Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGEMBANGAN LABIRIN GAYA GAME MATERI GAYA BERBANTUAN WORDWALL MENINGKATKAN SELF EFFICACY DAN LITERASI SAINS SISWA SD Restiani, Umi; Fatih, Mohamad; Alfi, Cindya
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 11 No. 4 (2024)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v11i4.3838

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan desain LAGA (Labirin Gaya) Game pada materi gaya disekitar kita berbantuan wordwall untuk meningkatkan self-efficacy dan literasi sains siswa kelas IV SD. Pendekatan yang diterapkan dalam penelitian ini merupakan Research and Development (R&D) dengan langkah-langkah pengembangan model ASSURE. Desain eksperimen lapangan yang digunakan adalah one group pretestposttest design. Teknik pengumpulan data terdiri dari 4 metode yaitu wawancara (pra-penelitian), angket, lembar tes, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa skor kevalidan media oleh ahli media mencapai 87,5%, sementara ahli materi memberikan skor sebesar 100%, keduanya dikategorikan sebagai sangat valid. Selain itu, respon guru terhadap aspek kelayakan mencapai 95%, dengan kategori sangat layak. Berdasarkan respon siswa, media laga game berbantuan wordwall mendapat hasil yang positif yakni mampu efektif dengan pengaruh signifikan dalam meningkatkan self-efficacy pada kategori sedang yang didasarkan pada rata-rata skor N-gain mencapai 0,484, dan mampu meningkatkan literasi sains siswa pada kategori sedang dengan rata-rata N-gain 0,345. Hasil uji manova mendapatkan kriteria signifikan untuk variabel self-efficacy 0,029 < 0,05 dan variabel literasis sains 0,047 < 0,05. Berdasarkan hasil uji manova tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh desain LAGA game berbantuan wordwall terhadap self-efficacy dan literasi sains.