Mahar, Al-Fiana
Unknown Affiliation

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Menelisik Historisitas Studi Hadis Berdasarkan Bentuk: Pentashihan, Pensyarahan dan Digitalisasi Hadis Nabi Saw. Ngampo, Muhammad Ali; Rayyn, I Gusti Bagus Agung Perdana; Mahar, Al-Fiana
Tahdis: Jurnal Kajian Ilmu Al-Hadis Vol 15 No 2 (2024): Tahdis
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/tahdis.v15i2.52109

Abstract

Artikel ini membahas tentang studi berdasarkan bentuk hadis, yaitu pentashihan, pensyarahan dan digitalisasi hadis. Dalam artikel ini terdapat beberapa hal penting yang akan menjadi inti bahasan yaitu, pentashihan, pensyarahan dan digitalisasi hadis Nabi saw. Oleh karena itu maka perlu kiranya menjelaskan hal-hal tersebut agar tidak menimbulkan kekeliruan dan kesalahpahaman berkaitan dengan historisitas studi hadis berdasarkan bentuk dan contohnya. Pengkajian masalah ini dilakukan dengan cara melakukan kajian pustaka dengan pendekatan historis terhadap perkembangan studi hadis berdasarkan bentuk, yaitu pentashihan, pensyarahan dan digitalisasi hadis Nabi saw. Maka kesimpulannya adalah pentashihan hadis melahirkan tiga bentuk kitab hadis, yaitu al-sahih, al-sunan dan musnad. Sedangkan pensyarahan melahirkan berbagai kitab syarah hadis yang bertujuan untuk menjelaskan kandungan dan muatan hukum dalam berbagai hadis Nabi saw., khususnya yang termuat dalam kutub al-tis’ah. Adapun digitalisasi hadis melahirkan berbagai bentuk aplikasi atau software yang berisikan hadis-hadis Nabi dan berfungsi sebagai media menelusuri hadis Nabi saw. seperti software Lidwa dan Jawami` al-Kalim.
Haid Perspektif Al-Qur’an; Analisis Terhadap Ayat Kesehatan Reproduksi Wanita QS. Al-Baqarah/2: 222-223 Tangngareng, Tasmin; Rayyn, I Gusti Bagus Agung Perdana; Mahar, Al-Fiana
Jurnal Ushuluddin: Media Dialog Pemikiran Islam Vol 25 No 2 (2023): Agustus
Publisher : Fakultas Ushuluddin dan Filsafat Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jumdpi.v25i2.39305

Abstract

This article describes menstruation that occurs in women as a monthly cycle and also as a form of self-purification and purification of the female reproductive organs. In this article, there are several important topics that will be discussed, namely, an overview of QS. al-Baqarah, a study of verses on menstruation or reproductive health in women, as well as commentators' views on the verses of menstruation or reproductive health in women. Therefore, it is important to discuss the discussion so as not to cause misunderstandings and add insight about menstruation and maintaining reproductive health in women. This discussion is reviewed by conducting library research using an interpretive approach and health sciences. The conclusion is that menstruation is a natural cycle that occurs in every woman as a form of self-purification and cleaning of dirt in the reproductive organs.
Kitabat Al-Hadis, Tadwin dan Tasnif: Suatu Tinjauan Historis Tangngareng, Tasmin; Rayyn, I Gusti Bagus Agung Perdana; Mahar, Al-Fiana
Jurnal Ushuluddin: Media Dialog Pemikiran Islam Vol 26 No 1 (2024): Februari
Publisher : Fakultas Ushuluddin dan Filsafat Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jumdpi.v26i1.42849

Abstract

Artikel ini membahas tentang sejarah penulisan, kodifikasi dan klasifikasi kitab-kitab hadis. Dalam artikel ini terdapat beberapa topik penting yang akan menjadi fokus bahasan yaitu, peristilahan terkait dengan penulisan, kodifikasi dan klasifikasi hadis, perbedaan pandangan yang terjadi dikalangan ulama dan juga tinjauan historis terkait dengan kitab-kitab hadis. Oleh karena itu maka perlu kiranya menjelaskan hal-hal tersebut agar tidak menimbulkan kekeliruan dalam memahami sejarah perkembangan kitab-kitab hadis. Pengkajian masalah ini dilakukan dengan cara melakukan kajian pustaka dengan pendekatan kebahasaan dan pendekataan sosio-historis yang bertujuan untuk mengetahui peristilahan terkait dengan sejarah kitab-kitab hadis, perbedaan pandangan dikalangan ulama hadis dan tinjauan historisnya. Maka kesimpulannya bahwa proses lahirnya kitab-kitab hadis melalui tiga proses, yaitu; kitabat al-hadis, tadwin dan tasnif. Walaupun dalam proses tersebut terjadi perbedaan dikalangan ulama hadis. Adapun terkait dengan tinjauan historis kitab-kitab hadis, berkembang dari masa ke masa yang dapat ditinjau dari berbagai aspek sejarah penghimpunan hadis, kondisi perawi hadis, kriteria hadis yang dihimpun, sistematika penyusunan kitab dan berdasar pada segi kuantitas hadis.