ABSTRACT Companies that carry out business activities in the field and/or related to natural resources are obliged to carry out social and environmental responsibilities aimed at realizing sustainable economic development. This research aims to determine the effect of managerial ownership, leverage and company size on corporate social responsibility in infrastructure companies. Research population was infrastructure companies listed in Indonesian Stock Exchange (IDX) period 2018-2022. Sampling technique used purposive sampling with number of samples was 38 companies. Analytical technique used descriptive analysis and several types of evaluation using IBM SPSS programme. Research result show that company size has a negative significant impact on corporate social responsibility. Meanwhile, managerial ownership and leverage did not significant influence on corporate social responsibility. Keywords : Corporate Social Responsibility; Managerial Ownership; Leverage; Company Size ABSTRAK Perusahaan yang menjalankan kegiatan usahanya di bidang dan / atau berkaitan dengan sumber daya alam wajib melaksanakan tanggung jawab sosial dan lingkungan yang bertujuan untuk mewujudkan pembangunan ekonomi yang berkelanjutan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemilikan manajerial, leverage dan ukuran perusahaan terhadap corporate social responsibility pada perusahaan infrastruktur. Populasi penelitian adalah perusahaan infrastruktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2018-2022. Teknik sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 38 perusahaan. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif serta beberapa jenis evaluasi dengan menggunakan bantuan program IBM SPSS. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa ukuran perusahaan yang memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap corporate social responsibility. Sedangkan kepemilikan manajerial dan leverage berpengaruh tidak signifikan terhadap corporate social responsibility. Kata Kunci : Corporate Social Responsibility; Kepemilikan Manajerial; Leverage; Ukuran Perusahaan