Abstrak: Penelitian ini dilatarbelakangi oleh penanaman nilai pendidikan karakter sebagai bagian penting dari pembelajaran. Hal tersebut tidak terlepas dari peran guru. Berdasarkan hal tersebut, maka dipilihlah judul “Peran Guru dalam Mengurangi Pergaulan Bebas di Kalangan Remaja Melalui Pendidikan Karakter Moral, Spritual, dan Sosial” Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data menggunakan teknik wawancara pada guru BK di SMA Negeri 2 Bandung. Analisis data pada penelitian ini dilakukan dengan perencanaan, pelaksanaan, dan pelaporan berdasarkan data dari hasil wawancara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran peran guru dalam mengurangi pergaulan bebas di kalangan remaja melalui pendidikan karakter. Hasil dari penelitian ini terdapat beberapa program yang dilaksanakan di SMA Negeri 2 Bandung untuk membentuk karakter pada peserta didik seperti pemberian reward and punishment. Hal tersebut, nyatanya memberikan pengaruh yang baik pada siswa. Data tersebut dapat digunakan sebagai acuan bagi guru bagaimana caranya mengaplikasikan pendidikan karakter dalam pembelajaran.Abstract: This research is motivated by instilling the value of character education as an important part of learning. This cannot be separated from the role of the teacher. Based on this, the title The Role of Teachers in Reducing Promiscuity among Adolescents through Moral, Spiritual and Social Character Education was chosen." The method used in this research is descriptive qualitative with data collection using interview techniques with guidance and counseling teachers at SMA Negeri 2 Bandung. Data analysis in this research was carried out by collecting, selecting, categorizing, comparing, combining and interpreting interview data. This research aims to find out the role of teachers in reducing promiscuity among teenagers through character education. The results of this research are several programs implemented at SMA Negeri 2 Bandung to form character in students, such as providing rewards and punishment. This, in fact, has a good influence on students. This data can be used as a reference for teachers on how to apply character education in learning.