Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Upaya Meningkatkan Keaktifan Belajar Peserta Didik Dengan Metode Talking Stick Pada Mata Pelajaran Matematika Rahmayanti, Tuti; Aliyyah, Rusi Rusmiati
Karimah Tauhid Vol. 3 No. 2 (2024): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/karimahtauhid.v3i2.12020

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penggunaan metode talking stick untuk meningkatkan keaktifan peserta didik terhadap pelajaran matematika. Penelitian ini menggunakan jenis Penelitian Tindakan Kelas menggunakan model Kemmis dan MC Taggart yang melibatkan empat tahapan diantaranya perencaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Teknik pengumpulan data dilaksanakan menggunakan kuisioner. Objek penelitian ini merupakan peserta didik kelas IV SDN Banjarsari 01 Kecamatan Ciawi Kabupaten Bogor dengan jumlah responden 30 peserta didik. Indikator keberhasilan penelitian ini adalah 80% peserta didik aktif selama pembelajaran. Hasil pra siklus menunjukan  bahwa 12 (40%) peserta didik aktif dan sebanyak 18 (60%) peserta didik tidak aktif. Pada siklus pertama diperoleh hasil 21 (70%) peserta didik aktif dan 9 (30%) peserta didik tidak aktif, sedangkan pada siklus II menunjukan bahwa  26 (86%) peserta didik aktif dan 4 (14%) peserta didik tidak aktif. Kenaikan keaktifan pra siklus ke siklus I (70% − 40%) = 30%  kenaikan. Keaktifan belajar siswa dari siklus I ke siklus II yaitu (86% ­− 70%) = 16% tingkat kenaikan. Oleh karena itu, tingkat kenaikan sebelum dilakukannya siklus sampai adanya siklus II yaitu sebesar (30% + 16%) = 46%.  Dari hasil tersebut, dapat diambil kesimpulan bahwa penggunaan metode talking stick pada mata pelajaran matematika mampu mempengaruhi keaktifan belajar peserta didik kelas IV SD (Sekolah Dasar).
MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA SEKOLAH DASAR MELALUI MODEL TALKING STICK Rahmayanti, Tuti; Inesia Sri Utami, Irma; Gunadi, Gugun
AL - KAFF: JURNAL SOSIAL HUMANIORA Vol. 2 No. 4 (2024): AL - KAFF: Jurnal Sosial Humaniora
Publisher : Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/al-kaff.v2i4.14210

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mendeskripsikan keaktifan belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran talkingstick yang didasarkan pada temuan penelitian terdahulu, yang diperoleh dari seberapa besar peningkatan keaktifan belajar siswa setelah digunakannya model pembelajaran talking stick. Penelitian ini didasari karena kurangnya keaktifan belajar siswa di Sekolah Dasar (SD) yang disebabkan oleh kurangnya inovasi guru dalam penggunaan model pembelajaran. Penelitian ini menggunakan metode studi pustaka dengan cara mengumpulkan jurnal yang relevan lalu dijelaskan peningkatan keaktifan belajar siswa dengan menggunakan model talking stick. Hasil penelitian yang diperoleh dari analisis data yang ditemukan  menunjukan bahwa keaktifan belajar siswa mengalami peningkatan secara signifikan setelah diterapkannya model talking stick. Hal ini terlihat dari beberapa pendapat yang mendukung bahwa model talking stick berpengaruh terhadap peningkatan keaktifan belajar siswa.