Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Evaluasi Sanitasi Kawasan Budaya Malioboro pada Event Selasa Wagen Wardani, Christina Esti; Sumardiyanto, B.; Pudianti, Anna
ARCHIHUMANUM Vol 2 No 2 (2024): October
Publisher : CV. Gio Architect

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59810/archimane.v2i2.113

Abstract

Malioboro, sebagai bagian dari Sumbu Filosofi Yogyakarta yang diakui sebagai warisan budaya dunia, memerlukan perhatian dalam menjaga dan meningkatkan nilai penting pelestarian budaya, lingkungan dan kesejahteraan manusia, salah satu aspek yaitu sanitasi. Penelitian ini bertujuan mengevaluasi ketersediaan sarana sanitasi di Kawasan Budaya Malioboro. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan mengamati pengunjung pada distribusi titik acara Selasa Wagen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kawasan Budaya Malioboro sudah dilengkapi dengan sarana sanitasi seperti air bersih, kamar mandi, pengelolaan air limbah, dan pengelolaan sampah, namun memerlukan peningkatan kuantitas dan kualitas terutama ketersediaan kamar mandi. Pengelolaan sampah juga perlu ditingkatkan dengan merawat kondisi fisik tempat sampah, melakukan pemilahan jenis sampah dan menjaga ketersediaanya termasuk saat event tertentu. Peningkatan kualitas dan kuantitas sarana sanitasi mempertimbangkan aspek kesehatan, kenyamanan dan kemudahan bagi pengunjung Kawasan Budaya Malioboro berdampak pada pelestarian warisan budaya dan keberlanjutan lingkungan di Yogyakarta.
INTEGRASI AMDAL DAN SOFTWARE ENVI-met DALAM EVALUASI KUALITAS LINGKUNGAN JOGJA PLANNING GALLERY Budianto, Elisabeth; Wardani, Christina Esti
LANGKAU BETANG: JURNAL ARSITEKTUR Vol 12, No 1 (2025): April
Publisher : Architecture Program Department of Architecture, Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/lantang.v12i1.88004

Abstract

Jogja Planning Gallery (JPG) adalah rencana proyek pembangunan di Jalan Malioboro, Yogyakarta, berfungsi sebagai ruang budaya dan edukasi yang menginformasikan sejarah, keistimewaan tata ruang serta perencanaan masa depan Yogyakarta. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kebutuhan untuk mengevaluasi dampak lingkungan pembangunan, khususnya dalam meningkatkan kualitas ruang publik dan kenyamanan termal. Tujuan penelitian adalah mengintegrasikan Analisis Dampak Lingkungan (AMDAL) dan software ENVI-met dalam evaluasi kualitas lingkungan, guna memahami interaksi antara elemen desain seperti vegetasi, geometri bangunan, ruang terbuka hijau dan material permukaan serta dampaknya terhadap mikroklimat. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan simulasi komparatif, melalui pengumpulan data dari studi literatur, observasi lapangan, dan simulasi kondisi lingkungan dengan software ENVI-met. Hasil penelitian menunjukkan bahwa evaluasi kualitas lingkungan Jogja Planning Gallery menunjukkan bahwa integrasi dokumen AMDAL dan software ENVI-met memiliki tujuan yang sama, yaitu meningkatkan pemahaman tentang dampak lingkungan pembangunan dengan fokus pada parameter kualitas lingkungan seperti kualitas udara terhadap kenyamanan termal. Pengujian lapangan AMDAL menunjukkan bahwa kualitas udara JPG memenuhi baku mutu lingkungan, sementara simulasi ENVI-met dengan mempertimbangkan faktor iklim mikro seperti suhu, kelembapan, dan kecepatan angin dengan melakukan modeling menghasilkan kenyamanan termal yang cukup baik. Dengan menggabungkan pengukuran langsung dari AMDAL dan simulasi digital dari ENVI-met, penelitian ini memberikan wawasan komprehensif yang mendukung rekomendasi untuk meningkatkan kualitas lingkungan dan kenyamanan di ruang publik, sejalan dengan perencanaan yang berkelanjutan dan responsif terhadap konteks Yogyakarta.
PERSEPSI RAMAI DENGAN METODE SOUNDWALK PADA KAWASAN PENDIDIKAN KOTABARU YOGYAKARTA Wardani, Christina Esti; Budianto, Elisabeth; Lim, Kelly; Purbadi, Djarot; Felasari, Sushardjanti
LANGKAU BETANG: JURNAL ARSITEKTUR Vol 12, No 1 (2025): April
Publisher : Architecture Program Department of Architecture, Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/lantang.v12i1.81972

Abstract

Yogyakarta memiliki predikat sebagai Kota Pendidikan dengan identitas sarana pendidikan yang tersedia. Kawasan Kotabaru Yogyakarta memiliki perkembangan sejarah menyediakan bangunan pendidikan sebagai pendukung kawasan permukiman penduduk Eropa pada masa kolonial. Saat ini, perubahan dalam aktivitas ekonomi, sosial, dan budaya telah mempengaruhi citra kawasan. Penelitian memiliki tujuan untuk mengetahui persepsi suara pada kawasan pendidikan di Kotabaru, Yogyakarta. Metode yang digunakan berupa penelitian kualitatif dengan deskripsi kualitatif. Pengumpulan data primer dilakukan melalui soundwalk dengan merekam sumber suara, sedangkan pengumpulan data sekunder melalui studi pustaka. Evaluasi persepsi soundscape dilakukan dengan memainkan rekaman suara kepada sekelompok orang dan hasilnya dikategorikan berdasarkan standar ISO 12913-2:2018. Hasil penelitian menunjukkan persepsi suara "ramai" mendominasi Kawasan Kotabaru pada saat pagi, siang, dan malam. Implikasi penelitian terhadap persepsi suara pada Kawasan Kotabaru diharapkan dapat menjadi evaluasi lingkungan yang mendukung proses belajar mengajar di Yogyakarta sebagai Kota Pendidikan. Upaya peningkatan mutu pendidikan masyarakat bertujuan mencerdaskan kehidupan berbangsa dan bernegara secara lebih luas. Pengendalian lingkungan suara yang kondusif, diharapkan dapat menciptakan atmosfer yang mendukung bagi proses pendidikan yang efektif.