Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

FRAMING PEMBERITAAN DUA MEDIA ONLINE NASIONAL TERKAIT KENAIKAN HARGA BAHAN BAKAR MINYAK (BBM) TAHUN 2022 Adevy Vanie; Ade Leasfita; Agata Yubelia
Jurnal Citra Vol 9, No 1 (2023): JURNAL ILMU KOMUNIKASI CITRA
Publisher : Universitas Jayabaaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31479/jcn.v9i1.96

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk memahami pembingkaian berita kenaikan harga BBM pada media online Kompas.com dan Pikiran-Rakyat.com. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan analisis framing milik Zhongdang Pan & Gerald M. Kosicki.  Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa terdapat perbedaan dalam hal pembingkaian berita yang dilakukan oleh Kompas.com dan Pikiran-Rakyat.com. Kompas.com mendominasi berita pada portal beritanya mengenai kenaikan harga BBM dan pernyataan dukungan oleh pihak pemerintah tanpa adanya pemberitaan mengenai kekecewaan atau protes masyarakat mengenai hal tersebut, sedangkan Pikiran-Rakyat.com tidak memihak sisi manapun dan memiliki perbandingan berita yang lebih proporsional dan seimbang karena turut memberitakan ketidaksetujuan masyarakat akan hal tersebut.Kata kunci: pembingkaian berita, Kenaikan Harga BBM