Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Sistem Rekomendasi Penelusuran Buku Berbasis Content-Based Filtering dengan Pembobotan TF-RF Sadesty Rahmadhani; Lutfi Hakim; Galih Hendra Wibowo
Jurnal Informatika Polinema Vol. 10 No. 4 (2024): Vol. 10 No. 4 (2024)
Publisher : UPT P2M State Polytechnic of Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jip.v10i4.5565

Abstract

Aplikasi manajemen buku di perpustakaan biasanya menyediakan berbagai buku digital yang dapat diakses secara online. Ini memungkinkan pengguna menggunakan fitur pencarian yang didukung teknologi sistem rekomendasi untuk menemukan buku sesuai minat mereka. Penelitian ini mengembangkan sistem rekomendasi pencarian buku dengan metode Content-Based Filtering yang dikombinasikan dengan algoritma Term Frequency-Relevance Frequency (TF-RF) untuk meningkatkan akurasi sistem pencarian pada aplikasi E-Library Perpustakaan Politeknik Negeri Banyuwangi. Pada penelitian ini, 6148 judul buku berbahasa Indonesia digunakan sebagai dataset. Proses pengembangan melibatkan beberapa tahap, yaitu pengumpulan data, preprocessing, pembobotan TF-RF, perhitungan kemiripan menggunakan Cosine Similarity, pengambilan nilai tertinggi dengan Quick Sort, dan evaluasi dengan mencari nilai presisi. Setelah melalui tahap evaluasi menunjukkan bahwa sistem rekomendasi yang dikembangkan memiliki nilai presisi rata-rata 86%, dibandingkan dengan 51% pada sistem pencarian buku di aplikasi E-Library yang ada. Hasil ini menunjukkan bahwa metode Content-Based Filtering dengan algoritma TF-RF dapat secara signifikan memperbaiki akurasi dan relevansi sistem pencarian buku, meskipun masih ada keterbatasan dalam menangani kata kunci yang tidak lengkap atau lebih dari satu suku kata. Penelitian ini menyimpulkan bahwa implementasi metode Content-Based Filtering dan TF-RF dapat meningkatkan performa sistem rekomendasi pencarian buku secara signifikan, menawarkan solusi yang lebih efektif dan efisien bagi pengguna dalam menemukan buku yang diinginkan di E-Library Perpustakaan Politeknik Negeri Banyuwangi.
Penerapan Extreme Programming pada Pengembangan Backend Sistem Informasi e-YM Hari Setiawan; Dianni Yusuf; Galih Hendra Wibowo
ZETROEM Vol 6 No 2 (2024): ZETROEM
Publisher : Prodi Teknik Elektro Universitas PGRI Banyuwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36526/ztr.v6i2.4027

Abstract

Sistem informasi dalam organisasi atau perusahaan berperan penting sebagai penyedia informasi yang diperlukan. Penelitian ini mengidentifikasi tantangan dalam pengelolaan donasi di Yayasan Yatim Mandiri cabang Banyuwangi, terutama terkait pelaporan pertanggungjawaban kepada donatur. Saat ini, pelaporan dilakukan secara langsung kepada donatur dengan mengumpulkan donasi tunai melalui metode door-to-door. Untuk mengatasi masalah ini, penelitian ini mengusulkan pengembangan aplikasi berbasis web. Penelitian ini menerapkan metode pengembangan extreme programming pada pengembangan backend sistem informasi e-ym, serta penerapan entitas hubungan. Hasil proyek disampaikan kepada pihak Yayasan Yatim Mandiri cabang Banyuwangi. Pengujian sistem dilakukan menggunakan metode unit test dengan alat bantu Postman untuk memastikan respons program yang memuaskan, dengan tujuan meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan donatur.