Untuk mencapai keberhasilan dan meningkatkan mutu rumah sakit perlu dilakukan peningkatan kinerja seluruh unsur yang ada pada rumah sakit tersebut, salah satunya yaitu kinerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompensasi, self-efficacy, dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan pada Divisi Ward Clerk di Rumah Sakit Siloam Bali. Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Siloam Bali dengan menggunakan populasi dan sampel sebanyak 30 orang karyawan Rumah Sakit Siloam Bali pada Divisi Ward Clerk. Teknik penentuan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode sensus. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, studi dokumentasi dan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda yang diolah menggunakan software SPSS versi 25. Bedasarkan hasil analisis, penelitian ini menunjukan bahwa kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Divisi Ward Clerk di Rumah Sakit Siloam Bali. Selfe Efficacy berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karywan pada divisi Ward Clerk di Rumah Sakit Siloam Bali. Disiplin Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Divisi Ward Clerk di Rumah Sakit Siloam Bali.