Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi

PENGARUH KEPERCAYAAN KONSUMEN DAN TRANSPARANSI TRANSAKSI DALAM JUAL BELI SYARIAH TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN Ratiwi, Ratiwi; Reni Ayu Anggriani; Wulan Anis Mawati; Zulfikar Hasan
Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi Vol. 5 No. 9 (2024): Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi
Publisher : Cahaya Ilmu Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.8734/musytari.v5i9.3606

Abstract

Jual beli syari'ah semakin populer di Indonesia, didorong oleh meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap prinsip-prinsip Islam dalam bertransaksi. Kepercayaan konsumen dan transparansi transaksi merupakan faktor penting dalam jual beli syari'ah karena dapat meningkatkan kepuasan pelanggan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi literatur untuk menyelidiki pengaruh kepercayaan konsumen dan transparansi transaksi dalam jual beli syari'ah terhadap kepuasan pelanggan. Data dikumpulkan dari berbagai sumber seperti jurnal, buku, laporan penelitian, dan literatur terkait lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kepercayaan konsumen dan transparansi transaksi terhadap kepuasan pelanggan dalam jual beli syari'ah. dapat disimpulkan bahwa kepercayaan konsumen dan transparansi transaksi memiliki peran yang penting dalam meningkatkan kepuasan pelanggan dalam jual beli syari'ah. Penjual atau penyedia layanan syari'ah perlu memperhatikan dan membangun kepercayaan konsumen melalui perilaku dan praktik bisnis yang jujur, adil, dan sesuai dengan prinsip-prinsip syariat Islam. Selain itu, penting bagi mereka untuk menjaga transparansi dalam semua aspek transaksi, sehingga konsumen dapat merasa aman dan nyaman dalam melakukan pembelian.