Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Efektivitas Kepemimpinan dalam Pengambilan Keputusan untuk Pengelolaan Program Kerja Organisasi Pb Formadda-Su Adilla Aisyahrani; Denny Fitriani Hasibuan; Eka Julia Putri; Faradilla Amelia; M. Abdillah Khairi; Wardah Kholilah Tanjung; Rizki Akmalia
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 3 (2023): Desember 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v7i3.12222

Abstract

Wujud dari ulasan ini guna mencekal efektivitas kepemimpinan dalam mengambil keputusan terkait program kerja didalam suatu organisasi. Lektur ini memakai teknik penelitian dari data kualitatif pengumpulan data melalui wawancara dengan salah satu narasumber sebagai instrumen. Prosedur analisis data yang yang dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan merupakan salah satu teknik data kualitatif. Penelitian ini bersifat deskriptif dan cenderung menggunakan analisis melalui proses dan makna dan lebih ditonjolkan dalam penelitian ini dari hasil wawancara yang telah dilakukan. Tingkatan pengumpulan ketetapan mencakup penetapan pencapaian misi, menandai masalah, menumbuhkan serta, mengimplementasikan keputusan, juga memantau dan mengevaluasi. Ada beberapa penyebab yang mempengaruhi pengambilan keputusan, kendati berasal teritori internal maupun eksternal. Dalam peran seorang pimpinan mengelola penetapan keputusan organisasi dalam keputusan terkait program kerja organisasi yang mana seorang pemimpin harus menciptakan cara-cara yang dilewati, mendapatkan jenis serta gaya pengambilan keputusan yang tepat, serta mewaspadai kemungkinan dan elemen-elemen yang mempengaruhi penetapan ketentuan itu.
Strategi Efektif Pengembangan UMKM Bagi Enterpreneur Pemula Melalui Kegiatan Seminar Di Desa Sipare-Pare Ridwan Yusuf Lubis; Khoirunnisa Fadila Rambe; Eka Julia Putri; Vania Retna Syahrani; Fadiah Nur Amalia; Mhd Hasan Basri Btr
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN) Edisi September - Desembe
Publisher : Cv. Utility Project Solution

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i1.4228

Abstract

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) adalah jenis bisnis yang secara signifikan mempengaruhi perekonomian, terutama dalam konteks penciptaan lapangan kerja dan pertumbuhan ekonomi lokal. Desa Sipare-Pare, yang memiliki lebih dari 200 pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di berbagai sektor seperti kuliner, fashion, dan industri, menghadapi tantangan dalam pengembangan usaha. Melalui program Kuliah Kerja nyata (KKN), mahasiswa kelompok 30 dari universitas islam negeri sumatera utara (UINSU) melaksanakan seminar yang bertemakan Strategi efektif pengembangan UMKM bagi enterpreneur pemula untuk memberikan solusi praktis terhadap masalah tersebut. Metode penelitian yang digunakan pana penelitian ini adalah dengan menggunakan metode kualitatif dengan metode penelitian tindakan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengembangan strategi yang efektif untuk usaha UMKM bagi para entrepreneur pemula dalam memasarkan produknya. Seminar tersebut dirancang untuk mengedukasi pelaku UMKM tentang manajemen usaha, pemasaran digital dan inovasi produk. Hasil kegiatan tersebut menunjukkan adanya peningkatan pemahaman tentang strategi pengembangan dan penggunaan teknologi digital dikalangan pelaku UMKM. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya peningkatan pemahaman terkait dengan strategi pemasaran dan juga pengembangan UMKM bagi enterprenure pemula.