Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

ANALISIS KESALAHAN BERBAHASA TATARAN MORFOLOGI PADA TEKS PIDATO BERBAHASA INDONESIA KARYA MAHASISWA TIONGKOK Sanjaya, Angga Trio
MIMESIS Vol. 4 No. 1 (2023): JANUARI 2023
Publisher : Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/mms.v4i1.7194

Abstract

Language errors occur because the speaker violates the grammatical rules being studied (breaches of code). There is an assumption that the cause of such errors is due to the influence of interlingual and intralingual factors, namely the presence of language contact and a high level of complexity of the target language. This problem underlies the conduct of research on the language process of Chinese students learning Indonesian in the 2022/2023 Gasal Semester Rhetoric course. Thus, this study aims to determine the form of errors in the language of morphology in speech texts as well as the causes of errors that occur. The research method used is a qualitative method with a descriptive approach. The collection uses the listening method with basic tapping techniques, note-taking techniques, and observation techniques. The data source consists of 22 of speech texts and 26 sample sentences. Based on the results of the study, it was found that (1) Affixation errors include: (a) Removal of affixes and (b) Improper use of affixes; (2) The cause of language errors is due to the influence of the learner's B1 (L1 dependent error) and other factors outside of B1 (L1 independent error), including (a) Interference or negative transfer; (b) Teaching techniques; (c) Bilingual age; (d) The sociolinguistic situation of the learner. Kesalahan berbahasa terjadi karena penutur melanggar kaidah tata bahasa yang sedang dipelajari (breaches of code). Ada anggapan bahwa penyebab kesalahan tersebut karena pengaruh faktor interlingual dan intralingual, yaitu adanya kontak bahasa dan tingkat kerumitan bahasa sasaran yang tinggi. Persoalan inilah yang mendasari dilaksanakan penelitian terhadap proses berbahasa mahasiswa Tiongkok pembelajar bahasa Indonesia dalam mata kuliah Retorika Semester Gasal Tahun 2022/2023. Dengan demikian, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk kesalahan dalam berbahasa bidang morfologi pada teks pidato sekaligus penyebab kesalahan yang terjadi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data menggunakan metode simak dengan teknik dasar sadap dan teknik catat serta observasi. Sumber data berupa 22 kumpulan teks pidato dan 26 kalimat sampel. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan (1) Kesalahan afiksasi meliputi: (a) Penghilangan afiks dan (b) Penggunaan afiks yang tidak tepat; (2) Penyebab kesalahan berbahasa karena pengaruh B1 pembelajar (L1 dependent error) dan faktor lain di luar B1 (L1 independent error), meliputi (a) Interferensi atau transfer negatif; (b) Teknik pengajaran; (c) Usia kedwibahasaan; (d) Situasi sosiolinguistik pembelajar.
Kekerasan Epistemik Selama Covid-19 di Indonesia Sanjaya, Angga Trio; Pramono, Dedi; Prasetya, Arif Budi
MIMESIS Vol. 5 No. 2 (2024): JULI 2024
Publisher : Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/mms.v5i2.10588

Abstract

This research discusses epistemic violence against subaltern subjects who work through Western knowledge mechanisms so that all knowledge truths are measured using scientific and scientific schemes. The aim of this research is to understand the discourse of epistemic violence during the Covid-19 pandemic from Foucault's perspective through reading genealogy during the Covid-19 pandemic in information media from government websites and mass media. The research method in this study uses Foucault's discourse analysis which is based on the 'genealogy' method strategy to find an episteme that is converged with the term power-knowledge. The subject of this research is news discourse during Covid-19, while the object of this research is epistemic violence in news discourse during Covid-19. The news sources for this research are classified based on online media news texts which contain the production of knowledge discourse and regulations for handling Covid-19 which have the potential for epistemic violence. Data collection techniques in this research apply document review techniques, libraries, listening techniques and note-taking techniques. The research results show that there is epistemic violence perpetrated by the West against the East through discourses of knowledge and science during the spread and handling of Covid-19. This epistemic violence includes stereotype epistemic violence, discrimination epistemic violence, testimonial epistemic violence, distributional epistemic violence.
KEARIFAN EKOLOGI DALAM NOVEL BARA KARYA FEBRIALDI R. SEBAGAI PEMAHAMAN NILAI PENDIDIKAN LINGKUNGAN Rahman, Hasrul; Sanjaya, Angga Trio
Lingua Rima: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 13, No 2 (2024)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31000/lgrm.v13i2.11615

Abstract

Kearifan ekologis berperan penting dalam membentuk nilai-nilai karakter bagi perubahan sosial yang lebih luas cakupannya. Konsep tersebut mengajarkan karakter cinta lingkungan yang berkelanjutan. Karakter tersebut memiliki pengaruh sebagai sarana pemahaman nilai pendidikan lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap kearifan ekologis dalam Novel Bara sebagai sarana pemahaman nilai pendidikan lingkungan. Studi ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Data dikumpulkan melalui pembacaan yang ekstensif, analisis, dan dokumentasi temuan. Data dianalisis menggunakan metode analisis konten yang sesuai dengan kerangka teori ekokritik sastra. Hasil penelitian yang ditemukan ialah tentang kearifan ekologis dalam novel Bara yang dapat menjadi landasan dalam membentuk karakter cinta lingkungan. Karakter tokoh utamanya mampu membentuk pemahaman kepada pembacanya tentang cara memperlakukan alam dengan semestinya. Di dalamnya terdapat pemahaman dan pengetahuan yang berperan penting dalam melestarikan lingkungan. Karya sastra yang menitikberatkan pada nilai-nilai pendidikan karakter cinta lingkungan memiliki kebermanfaatan bagi siswa di sekolah. Siswa dapat lebih mencintai dan melestarikan alam melalui karya sastra yang dibaca misalnya novel Bara.Kata kunci: Kearifan Ekologis, Nilai Pendidikan Lingkungan, Novel Bara