Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Kinerja Aparatur Sipil Negara Pada Biro Pemerintahan Dan Otonomi Daerah Sekretariat Daerah Provinsi Maluku Leasa, Elsa; Bahasoan, Aminah; Selanno, Hendry
EDU SOCIATA ( JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI ) Vol 7 No 1 (2024): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : EDU SOCIATA ( JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI )

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v7i1.2011

Abstract

Tujuan utama penelitian ini adalah mengetahui dan menganalisis Kinerja Aparatur Sipil Negara pada Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Sekretariat Daerah Provinsi Maluku. Adapun indikator penelitian ini adalah Efisiensi, Efektifitas, Keadilan, dan Daya Tanggap. Tipe penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Jumlah informan dalam penelitian ini adalah 6 orang. Teknik pengumpulan data dengan wawancara serta analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis data dalam situs yang dikembangkan oleh Miles Huberman. Hasil penelitian dan pembahasan maka dapat diambil kesimpulan utama dari penelitian tentang Analisis Kinerja Aparatur Sipil Negara pada Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Sekretariat Daerah Provinsi Maluku, secara keseluruhan proses untuk menjadi pegawai yang profesional masih jauh dari harapan dan perlu ditingkatkan lagi. Adapun saran yang penulis sampaikan dalam penelitian ini adalah diharapkan kepada pimpinan untuk menempatkan pegawai sesuai dengan latar belakang pendidikan dan bidang keahliannya, hal ini bertujuan agar kinerja yang dihasilkan sesuai dengan yang diharapkan. Serta memberikan pendidikan dan pelatihan kepada pegawai agar pegawai memiliki kemampuan dalam melakukan inovasi terhadap tugas dan fungsinya