Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Latihan Pemanfaatan Mendelay Untuk Citasi dan Referensi Bagi Kadet Mahasiswa Permesinan Kapal Unhan RI Manesi, Damianus; Zaini, Ansori; Silitonga, Tatar Bonar; Tnunay, Imanuel
Abdi Masyarakat Vol 5, No 1 (2023): Abdi Masyarakat
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan (LPP) Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/abdi.v5i1.5586

Abstract

The ability to write is an absolute requirement for students, especially related to the completion of assignments given by lecturers up to the final project. Obstacles arise because most students are still ignorant about citations and reference management, so plagiarism is rife. This service aims to train students to understand and master an application to assist in making citations and management of references using the Mendeley application. The service is carried out in three stages, namely the preparation, implementation and evaluation stages. Participants were 50 students of the Indonesian Defense University ship engineering study program. In its implementation, the training material is divided into 4, namely Mendeley installation techniques, citation techniques and reference management, introduction of Mendeley tools and demonstrations as well as training in using Mendeley. The material is delivered by lecture, discussion, demonstration and practice methods. The results of the service activities show that at the end of the training activities all participants are familiar with, able to install, and able to operate the application to make citations and bibliography properly and correctly. Participants have also been able to prove good citation and reference management for 30 articles. It is hoped that this training can be continued in the form of mentoring because it has a significant positive impact on students.
STRATEGI ANGKATAN LAUT DALAM INVANSI NORMANDIA Nazirah, Nazirah; Suseto, Buddy; Zaini, Ansori
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 10 (2024): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v11i10.2024.4382-4394

Abstract

Invasi Normandia, juga dikenal sebagai Operasi Overlord, merupakan salah satu operasi militer terbesar dan paling penting selama Perang Dunia II. Keberhasilan operasi ini sangat bergantung pada peran strategis angkatan laut Sekutu, yang mencakup Amerika Serikat, Inggris, dan Kanada. Strategi angkatan laut ini melibatkan perencanaan dan persiapan yang cermat, termasuk operasi penipuan seperti Operasi Fortitude yang berhasil mengalihkan perhatian Jerman dari lokasi pendaratan yang sebenarnya. Pada hari-H, lebih dari 6.000 kapal dikerahkan untuk mendukung pendaratan di lima pantai utama di Normandia, dengan tugas utama memberikan tembakan pendukung untuk menghancurkan pertahanan pantai Jerman, melindungi armada transportasi, dan memastikan kelancaran logistik. Penguasaan laut yang dimiliki Sekutu memungkinkan mereka untuk mengirim pasukan dan persenjataan dalam jumlah besar, yang berperan krusial dalam mempertahankan kepala jembatan dan memperluas operasi militer di Eropa Barat. Strategi angkatan laut yang efektif juga berhasil mengurangi kemampuan Jerman untuk memperkuat pasukan mereka di Normandia, yang pada akhirnya berkontribusi besar pada kemenangan Sekutu. Kesimpulannya, superioritas maritim dan koordinasi yang tepat antara angkatan laut dan darat adalah faktor penentu dalam keberhasilan Invasi Normandia, yang membuka jalan bagi pembebasan Eropa Barat dari pendudukan Nazi. Studi ini menyoroti pentingnya strategi angkatan laut dalam operasi militer skala besar dan dampaknya terhadap hasil perang.
Implementation of Revolution in Military Affairs in the Russian and Ukrainian Wars Nazirah, Nazirah; Zaini, Ansori; Suseto, Buddy
Formosa Journal of Applied Sciences Vol. 3 No. 11 (2024): November 2024
Publisher : PT FORMOSA CENDEKIA GLOBAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55927/fjas.v3i11.11889

Abstract

This research examines the implementation of the Revolution in Military Affairs (RMA) concept in the Russian-Ukrainian War, focusing on its impact on military strategies and operational tactics. RMA involves transformative changes in military technology, doctrine, and organization, reshaping modern warfare. In this conflict, elements such as drone technology, cyber warfare, and network-based weapon systems have been pivotal. Using a descriptive analysis method, the study collected data from military reports, journal articles, and news sources to identify how RMA was applied by both sides and evaluate the influence of modern technology on the conflict's outcomes. The analysis focused on Unmanned Aerial Vehicles (UAVs), electronic warfare systems, and network-based defenses, which intensified the complexity and pace of operations. The findings reveal that both Russia and Ukraine adopted RMA elements, albeit with varying capabilities and effectiveness.
AUKUS: LANGKAH AUSTRALIA MEMPERKUAT POSISI GEOPOLITIKNYA DI ASIA PASIFIK Daniel Pasaribu, Nico; Zaini, Ansori; Sutanto, Rudy
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 9 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v11i9.2024.3858-3866

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis lebih lanjut dampak dari pakta keamanan AUKUS di Kawasan Asia Pasifik. Penelitian ini dikembangkan menggunakan metode studi kepustakaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kerjasama trilateral antara Australia, United Kingdom, dan Amerika Serikat (AUKUS) ini menjadikan Australia sebagai salah satu kekuatan utama di kawasan Asia Pasifik yang membuat Tiongkok bersikap waspada dan menaruh perhatian terhadap Australia. Kesimpulan: Secara umum, AUKUS dibentuk untuk mengimbangi dominasi Tiongkok di Kawasan Asia Pasifik. AUKUS memperkuat posisi geopolitik Australia di kawasan Asia Pasifik dengan meningkatkan kapabilitas militernya dan memperkuat aliansi strategisnya. Dengan demikian Australia dapat memainkan peran yang lebih aktif dan meningkatkan kerjasama keamanan dengan negara-negara di kawasan Asia Pasifik yang dapat memperkuat perannya sebagai mitra strategis dalam menjaga keamanan dan stabilitas regional dan menjadikan Australia sebagai salah satu kekuatan utama di kawasan Asia Pasifik. Namun hal tersebut juga membawa tantangan, termasuk ketegangan dengan Tiongkok dan potensi kekhawatiran di antara negara-negara tetangga.
PERAN BADAN KEAMANAN LAUT REPUBLIK INDONESIA (BAKAMLA RI) DALAM MENDUKUNG PERTAHANAN LAUT Meroja, Isrofa; Zaini, Ansori; Yudho Prakoso, Lukman
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 10 (2024): NUSANTARA : JURNAL ILMU PENGETAHUAN SOSIAL
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v11i10.2024.4431-4435

Abstract

Penelitian ini mengkaji bagaimana Peran BAKAMLA RI dalam mendukung pertahanan Laut. Dengan memperkuat pertahanan laut, Indonesia juga dapat melindungi sumber daya alam yang ada di perairan Indonesia, seperti hasil laut dan potensi energi di dasar laut. Selain itu, pertahanan laut yang kuat juga dapat mencegah ancaman dari pihak luar yang berpotensi merusak stabilitas dan kedaulatan negara. Dengan menghadapi tantangan global yang semakin kompleks di wilayah maritim, Indonesia harus terus meningkatkan kekuatan pertahanan lautnya. Bakamla adalah lembaga penegak keamanan dan keselamatan laut yang belum mempunyai wewenang melakukan penyidikan, sehingga penyidikan dilakukan oleh instansi lain, TNI Angkatan Laut memiliki wewenang penyidikan sampai dengan penuntutan terhadap tindak pidana di lautPenelitian ini menggunakan metodeĀ  kualitatif dengan pendekatan deskriptif analisis yang berfokus pada Peran BAKAMLA RI dalam mendukung pertahanan laut. Peneliti menganalisis bagaimana Peran BAKAMLA RI menggunakan Teori Peran. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan melalui penelusuran data-data sekunder yang diperoleh dari buku, artikel, berita, komentar, publikasi pemerintah. Temuan dalam penelitian ini adalah terdapat 6 aspek peran penting bakamla dalam mendukunh pertahanan laut.
Literatur Review: Penggunaan Reaktor Nuklir Dalam Sistem Propulsi Kapal Laut Studi Kasus TNI AL Ezrahayu, Priska; Aritonang, Sovian; Zaini, Ansori
Jurnal Media Informatika Vol. 5 No. 2 (2024): Jurnal Media Informatika
Publisher : Jurnal Media Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada penelitian ini, dilakukan analisis untuk menemukan solusi atas masalah keterbatasan pasokan bahan bakar yang menghambat optimalisasi operasional kapal laut. Dalam konteks ini, energi nuklir dianggap sebagai alternatif yang menarik dan berkelanjutan, khususnya untuk sistem propulsi kapal laut TNI AL. Dengan mempertimbangkan berbagai klasifikasi dan pemilihan reaktor nuklir yang tersedia, penelitian ini menitikberatkan pada konsep teknologi reaktor nuklir yang cocok untuk kapal laut. Setelah melakukan studi literatur sehingga dapat di lihat bahwa dipilihlah reaktor nuklir tipe MSR (Molten Salt Reactor) sebagai solusi yang paling sesuai. Reaktor ini adalah jenis reaktor daya cepat pembiak modular kecil, menggunakan bahan bakar Thorium-Uranium233, dan berpendingin garam cair, sehingga dapat beroperasi pada tekanan rendah dan suhu sangat tinggi, minimal 33 MWth. Pilihan ini diharapkan mampu memberikan keamanan energi yang lebih baik, mengurangi ketergantungan pada pasokan bahan bakar fosil, serta memberikan keleluasaan dalam operasional kapal laut di masa depan. Meskipun demikian, pengembangan teknologi ini memerlukan pendekatan yang hati-hati dalam mengelola risiko terkait pengelolaan limbah radioaktif dan keamanan operasional.