Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

WORKSHOP LITERASI BERBASIS MODERASI BERAGAMA PADA MAHASISWA DI STIT DARUL ULUM KUBURAYA Anwar Anwar; Shalihin Shalihin; Muzakki Muzakki; Nurhayati Nurhayati; Muhamad Tisna Nugraha; Sahri Sahri
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 4 (2023): Volume 4 Nomor 4 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i4.18697

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat berbasis Karya Ilmiah (PKM-KI) yang diselenggarakan oleh Pascasarjana IAIN Pontianak dalam bentuk Workshop Literasi Berbasis Moderasi Beragama. Selain itu, penelitian ini juga dilatarbelakangi pentingnya menumbuhkan kepekaan dan kesadaran masyarakat terutama pada mahasiswa di lingkungan STIT Darul Ulum Kubu Raya terhadap munculnya dinamika faktual di tengah masyarakat multikultural terkait moderasi beragama. Metodologi yang digunakan dalam kegiatan penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Data yang diperoleh peneliti berasal dari instrumen penelitian berupa: wawancara, observasi, dokumentasi. Data yang telah dikumpulkan tersebut kemudian direduksi, untuk selanjutnya dilakukan proses penyajian (display data) serta dilakukan verifikasi berupa simpulan hasil penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat berbasis Karya Ilmiah (PKM-KI) dalam bentuk Workshop Literasi Berbasis Moderasi Beragama dapat meningkatkan pengetahuan dan wawasan para peserta pelatihan mengenai isu-isu terkait moderasi beragama serta turut berkontribusi dalam menambah pengetahuan mereka terhadap program literasi serta penulisan karya tulis ilmiah.