Monica, Yola
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN BERBASIS WEB PADA PT. ANGKASA PURA II Monica, Yola; Dwi Putra, Farhan; Maulana, Ahmad; Naziifah, Hasna; Ramadhan, Febriansyah
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 7 No. 2 (2023): JATI Vol. 7 No. 2
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v7i2.7166

Abstract

Dalam upaya meningkatkan kualitas perusahaan, penting untuk mengelola data kepegawaian secara akurat dan selalu diperbarui, mengingat karyawan merupakan aset berharga yang memerlukan manajemen yang efektif. Saat ini, PT Angkasa Pura II (Persero) telah menerapkan sistem informasi kepegawaian yang terkomputerisasi; meskipun demikian, terdapat beberapa kelemahan di dalamnya, seperti belum terintegrasi dengan baik dalam hal absensi, penggajian, dan penilaian karyawan. Oleh karena itu, dilakukan pengembangan Sistem Kepegawaian berbasis Website sebagai solusi atas tantangan tersebut. Website menjadi antarmuka pengguna untuk mengakses aplikasi basis data dan merupakan sistem informasi yang tersebar, sehingga pengguna tidak perlu lagi mengunduh perangkat lunak khusus. Saat ini, hampir semua orang dapat mengakses informasi melalui web, termasuk PT. Angkasa Pura II (Persero), yang hampir seluruhnya telah menggunakan komputerisasi berbasis web dengan menggunakan pemrograman seperti ASP dan PHP. Dalam pengembangan Sistem Data Riwayat Karyawan, peneliti menggunakan metode analisis PIECES untuk memetakan isu dan permasalahan pengolahan data karyawan berdasarkan kriteria performance, information, economic, control, efficiency, dan service.