Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Penambahan Ampas Tahu pada Pakan Komersil serta Feeding Rate berbeda Terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Ikan Nila Nirwana (Oreochromis Niloticus) Dian Purnama; Uswatul Hasan; Emmy Syafitri
Jurnal Aquaculture Indonesia Vol 3, No 2 (2024)
Publisher : Prodi Akuakultur Fakultas Perikanan Universitas Dharmawangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46576/jai.v3i2.4823

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui cara penambahan ampas tahu pada pakan komersil dengan feeding rate berbeda terhadap pertumbuhan panjang dan bobot ikan nila (Oreochromis niloticus). Penelitian ini dilaksanakan dari tanggal 27 Februari 2023 sampai dengan 29 Maret 2023, bertempat di UPTD Balai Benih Ikan, Dinas Ketahanan Pangan Dan Pertanian Kota Binjai. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 2 (dua) perlakuan dan 3 (tiga) ulangan. Faktor pertama yaitu P1 (pakan komersil 100% tanpa penambahan ampas tahu), P2 (Pakan komersil 95% dan penambahan ampas tahu 5%), P3(Pakan komersil 90% dan penambahan ampas tahu 10%) dan Faktor kedua yaitu feeding rate dengan tiga taraf yaitu F1 (feeding rate %), F2 (feeding rate 4%), F3 (feeding rate 5%). Penelitian ini dilakukan selama 30 hari pemeliharaan untuk mengetahui pertambahan bobot, pertumbuhan panjang, Feed Convertion Rasio (FCR), tingkat kelangsungan hidup, dan kualitas air. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan tepung ampas tahu pada pakan komersil dengan feeding rate berbeda menunjukkan adanya pengaruh berbeda nyata (P≤0,05) terhadap peningkatan bobot, dan pertambahan panjang dengan perlakuan terbaik A2F3 (90% pakan komersil + 5,8% tepung ampas tahu + 4,2% tepung ikan feeding rate 5%) dan pengaruh berbeda nyata (P≤0,05) terhadap Feed Convertion Rasio (FCR) dengan perlakuan terbaik pada A2F3 (A2F3 (90% pakan komersil + 5,8% tepung ampas tahu + 4,2% tepung ikan feeding rate 5%) dan tingkat kelangsungan hidup tergolong baik