Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Analisis Kesulitan Dan Solusi Alternatif Dalam Menerjemahkan Bahasa Arab Di SMP IT Ad-Durrah Medan Adinda, Dea; Fazira, Era; Syahputra, Rafly; Nasution, Sahkholid
BEST Journal (Biology Education, Sains and Technology) Vol 7, No 2 (2024): September 2024
Publisher : Program Studi Pendidikan Biologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/best.v7i2.10289

Abstract

Penerjemahan adalah proses mengalihkan makna suatu bahasa ke bahasa lain yang memerlukan keahlian multidisipliner, termasuk penguasaan semantik, pragmatik, sosiolinguistik, dan budaya. Keahlian ini sangat penting dalam pembelajaran bahasa Arab, terutama dalam menerjemahkan teks yang membutuhkan pemahaman mendalam terhadap kaidah bahasa dan konteks budaya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesulitan yang dihadapi siswa SMP IT Addurrah dalam menerjemahkan teks Arab ke bahasa Indonesia dan mengidentifikasi solusi pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan mereka. Menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, penelitian ini mengungkap hambatan utama, seperti keterbatasan kosakata, kesulitan membaca tanpa harakat, pemahaman budaya Arab yang minim, dan perbedaan struktur kalimat. Hasil penelitian ini merekomendasikan penerapan metode Tamyiz yang menggabungkan Quantum Nahwu-Shorof dan neurolinguistic, serta metode Gramatika Terjemah untuk memperdalam pemahaman kaidah bahasa Arab, dengan harapan dapat meningkatkan kemampuan penerjemahan siswa secara efektif
STRATEGI PEMBELAJARAN BAHASA ARAB BERBASIS TEORI PSIKO-SOSIOLINGUISTIK Nasution, Mawaddah Mumtazah; Khairani, Habibah; Syahputra, Rafly; Nasution, Sahkholid
Eduthink: Jurnal Pemikiran Pendidikan Islam Vol. 6 No. 01 (2025)
Publisher : Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah IAI Miftahul Ulum

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36420/eduthink.v6i01.586

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pembelajaran bahasa Arab berbasis teori psiko-sosiolinguistik yang diterapkan di MAS Pon-Pes Darul Qur'an, Sumatera Utara. Teori psiko-sosiolinguistik mengintegrasikan aspek psikologis dan sosial dalam pembelajaran bahasa, mencakup proses kognitif siswa dan ranah sosial di mana bahasa digunakan. Fokus penelitian ini adalah penerapan pendekatan komunikatif, penggunaan media pembelajaran interaktif, dan integrasi konteks budaya dalam pembelajaran bahasa Arab. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif, mengandalkan data dari observasi, wawancara mendalam, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi ini efektif dalam meningkatkan kemampuan linguistik dan komunikatif siswa, memperluas kosakata, serta memperdalam pemahaman tentang budaya Arab. Pendekatan komunikatif mendorong siswa untuk aktif dalam simulasi situasi nyata, sedangkan media interaktif seperti aplikasi digital membantu pembelajaran lebih fleksibel dan menarik. Integrasi budaya dalam materi ajar memperkaya pemahaman siswa tentang variasi dialek dan nilai sosial bahasa Arab. Meskipun terdapat tantangan seperti keterbatasan sumber daya dan perbedaan tingkat kemampuan siswa, pelatihan berkelanjutan dan kolaborasi antar guru menjadi solusi yang signifikan. Penelitian ini diharapkan memberikan kontribusi dalam pengembangan metode pembelajaran bahasa Arab yang lebih inovatif dan relevan untuk diterapkan di pesantren dan lembaga pendidikan formal lainnya.