Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGENALAN KONSEP PANCA INDRA MELALUI PEMANFAATAN PEMBELAJARAN INTERAKTIF PADA FASE A, B DAN C DI SDI PAUPANDA 1 Ahmad, Nurhalisa; Hayon, Susana Ningsih Banak; Wea, Julita Anastasia Bay; Ere, Katarina
Jurnal Gembira: Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2 No 06 (2024): DESEMBER 2024
Publisher : Media Inovasi Pendidikan dan Publikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembelajaran interaktif adalah metode yang efektif untuk mengajarkan konsep ini,karena melibatkan siswa secara aktif dan memungkinkan mereka untuk belajar melalui pengalaman langsung. Minimnya pemanfaatan media pembelajaran di sekolah dan pembelajaran berpusat pada guru dengan metode ceramah berdampak pada rendahnya hasil belajar siswa. Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman peserta didik terhadap pembelajaran IPAS dengan memahami konsep panca indra yang merujuk pada lima panca indra manusia,yaitu pengelihatan,pendengaran,penciuman,perasa dan peraba..Memahami konsep panca indra sangat penting terutama dalam pendidikan,karena dapat membantu peserta didik mengenali dan menjelajahi dunia di sekitar mereka. Hasil pengabdian menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada pemahaman dan keterampilan peserta didik dalam pembelajaran interaktif. Penggunaan media pembelajaran dan alat pratikum dapat memudahkan peserta diidk dalam memahami proses pembelajaran. Kesimpulan dari pengenalan konsep panca indra melalui pemanfaatan pembelajaran interaktif dapat membantu peserta diidk khususnya di SDI Paupanda 1 untuk lebih aktif dan termotivasi dalam kegiatan pembelajaran serta meningkatakan pemahaman terhadap kionsep yang diajarkan khususnya berkaitan dengan alat panca indra.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING BERBASIS PRAKTIKUM UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA PADA SISWA KELAS IV SDK ONEKORE I Sariyyah, Nining; Ahmad, Nurhalisa; Zangu, Firmina
INDOPEDIA (Jurnal Inovasi Pembelajaran dan Pendidikan) Vol. 3 No. 2 (2025): JUNI 2025
Publisher : Media Inovasi Pendidikan dan Pembelajaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan hasil belajar IPA pada siswa kelas IV SDK Onekore tentang materi “Pengaruh Gaya Terhadap Benda” melalui penerapan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) berbasis praktikum. Materi ini penting untuk dipahami karena berkaitan langsung dengan fenomena yang sering dijumpai siswa dalam kehidupan sehari-hari. Metode yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus mencakup perencanaan, pelaksanaan,observasi dan refleksi. Siswa melakukan berbagai kegiatan praktikum sederhana seperti mendorong,menarik,dan menekan benda untuk mengamati perubahan gerak dan bentuk. Hasil penelitian menunjukan bahwa penerapan model CTL berbasis praktikum mampu meningkatkan pemahaman konsep siswa secara signifikan. Hal ini di buktikan melalui peningkatan nilai tes dan partisipasi aktif siswa dalam kegiatan pembelajaran. Dengan demikian model pembelajaran ini efektif di gunakan untuk memperdalam pemahaman s iswa terhadap konsep gaya dalam IPA.