perlu dilakukan analisis desain UI/UX pada website ini, pada analisis ini digunakan metode Heuristic Evaluation. Dalam penilaianya digunakan beberapa evaluator yang terdiri dari 42 responden. Data yang dihasilkan dianalisis menggunakan skala Severity Rating untuk menentukan tingkat masalah pada 10 aspek heuristic evaluation, adapun analisis yang dihasilkan yaitu aspek visibilitas, fleksibilitas, dan efisiensi mendapatkan skor paling rendah tanpa masalah signifikan, sementara aspek standar, konsistensi dan pencegahan kesalahan memiliki masalah minor. Dari hasil ananlisi tersebut Rekomendasi yang diberikan mencakup perbaikan tata bahasa dan pengembangan fitur pencegahan kesalahan.