Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Kemampuan Menulis Bahasa Arab Dengan Metode Imla’ Siswa Madrasah Tsanawiyah Al-Mu’awanah Rahmi Aisyah; Irvan Iswandi; Moh. Mas’ud Arifin
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i4.4588

Abstract

Kemahiran menulis adalah salah satu keterampilan berbahasa. Keterampilan ini berada di peringkat terakhir setelah keterampilan mendengarkan, berbicara, dan membaca. Keterampilan menulis bahasa Arab tergolong keterampilan yang sulit dalam pembelajaran bahasa Arab salah satunya dalam belajar Imla’. Mempelajari Imla’ adalah salah satu cara untuk mengembangkan keterampilan menulis. Materi pelajaran Imla’ yaitu dimana seorang guru mendikte teks bacaan berbahasa Arab dengan suara yang jelas dan keras sebanyak 2-3 kali. Guru kemudian menginstruksikan semua siswa untuk menuliskan apa yang didiktekan atau dibacakan oleh guru kedalam buku tulis. Adapun hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan menulis bahasa Arab dengan metode Imla’ pada siswa kelas VIII Madrasah Tsanawiyah Al-Mu’awanah Majalaya yaitu hampir keseluruhan terlihat sudah cukup rapih dan dapat terbaca, meskipun dalam penulisannya belum tepat sesuai dengan kaidah-kaidah penulisan bahasa Arab yang baik dan benar. Adapun analisa terhadap kesalahan-kesalahan siswa dalam penulisan bahasa Arab dengan menggunakan metode imla’ pada siswa kelas VIII yaitu masih belum paham terkait penulisan dalam bentuk alif lam qomariah dan syamsiyah, yakni dalam penulisan alif lam syamsiyah masih menghilangkan huruf lam di tengah. Kemudian sebagian siswa kelas VIII belum memahami dan masih terdapat kekeliruan bagaimana penempatan huruf ta marbuthah berada di akhir kata serta belum memahami keseluruhan mengenai mad / panjang pendeknya baik dalam ucapan dan tulisan.