Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

IMPLEMENTASI CRM UNTUK MENUNJANG KEPUASAN PELAYANAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN PADA KELURAHAN DARMO DEWANTARA, DIMAS RANGGA; PERTIWI, TRI KARTIKA
Bestari: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 2 (2024)
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Melawi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46368/dpkm.v4i2.1809

Abstract

: Customer Relationsip Management (CRM) atau yang disebut dengan strategi untuk mengelola dan memperkuat hubungan dengan pelanggan. Dengan menjaga hubungan pelanggan yang baik maka perusahaan dapat mengetahui apa yang diinginkan oleh pelanggan demi kepuasan pelayanan sehingga dapat memberikan keuntungan bagi perusahaan dalam jangka panjang. Tidak hanya di perusahaan yang menjalin hubungan baik dengan pelanggannya, CRM juga dapat diterapkan pemerintahan pada sektor pelayanan publik di bidang administrasi kependudukan. Dalam hal ini CRM juga di implementasikan di Kelurahan Darmo, Kecamatan Wonokromo untuk membangun hubungan baik dengan warga. CRM diupayakan oleh Kelurahan Darmo dengan mempermudah dan menjangkau lebih dekat dengan warga melalui media online maupun offline. Penerapan CRM ini diharapkan agar masyarakat Kelurahan Darmo semakin tertib dalam memperbarui dokumen kependudukannya. Metode yang digunakan dalam pembuatan jurnal ini menggunakan pengisian kusioner dan observasi penulis di lapangan.