Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENINGKATAN PEMAHAMAN NILAI EKONOMI PEDAGANG MAKANAN TRADISIONAL GOGOS DI DESA KAMPILI KECAMATAN PALLANGGA GOWA imaduddin murdifin; Amirullah Amirullah; Andi Zulfikar Syaiful
J-ABDI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 5: Oktober 2023
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jabdi.v3i5.6498

Abstract

Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk memberikan panduan kepada masyarakat di Desa Kampili, Kecamatan Pallangga, guna meningkatkan pemahaman mereka mengenai nilai ekonomi dari Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), terutama dalam konteks makanan tradisional "gogos". Meskipun mereka sudah familiar dengan penggunaan internet sebagai alat untuk memperkenalkan produk-produk mereka, dalam kegiatan ini juga dijelaskan konsep strategi pemasaran 4P (Produk, Harga, Tempat, Promosi). Penekanan khusus diberikan pada pemahaman bahwa penerapan strategi pemasaran yang tepat dengan cermat akan memberdayakan masyarakat untuk mengevaluasi kinerja mereka dengan membandingkannya dengan target pemasaran yang telah ditetapkan sebelumnya. Untuk mencapai hal ini, langkah-langkah konkret dalam pemasaran strategis disusun untuk setiap tahapan yang dirancang. Upaya ini mencakup contoh-contoh strategi pemasaran untuk berbagai usaha, yang mencakup analisis SWOT, seperti pemahaman terhadap pasar, perumusan tujuan pemasaran, pengaturan bauran pemasaran, peningkatan kesadaran merek, dan penargetan pengguna perangkat seluler.
PENGOLAHAN STIK JAGUNG PADA KELOMPOK UKM DI DESA BONTOMANGIRI KECAMATAN BULUKUMBA KABUPATEN BULUKUMBA imaduddin murdifin; Muhammad Arif; Amirullah Amirullah; Andi Zulfikar Syaiful
J-ABDI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 3 No. 7: Desember 2023
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jabdi.v3i7.6801

Abstract

Membangun dan mengembangkan potensi dan kemampuan ekonomi masyarakat dalam rangka meningkatkan kesejahteraan. Menciptakan kemandirian berusaha, membuka lapangan kerja, sehingga dapat membawa perubahan mendasar dalam ekonomi keluarga. Meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat. Sehubungan dengan hal tersebut, menarik untuk dikaji dan ditelaah bahwa sebagian masyarakat baik di perkotaan maupun di pedesaan perlu dilibatkan untuk memberdayakan potensi ekonomi, sekaligus meningkatkan kualitas sumber daya manusia tersebut. Pengelolaan Stik Jagung ini dapat dipasarkan secara luas, baik pada sekitar Desa Bontomangiri Kecamatan Bulukumba Bulukumba maupun diluar wilayah Kabupaten Bulukumba. Pemasarannyapun sangat mudah, baik di toko-toko kue, warung makan, pasar tradisional, super market, maupun tempat-tempat lain.